Super Systems

Super Systems
Ch 11:Menjadi Kuat II



Dengan seluruh kekuatannya Muve menyerang Sharkman dengan bertubi-tubi dan tetap saja hanya meninggalkan sedikit goresan dan luka kecil.


Sharkman itu hanya diam sambil melihat Muve yang sedang berusaha melukainya tetapi tidak berhasil sampai akhirnya dia memutuskan untuk menyerang kembali tetapi hanya dengan kakinya menendang Muve terpental cukup jauh.


Akh... Rintih Muve sedikit mengeluarkan darah dari mulutnya.


Karena rasa sakit ditendang dan terhempas membuatnya tidak bisa bergerak “A-ayo berdiri!” batinnya berteriak kepada tubuhnya tetapi tubuhnya tidak mau mendengarkan.


Melihat Muve sudah tidak bisa bergerak, Sharkman itu kemudian melepaskan pedangnya dan berjalan kearah Muve.


Muve cukup panik melihat Sharkman kearahnya dan berusaha keras untuk berdiri tetapi saat dia berhasil berdiri, Sharkman sudah berada didepannya.


Dengan senyum lebar dia mencekram kepala Muve dan menghempaskannya ketahan.


Akh...


“Si-sial aku tidak bisa berbuat apa pun lagi dengan tubuh yang terluka ini...” batinnya.


Sharkman melepaskan cekramannya kemudian mengepalkan tangannya dan memukul wajah Muve beberapa kali membuat Muve hampir pingsan.


“Ah... Kali ini mungkin akhir bagiku... Padahal aku kira aku sudah cukup kuat tetapi saat melawannya aku sadar kalau... Aku sangat lemah...” batin Muve sesaat kesadarannya hampir menghilang.


Sharkman menghentikan pukulannya karena Muve sudah tidak bergerak sama sekali tetapi itu tidak meyakinkan dirinya kalau Muve sudah benar-benar mati.


Dia kemudian mengepalkan tangannya dengan kuat dan melancarkan pukulannya kearah kepala Muve.


Bum...


Lantai batu sekitarnya seketika hancur karena pukulannya tersebut dan dengan begitu Sharkman yakin kalau Muve mati tetapi sesaat dia menarik tangannya tidak ada mayat Muve dilantai yang dipukulnya.


“Maaf! Aku tidak ingin mati semudah itu, tujuanku belum tercapai!!” ucap Muve yang tiba-tiba berada dibawah ************ Sharkman dengan keadaan pulih.


[Super Regeneration - Aktif]


Ternyata itu karena Skill Passive milik Muve yang menyembuhkan luka luar dan dalamnya disaat genting tadi.


“Kalau senjata tidak cukup maka akan kugunakan fisikku.” gumam Muve yang langsung menggigit kaki Sharkman dan mengoyaknya.


Sulit dipercaya gigitan Muve bisa membuat daging yang kesulitan untuk dilukai bahkan menggunakannya Belati bisa dikoyak begitu mudah dengan giginya dan masuk keperutnya.


[Skill Eater - Aktif]


Seketika mata Muve berubah menjadi merah seperti saat dia mengamuk “Lapar...” ucap Muve saat matanya berubah menjadi merah.


Muve ingin menggigit lagi kaki Sharkman itu tetapi Sharkman menahan kepalanya dan melemparkan Muve.


Muve mengeluarkan darah dari mulutnya lebih banyak daripada sebelumnya tetapi dia tidak merintih ataupun terlihat kesakitan melainnya bangkit dan berlari kearah Sharkman.


“Lagi!!!” teriaknya.


Muve melompat kearah Sharkman tetapi Sharkman meninjunya membuat Muve terpental kembali tetapi Muve bangkit dan maju terus ke Sharkman.


Sharkman terlihat kesal karena Muve yang pantang lelah menyerangnya.


“Berikan aku makanan!!!”


Seketika Muve bergerak lebih cepat dari sebelumnya dan sampai tepat dibelakang Sharkman.


