Maple High School Academy Hidden Year 1

Maple High School Academy Hidden Year 1
Prologue - Visual Karakter Tokoh Utama




Prologue


SERPIHAN ASTEROID EMAS yang memiliki radiasi dan energi jahat menimbulkan kekacauan di seluruh Maple World. Orang-orang yang bersentuhan langsung dengan benda asing itu menjadi tidak terkendali. Jika tidak dihentikan sesegera mungkin, kekacauan lebih lanjut akan terjadi.


Orang-orang curiga kalau ini adalah ulah dari pengikut Pangeran Empat Darah. Meski sang Pangeran tidak menunjukkan dirinya selama beberapa dekade, semua orang tahu kalau sang Pangeran masih hidup. Hanya menunggu waktu sampai sang Pangeran kembali.


Setelah dilakukan penyelidikan dan pengumpulan informasi dari berbagai sumber terpercaya, ditemukan beberapa tempat dan lokasi jatuhnya serpihan benda langit tersebut. Dua di antaranya berada di kawasan Invisibleland dan Mirror Island.


Setelah dilakukan perundingan, maka diutuslah Betelgeuse dan Navarro serta beberapa siswa Maple Academy untuk menghancurkan serpihan tersebut.


Betelgeuse diutus untuk menghancurkan serpihan Asteroid Emas di salah satu kawasan Invisibleland dan Navarro diutus untuk menghancurkan serpihan Asteroid Emas yang disembunyikan di Mirror Island.