Hakai

Hakai
[chapter 90-raja]



sudah berapa lama ya aku terjebak dalam kesengsaraan ini.


aku hanya ingin orang-orang terdekat ku bahagia sehingga aku rela melakukan hal yang sangat tidak ingin aku lakukan.


tapi hasilnya, aku malah menjadi seorang kriminal dan jauh dari kata kebaikan.


aku tidak bisa kembali lagi, jadi lebih baik sekarang aku akan menghancurkan semuanya dan memulai dari awal.


awalnya adalah, penjara ini.


........


"AYO MAJU!!!"


para tahanan yang tergiur dengan janji penjaga sipir barusan langsung berlari kencang ke arah kiyoki dan membuat sebuah manuver hebat dengan berhenti tepat di depan nya dan langsung melayangkan pukulan dengan cepat.


kiyoki langsung menunduk dan menendang bagian belakang lutut


setelah itu dia langsung bergelantungan di belakang kepalanya dan memutar kepalanya dengan kencang dan berhasil menjatuhkan nya


"1 tumbang"


setelah itu kiyoki langsung berlari menuju tahanan lain untuk mengalahkan mereka semua.


....


"sudah berapa ini ya, aku lupa"


tahanan yang tersisa hanyalah 5 orang, yang bisa dibilang adalah pemimpin dari para tahanan disini.


"hebat juga kau ya, baru kali ini ada seseorang tahanan bisa mengalahkan semua tahanan disini dengan luka memar dan patah tangan saja"


"...."


"aku tidak ingin sombong tapi bocah, kami berempat tidak akan menyerang mu kecuali kau menyerah dan kami juga tidak tertarik dengan janji manis kepala sipir jadi kau bisa bebas sesukamu, tidak dengan orang yang disana itu"


orang itu menunjuk tahanan dengan otot besar dan sangat tinggi sekitar hampir 2m.


dia hanya duduk diam di badan tahanan yang tergeletak tanpa melakukan apapun.


"dia adalah orang terkuat disini, dan menjadi orang yang paling buas di antara kami berlima dia juga adalah tahanan dengan masa tahanan yang cukup lama yaitu sudah mencapai 11 tahun dia adalah orang yang haus akan kebebasan jadi mau tidak mau kau harus bertahan melawannya minimal kau tidak mati melawannya"


orang itu memberitahu fakta yang cukup untuk membuat seorang yang sangat kuat sekalipun merinding.


"terimakasih atas informasinya aku berhutang Budi kepada kalian"


kiyoki berjalan menjauh dari mereka dan mengambil rantai panjang yang tergeletak tak jauh dari pintu masuk penjara.


ia melilitkan rantai itu ke tangan kanannya dan berjalan menuju orang tersebut.


"kau tau jari ini tidak, paman"


kiyoki mengacungkan jari tengah nya tepat di depan wajah orang itu dan membuatnya tertawa terbahak-bahak.


"hahahah bocah, kau sudah mendengar aku dari para cecunguk disana? kenapa kau masih mau menantang ku bahkan menghina ku seperti ini hah?!"


"aku adalah orang yang akan menghabisi nyawa dari orang-orang sangat kuat yang memimpin jutaan orang di bawah namanya, jika aku takut hanya kepada satu orang saja aku hanya bisa diam meringkuk mati di dalam penjara"


"orang yang sangat kuat? emperor?"


"... kau mengetahui tentang emperor?"


emperor, sering disebutkan dalam berbagai hal dari dulu akan tetapi orang awam hanya mengetahui dia adalah orang penting tidak mengetahui lebih jauh tentang hal tersebut.


dan seperti hantu, emperor hanya di anggap mitos dan candaan belaka bagi sebagian orang jadi, siapa orang yang dikatakan sebagai tahanan terkuat disini dengan emperor?