Muve membuka mulutnya berniat untuk mengigit lagi daging Sharkman tetapi Sharkman berhasil mengagalkan Muve dengan melancarkan pukulan kearah Muve.


“Lapar!!!” teriak Muve yang melekat ditangan Sharkman yang digunakan untuk memukulnya.


Muve kembali membuka mulutnya dan memakan daging Sharkman itu dengan lahap.


“Groa!!!”


Sharkman terlihat semakin kesal dan mencoba untuk melempar Muve lagi seperti tadi, tetapi saat dia mencoba menarik Muve dari tangannya malah membuat dirinya semakin kesakitan karena Muve terus memakan dagingnya dengan lahap.


“Lapar.... Lapar.... Lapar....” gumam Muve setiap mengunyah daging Sharkman.


Karena panik saat daging yang telah dimakan oleh Muve hampir mengenai tulangnya, Sharkman pun berusaha memukul Muve.


Groa!!!!!


Sharkman merasakan sakit yang tak terbayangkan karena yang dipukulnya bukanlah Muve melainkan tulangnya sendiri dan membuat tulangnya sedikit retak.


“Lapar!!! Aku mau lebih!!!” ucap Muve yang sekarang berada dibagian pundak Sharkman.


Muve memakan mulai kembali daging Sharkman dibagian pundaknya dengan lahap membuat Sharkman merasakan sakit yang tak tertahan, karena bingung harus melakukan apa Sharkman berlari kearah pedangnya untuk berusaha mengambil pedangnya.


“Jangan bergerak!!!” teriak Muve yang menusuk mata bagian kanan Sharkman.


Groa!!!!!!


Sharkman mulai melambat tetapi tetap bertekad untuk mengambil pedang yang dijatuhkannya tadi.


“Sudah kubilang jangan bergerak!!!” teriak Muve terlihat marah berhenti memakan bagian pundak Sharkman dan beralih kearah bagian mata yang ditusuk olehnya.


“Permen!!” ucapnya saat mengunyah bola mata Sharkman.


Sharkman semakin melambat karena rasa sakit yang diberikan oleh Muve semakin tak tertahannya dan sesaat dia hampir sampai dipedangnya Sharkman pun tumbang karena sedikit dari bagian otaknya telah dimakan oleh Muve.


[Berhasil Mengalahkan Boss Dungeon - Sharkman]


[Mendapatkan 6000 Exp Dari Sharkman]


[Anda Naik Level]


[Mendapat 2 Poin Stat]


[Mendapatkan Magic Crsytal Dari Sharkman]


[Item Yang Didapat Dari Pertempuran Akan Langsung Dipindahkan Ke Inventory]


[Tingkat Kesempuraan Eater Meningkat 5,0%]


[Karena Membunuh Monster Menggunakan Skill Eater Host Dapat Memilih 1 dari 4 Stat miliknya]


[Strength - 29. Agility - 10. Vitality - 30. Intelligent - 10]


“Lapar!!! Jangan berisik!!” teriak Muve yang masih menggila.


[Karena Host Tidak Memilih Maka System Akan Menambahkan Stat Yang Paling Tinggi Host]


[Menambahkan Strength Milik Sharkman Kepada Host]


Muve memakan lahap daging Sharkman tersebut membuat dirinya penuh dengan darah Sharkman.


Sharkman yang sangat sulit dikalahkannya tadi sekarang hanya tersisa tulang dalamnya yang berlumuran darah.


“A-akhirnya kenyan...” ucap Muve langsung pingsan ketika selesai memakan daging Sharkman.


Muve terbaring diatas darah Sharkman yang sangat banyak dan bau.


Tidak lama kemudian.


“*Huff*Huff* Uhmp! Bau apa i...ini.” ucap Muve yang langsung tersadar sesaat mencium bau yang menyengat hidungnya.


“Si-sial... Sepertinya itu kambuh lagi tetapi kali ini aku tidak merasakan aku sedang bertarung, yang aku rasakan hanya seperti sedang tertidur.” ucap Muve ketika melihat kekacauan yang telah dibuat oleh dirinya yang mengamuk.


