THE QUEEN OF DEMON KINGDOM

THE QUEEN OF DEMON KINGDOM
chapter 28



Pagi hari matahari bersinar sangat terik . Musim panas tiba . Di istana selir agung pergi menemui raja pagi-pagi buta .


" Kenapa pintu kamar yang mulia tidak dijaga . Kenapa para pelayan masuk begitu saja ke kamar Baginda seenaknya . " Selir agung menuju kamar Baginda dengan emosi


" Hamba memberi hormat selir agung . " Semua pelayan menunduk hormat pada selir .


" Ada dimana Baginda raja . Ini belum waktunya beliau pergi ke aula kerajaan . " Selir agung berteriak ke semua pelayan .


" Maafkan kami yang mulia selir agung . Kami tidak tahu . Menjelang pagi kami hanya diberi tahu oleh ksatria Josh supaya membersihkan kamar Baginda lebih awal . " Seorang pelayan menjelaskan kepada selir agung dengan tubuh gemetaran karena takut reaksi selir agung yang berlebihan


" Tidak tahu katamu . Lalu untuk apa kau bekerja disini . Dimana Baginda saja kau tidak tahu . " Selir agung memukuli pelayan itu dan membenturkan kepala pelayan ke tembok


" Berhenti selir agung . Hamba yang menyuruh pelayan itu membersihkan kamar Baginda . Mereka hanya menjalankan tugas . Lebih baik jaga sikap anda . " Josh datang karena mendengar suara ribut di kamar Baginda raja


" Kau sudah berani membentak ku sekarang . Hahaha lucu sekali . Seorang ksatria tanpa status apa-apa bisa membentak seorang selir . " Selir agung tersenyum


" Hamba masih menghormati anda. Tapi anda sendiri yang tidak bisa menerima hormat kami sebagai selir. Silahkan pergi dari ruangan ini yang mulia . " Josh kesal dengan menahan emosi mengusir selir agung


" Aku akan pergi dari seni setelah kau katakan Dimana Baginda berada semalam . " Selir agung menatap tajam


" Bukan urusan anda yang mulia selir. Lebih baik anda tanya sendiri pada yang mulia saat beliau kembali." Josh menatap tajam selir agung


" Kau kurang ajar sekali kau berani mengusir seorang anak perdana menteri padahal kau cuma seorang ksatria . " Selir agung tersenyum melihat sikap Josh .


" Ada apa ini kenapa semua orang berkumpul di kamarku . " Yang mulia raja Leon datang dan terkejut melihat keramaian di kamarnya


" Hormat kami yang mulia raja . " Semua orang menundukkan badan menghormati Leon


" Kenapa … ada masalah apa . " Leon tidak menghiraukan selir agung. Leon ganti baju di depan selir agung. Seketika mata selir agung terbelalak melihat cakaran tangan seseorang di pundak sang raja


" Yang mulia ada apa di pundak anda . " Selir agung merasa khawatir


" Tidak apa-apa . Hanya luka kecil . Aku pergi ke aula istana dulu . " Leon mengecup kening selir agung lalu pergi ke aula istana bersama Josh . Perasaan selir agung langsung campur aduk tak karuan . Dia curiga ada seorang selir di luar istana .


" Wanita mana yang menarik perhatian anda yang mulia . Jangan sampai aku membunuhnya seperti aku membunuh permaisuri kesayanganmu itu . " Selir agung bergumam dalam hati


" Perhatikan tingkah laku selir agung. Setelah ini dia pasti mencari tahu keberadaan Stefanie . Dan tetap awasi perdana menteri . " Leon memberi perintah pada Josh


" Baik yang mulia saya akan melaksanakannya . " Josh berdiri di depan aula istana


Stefanie bangun sudah tidak melihat Leon disampingnya . Leon meninggalkan jepit rambut emas yang dirancang khusus untuk Stefanie .


" Leon kau memang pria yang sangat romantis . " Stefanie mencium jepit rambut pemberian Leon


Lila pagi buta sudah berada di dapur membuat ramuan penghilang kutukan sihir hitam dan kutukan sihir terlarang . Saat Stefanie bangun semua pekerjaan Lila sudah selesai .


" Ini sudah siang . Kenapa baru bangun . Apa kau olahraga malam tadi . " Lila tersenyum mencoba meledek stefanie .


" Kenapa olahraga harus malam hari. Apa tidak bisa di siang hari . " Lisa yang polos tidak paham maksud Lila terlihat kebingungan .


" Apa yang kau katakan . Mandi sana, lalu ke toko obat . " Stefanie malu dan tidak berani menatap Lila.


Mereka bertiga berangkat ke toko obat bersama . Paman Luis senang dan bahagia ada yang mau membuat mutiara sihir untuknya .


