
'suara hembusan nafas'
saat ini,aku sedang berada di dalam pesawat dalam perjalanan ke negara China.
aku tidak tau,kenapa rasanya duduk bersebelahan dengan orang yang tidak kukenal dalam kendaraan umum,itu seperti ini.
aku duduk bersebelahan dengan jendela pesawat, dan orang di sebelah ku.adalah seorang wanita muda,yang tidak bisa aku tebak umurnya.dia cukup baik seperti mengajak mengobrol bahkan menawarkan makanan kepada ku.
dia juga cukup fasih dalam berbahasa Jepang,jadi aku juga mengerti maksud dia apa dan tidak perlu berpikir untuk mengartikan apa yang dia bicarakan.
"ah omong-omong,apakah kamu ke China itu karena apa? aku ke sana untuk pulang ke kampung halaman ku setelah beberapa tahun terakhir aku berada di Jepang untuk pelatihan"
pelatihan? aku tidak tau pelatihan apa yang maksud, apalagi di Jepang dan China dari segi pendidikan dan hal lainnya masih cukup seimbang antar dua negara atau bahkan melatih bela diri sekalipun,lebih baik dari negara sendiri saja.
karena setiap bela diri ada kelemahan dan ada kelebihan,jadi ya kalau bisa melatih bela diri dari negara sendiri,kenapa tidak.
tapi aku tidak ingin menanyakan itu lebih jauh,karena tidak sopan.
"begitukah? pasti rasanya sangat tidak enak ya berlama-lama tidak bertemu dengan keluarga"
"ya betul sekali,bahkan jika sekalipun itu di negri asing itu lebih baik,di kampung halaman itu lebih baik dari apapun di dunia ini"
"yah betul sekali,aku juga ingin bertemu dengan ibuku setelah sekian lama aku tidak bertemu dengannya"
"oh ya,ibumu bekerja di luar negri? itu sangat disayangkan karena harus mencari uang di negri asing apalagi terpisah jauh dengan keluarga itu sangat menyiksa"
nampaknya aku dan dia mempunyai kesamaan,yaitu keluarga.
"ya benar,karena itu aku ingin pergi membawa ibuku pulang karena yah.. aku sudah punya cukup banyak uang dan aku juga sudah mendapatkan pekerjaan jadi tidak usah mengkhawatirkan keadaan ekonomi keluarga jadi ibuku bisa pulang dan beristirahat tanpa kelelahan sedikit pun"
ya,aku sudah memiliki rullers of the world.
"kau memang anak yang baik,ah ya kamu mau cemilan ini?"
"tidak,tidak usah aku ingin memesan makanan saja karena yah kamu tau aku cepat lapar"
"begitukah? baiklah jika kau ingin cemilan minta kepadaku saja,aku bawa banyak untuk perjalanan"
"ahaha iya terimakasih"
padahal ini perjalanan singkat,tapi dia membawa cemilan sebanyak ini ahaha.
perjalanan ini cukup menyenangkan.
aku harap yang lainnya juga menikmati perjalanan ini.
ah aku lupa memberitahu kalian,dimana kyaka dan yang lainnya duduk?
mereka semua duduk bersebrangan dan tidak duduk bersamaan.
demi mencegah hal tidak diinginkan.
bukannya seperti aku adalah dan yang lainnya adalah kriminal tingkat internasional atau sebagainya.
hanya saja,di China sistem pemerintahan dan pertahanan nya cukup sulit untuk di prediksi apalagi kami habis melakukan sesuatu yang cukup menghebohkan.
jadi aku takut itu akan membuat ku ditahan di bandara dan itu sangat bodoh untuk terkena masalah seperti itu.
yah,aku harap semuanya berjalan lancar jadi aku bisa cepat memberi kejutan kepada awa.