Muve kemudian berdiri dan menjauh dari darah yang begitu banyak tersebut dan melepas bajunya yang sudah berbau busuk akibat darah Sharkman.


“Aku ingin melepas celanaku tapi mustahil aku berjalan-jalan sambil telanjang.” gumam Muve saat menyadari celananya juga mengeluarkan bau busuk.


[Sepertinya anda telah melahirkan Skill yang mengerikan Host]


“Hm? Apa maksudmu?” tanya Muve.


[Mungkin anda bisa lihat sendiri di Status anda.]


“Memang ada apa? Status.” ucap Muve bingung dengan yang dibicarakan oleh System.


Status




<14 Tahun>




\=\=






\=\=


Skill



-Host dapat membuat sebuah Skill permanen dengan memikirkannya namun hanya dibatasi sebanyak 5 kata.


Semakin tinggi Level skill semakin banyak kata yang dapat ditambahkan.


Cooldown : 3 Bulan


\=\=



-Host dapat merubah kembali Skill yang dimiliki dengan memikirkan Skill tersebut namun hanya dibatasi 5 kata.


Semakin tinggi Level skill semakin banyak kaya yang dapat ditambahkan.


Cooldown : 3 bulan.


\=\=




-Skill ini adalah Skill passive yang membuat anda lebih cepat mendapatkan ikan saat anda memancing bahkan tanpa umpan sekalipun


\=\=




-Skill ini adalah skill passive yang membuat Host dapat memakan apapun entah itu keras dan kuat asalkan muat dimulut akan dapat dikonsumsi namun dapat memberikan efek negatif yaitu menggila dan akan terus menginginkan makan dan makan sampai Host merasa kenyang.


Skill akan aktif setiap memakan daging Monster dan dalam keadaan tertentu Stat monster yang dimakan akan dapat ditambahkan kepada Host.


\=\=



-Mengurangi rasa sakit yang diterima karena serangan elemen api.


\=\=



-Membuat Host bergerak dengan cepat kesisi depan,kanan dan kiri musuh sambil menebaskan pedang disetiap gerakan.


\=\=



-Skill Passive yang akan menyembuh luka seperti apapun secara seketika setiap 5 menit.


Tidak dapat menghilangkan Efek negatif.


\=\=



-Memanggil boneka kayu yang dapat meniru tampilan Host serta dapat bertarung.


Mewarisi setengah kekuatan Host.


Boneka kayu dapat bertahan selama 30 menit.


Cooldown : 1 hari


\=\=


“A-apa-apaan ini?! Sejak kapan Poinku mencapai 50?! Yah aku tidak menghitung juga sih karena ini kali kedua aku melihat Statusku tapi ini mustahil karena perkiraanku Poin Strengthku hanya 20-an saja.” ucap Muve terkejut sesaat melihat Poin Strength yang tidak masuk akal.


[Itu Efek dari Skill Eater anda Host.]


“Skill Eater? Bentar... Hm... Ah ini dia, Skill yang membuat dapat memakan apapun.... Dan dalam keadaan tertentu Stat monster yang dimakan akan dapat... Ditambahkan kepadaku? Tunggu-tunggu! Jangan bilang Poin Strengthku bisa mencapai 50 ini karena Stat milik Sharkman masuk kepadaku?!” ucap Muve saat membaca deskripsi tentang Skill Eater nya.


[Benar, Host.]


“Memangnya sejak kapan aku mendapat Skill gila seperti ini? Seingatku biasanya kau memberitahu kalau ada Skill baru?” tanya Muve.


[Saat itu Host sedang mengamuk juga jadi Host tidak dapat mengingatnya.]


“Sebenarnya ini Skill yang bagus karena dapat menambahkan Stat dengan mudah tetapi aku takut efek negatifnya malah membuat orang disekitarku nanti dalam bahaya.” gumam Muve.