" Wah … bukankah ini mutiara sihir tingkat atas . " Paman Luis mengamati mutiara sihir itu dengan sangat teliti .


" Iya paman . Ini ramuan yang aku janjikan harga pelelangan nya dimulai dari 1 juta koin emas . " Lila langsung mematok harga


" Apa itu tidak terlalu mahal nak . Kita tidak tahu ramuan ini ampuh atau tidak . " Paman Luis memperingatkan Lila


" Aku Paham paman . Kita mencari bunga itu di dunia manusia . Bukan disini . Harga itu setimpal dengan pengorbanan kami . " Lila mulai membual pada paman Luis


" Iya … makanya harga itu cukup terjangkau dan murah . Untuk Kualitas kau bisa memberikan ramuan itu pada orang yang terkena kutukan. Ada 8 orang dari keluarga besar yang terkena kutukan itu . " Lila berbisik lirih di telinga paman Luis


" Benarkah . Maksudmu dari 8 keluarga besar . Tapi mereka semua orang perdana menteri . Bagaimana kalian bisa tahu . " Paman Luis merasa heran dengan ucapan Lila


" Karena aku yang membuat mereka seperti itu . Aku yakin mereka tidak akan berani macam-macam lagi padaku . " Stefanie berusaha meyakinkan paman Luis


" Baiklah aku akan memasang pengumuman di depan toko . " Paman Luis mulai menyebarkan berita tentang ramuan penghilang kutukan . Berita itu pun menyebar cukup cepat sampai ke telinga para bawahan perdana menteri .


Rumah perdana menteri setelah rapat .


" Apa kalian mendengar berita tentang adanya ramuan penghilang kutukan sihir di sebuah toko obat . " Keluarga Robert berbisik lirih


" Aku tahu tapi mereka hanya punya satu botol sampel ramuan . Minggu depan baru punya banyak stok . "


" Apa kau yakin itu ramuan penghilang kutukan . "


" Aku tidak yakin . Aku hanya menyuruh pelayan ku untuk mencari tahu . Dikabarkan kalau ramuan itu berasal dari dunia manusia . Harganya sangat mahal dan harus punya sihir tingkat kaisar untuk memasuki dunia manusia . " Salah satu keluarga menjelaskan


" Bagaimana kalau kita minta sampel ramuan itu . "


" Baik sepakat . " Para bawahan perdana menteri beranjak ke toko obat paman Luis .


Paman Luis senang sekaligus bingung tidak menyangka omongan Lila benar .


" Selamat datang di toko kami tuan . Apa yang bisa saya bantu . " Paman Luis menyapa dengan senyum


" Ada kabar bahwa kau menjual ramuan penghilang kutukan . "


" Iya benar tuan . " Paman Luis menunjukkan botol kecil yang berbau busuk


" Bau apa ini kenapa baunya seperti ini . "


" Ini bahan obat dari dunia manusia tuan . Bukan dari benua ini jadi rasa dan harganya sangat berbeda . " Paman Luis menjelaskan


" Bagaimana kalau kau membohongi Kita . Apa kau memberikan jaminan jika yang punya kutukan tidak bisa sembuh . "


" Bawa saja kemari tuan , aku akan memperlihatkan hasilnya dihadapan tuan sekalian . " Paman meyakinkan para pembeli


" Biar kami mencobanya . Bagi botol itu menjadi 8 gelas kecil . Kami ingin menguji ramuan itu sendiri . "


" baik tuan . " Paman mengambil gelas dengan menahan tawa . Mereka tidak mau mengakui kalau merek yang terkena kutukan


" Ini tuan silahkan dicoba . " Paman memberikan gelas yang berisi ramuan


" Apa dengan meminum sebotol saja sudah bisa . "


" Tergantung berapa banyak kutukan yang tersimpan dalam tubuh tuan . Semakin banyak kutukannya tentu semakin banyak mengkonsumsi ramuan . " Paman mencoba memberikan arahan


" Berapa banyak yang akan kau jual di pelelangan . "


" Kurang lebih 50 botol tuan . " Paman tersenyum sambil menatap para pembeli


" Baiklah kami akan datang ke pelelangan . Obatnya memang membuat badan kita lebih segar . " Mereka berpamitan dan keluar dari toko


" Hahaha … dasar anjing perdana menteri . Masih saja bisa berbohong tentang kondisi tubuh mereka . Tapi ramuan itu memang membuat aura mereka tambah cerah . " Paman tertawa senang


" Apa kau lihat kutukan itu sedikit menghilang . Kita masih perlu minum berapa botol lagi . " salah satu 8 keluarga berbicara setelah keluar dari toko obat


" Kita harus membawa pulang semua ramuan obat itu saat pelelangan . " Mereka percaya bisa membawa pulang ramuan obat itu