“Yah aku hanya harus menahan untuk tidak memakan daging monster dalam pertarungan pasti baik-baik saj... Tunggu dulu! Aku baru ingat! Bukankah aku punya Skill Editing?! Mungkin saja aku dapat mengubah efek negatifnya,bukan?”


[Itu layak dicoba tapi Host harus ingat karena Skill anda masih level 1 jadi hanya dapat mengganti 5 kata.]


“Tenang saja! Itu lebih dari cukup.” ucap Muve dengan semangat.


Muve mulai memejamkan matanya untuk mengubah Skill Eater.


“Mengubah Skill Eater. Membuang efek negatif dan menggila, da...”


[Peringatan!! Telah mencapai 5 kata!!]


“Sial... Kalau begitu aku hanya mengganti itu saja! Editing.”


[Mengubah Skill Eater]


[Memproses Mengubahan]


[Berhasil Mengedit]


[Karena Skill Telah Dirubah Skill Tidak Lagi Dapat Berevolusi Dan Akan Langsung Berada Dilevel Max]


[Skill Eater Lv Max]


[Skill ini adalah skill passive yang membuat Host dapat memakan apapun entah itu keras dan kuat asalkan muat dimulut akan dapat dikonsumsi namun akan membuat terus menginginkan makan dan makan sampai Host merasa kenyang.


Skill akan aktif setiap memakan daging Monster dan dalam keadaan tertentu Stat monster yang dimakan akan dapat ditambahkan kepada Host.


Muve terlihat sedikit senang melihat sekarang dia tidak perlu lagi mengamuk seperti orang gila saat memakan daging monster.


“Sekarang sudah aman, walau masih ada kemungkinan aku menggila juga karena Darah yang menyentuh mengenai wajahku tapi seperti itu tidak akan terjadi karena tadi banyak darah yang mengenai wajahku dan aku sama sekali tidak mengamuk.” ucap Muve .


[Mungkin karena perubahan paksa pada fisik anda yang membuat mental anda lebih kuat.]


“Jadi maksudmu aku mengamuk itu karena mentalku yang lemah?” tanya Muve.


[Mungkin.]


“Aku harap kau benar! Tapi bagaimana sekarang aku keluar?” tanya Muve sambil melihat-lihat jalan keluar ditempat itu.


[Anda memerlukan Magic Cristal.]


“Magic Crsytal? Apa itu?” tanya Muve.


[Magic Crsytal adalah Crsytal yang didapat saat anda mengalahkan Boss di Dungeon dan hanya dengan itu anda dapat kembali atau keluar dari Dungeon.]


“Tapi bukankah aku sudah mengalahkan Boss nya?”


[Benar dan Magic Crsytalnya sudah berada diinventory]


“Lalu membuka Inventorynya? Harus seperti melihat Status?”


[Ya]


Setelah mengambil Magic Crsytalnya diinventory, ukuran Magic Crsytal itu sama seperti botol potion dan setelah bertanya ke System bagaimana menggunakannya Muve kemudian berniat untuk kembali segera tetapi terhenti sejenak saat melihat pedang besar milik Sharkman tergeletak dilantai.


[Mendapatkan Shark Sword]


“Saatnya kembali.”


Muve menginjak Magic Crsytal tersebut dan seketika tubuhnya menghilang dan muncul ditempat dirinya masuk sebelumnya.


“Sudah hampir pagi... Tidak terasa malam yang begitu panjangku terlewatkan digua dengan bertarung bersama monster-monster...” gumam Muve.


\= \= \=


Hai semua! Mulai hari ini saya akan mulai aktif lagi update seperti biasa yaitu 2 Ch perhari dan mungkin tiap hari minggu akan Crazy Up.


Oh iya dibagian Status ada beberapa yang saya Ralat seperti dibagian Skill Super Regeneration yang terlalu op Regen tiap 10 detik jadi ralat aja tiap 5 menit walau masih terbilang sebentar tapi tetep saja gk terlalu op keliatannya.


Hm... Seperti itu saja, terima kasih masih mau bertahan untuk membaca Novel Saya ;).