
Hari ini adalah hari yang paling ditunggu Nabila dan Mike. Setelah drama setahun menunggu dengan berbagai gangguan dimana-mana, akhirnya pada hari natal berlokasi di mansion milik keluarga McGregor, kedua dokter bedah yang dikenal Tom and Jerry dan bar-bar, menyatukan hati dalam ijab qobul.
Papa Adrian Pratomo sendiri yang menjadi wali nikah sedangkan Dad Duncan McGregor menjadi saksi putra bungsunya.
Mike tampak tampan dengan balutan tuxedo hitam dan kemeja. putih sedangkan Nabila mengenakan gaun pengantin berwarna putih model simpel. Dihadiri oleh seluruh keluarga besar yang bisa ditampung di mansion sangat luas ini, keduanya bersiap untuk mengucapkan ijab qobul.
Pemuka agama Islam di London yang diwakilkan ustadz Qarim Jefferson, menjadi penghulu bersama dengan pihak dari kantor catatan sipil. Hawa musim dingin London, tidak membuat tamu undangan kedinginan karena banyaknya orang yang datang plus pemanas yang disediakan oleh tuan rumah.
"Baik, kita mulai acaranya" ucap Edward sebagai perwakilan dari keluarga.
Ustadz Qarim Jefferson seorang pria Inggris yang memutuskan menjadi mualaf kemudian memberikan wejangan pada kedua calon pengantin dengan bahasa Inggris.
"Alhamdulillah akhirnya anda memutuskan untuk menikah dengan gadis yang anda cintai dan sayangi. Saya harap pernikahan ini akan selalu sakinah mawadah warahmah. Aamiin."
Semua orang disana sama-sama mengaminkan ucapan ustadz Qarim.
"Mr. Pratomo, you may continue." ustadz Qarim mempersilahkan papa Adrian.
"Bismillahirrahmanirrahim. Saya nikahkan engkau ananda Michael James Cahill McGregor dengan putri saya Nabila Putri Pratomo dengan mas kawin emas batangan sepuluh kilogram dan mobil FIAT panda limited edition dibayar tunai."
Nabila sempat terkejut mendengar mas kawin yang disebut oleh papanya. Nyaris dia tergelak jika tidak mengingat ini acara sakral.
"Saya terima nikahnya Nabila Putri Pratomo binti Adrian Pratomo dengan mas kawin emas batangan sepuluh kilogram dan mobil FIAT panda limited edition dibayar tunai."
"How people?"
"SAH!"
"Alhamdulillah".
Nabila dan Mike kemudian saling memasang cincin kawin serta menandatangani surat nikah dan berbagai berkas lainnya. Senyum geli tidak pernah lepas dari wajah Nabila yang membuat para orang di meja bertanya-tanya kenapa pengantin perempuannya malah menahan tawa. Mike pun hanya nyengir.
"Tuan muda, boleh diceritakan kenapa mas kawinnya kok FIAT panda?" Edward sendiri tahu kedua pengantin Gesrek itu sudah ingin tertawa setelah mereka menyelesaikan administrasi dan foto-foto.
"Okay semua. Perlu diketahui kenapa saya memberikan mas kawin yang absurd itu karena berawal dari saya menabrak eh menyerempet FIAT panda milik gadis yang sekarang menjadi istri saya. Apalagi pada saat itu saya dipanggil Bambang padahal nama saya Mike."
Tentu saja keluarga Pratomo tertawa paling keras dan Nabila pun ikut ngakak. Beberapa tamu yang tidak paham akhirnya dijelaskan oleh Reza, adik Nabila. Baru para tamu undangan paham dan senyum-senyum.
"Namun tidak hanya mobil saya yang menyerempet mobil Nabila tapi juga hati saya diserempet oleh dokter cantik, bar-bar, pintar dan banyak hal yang saya suka darinya. Despite all your flaws, I always find your strengths. I love you today, tomorrow and always, Nabila Putri Pratomo."
Nabila menangis mendengar ucapan Mike dan pria yang sudah resmi menjadi suaminya mencium lembut bibirnya sembari memeluk erat tubuhnya.
"I love you, mas" ucap Nabila setelah keduanya selesai berciuman.
"Ciiieeeee, mas nih yeeee" goda Vivienne yang langsung kena pelotot dan toyoran semua sepupunya.
"Bang Mike, tolong aku dinistain" rengeknya.
"Vivienne!"
Mike dan Nabila hanya menggeleng-gelengkan kepalanya melihat gadis bermata biru itu mulai dramanya.
Kemudian dilanjutkan acara foto-foto keluarga dan para wartawan pun ramai memberitakan pernikahan kedua keluarga terkenal di bidangnya masing-masing.
***
Arya Wisama membaca berita online tentang pernikahan yang diadakan oleh keluarga Pratomo dan McGregor. Hatinya patah karena kans untuk merebut Nabila pun otomatis tertutup.
Semoga kau berbahagia Nabila.
***
Di sudut kota London, dokter Carole yang menikmati acara natal bersama keluarganya melihat berita tentang pernikahan natal tahun ini antara Mike Cahill putra Duncan McGregor dengan Nabila Pratomo putri Adrian Pratomo. Foto keduanya yang tampak bahagia ramai bersliweran di dunia Maya. Carole pun sadar, pintu hati Mike sudah tertutup hanya untuk Nabila.
Happy wedding day Mike. I hope you're always happy.
***
Bagas mendengar berita pernikahan Nabila ketika tidak sengaja seorang sipir menyetel tv dan ada breaking news tentang pernikahan natal tahun ini. Ramai pembawa acara itu memberitakan membuat Bagas tersenyum sedih.
Akhirnya kau menikah dengan orang yang lebih baik dariku, Bila. Semoga kamu bahagia.
***
Nabila mengganti gaun pengantinnya dengan gaun simpel model Sabrina warna merah yang membuat semakin cetar di kulit putihnya. Acara hari ini adalah pesta resepsi.
"Hello my gorgeous wife" sapa Mike tanpa melepaskan tatapannya dari Nabila.
"Hello my handsome husband" sapa Nabila sambil tersenyum.
"Shall we dance?" Mike mengulurkan tangannya yang disambut Nabila dengan senang hati.
"Have I tell you that you're so beautiful tonight, baby?" tanya Mike.
"Not yet" jawab Nabila.
"You're very very beautiful, Nabila" bisik Mike di telinga istrinya.
Keduanya melakukan slow dance yang membuat para tamu undangan iri dengan keuwuan keduanya. Di akhir lagu, Mike melakukan finale dengan menurunkan Nabila yang membuat gadis itu terkejut.
"Wow, Mas! Aku kira aku akan jatuh!" seru Nabila.
"Nggak mungkin lah, kalau mau jatuhin kamu ya di tempat tidur, bukan disini!" ucap Mike tanpa filter.
Nabila langsung merengut. "Ih tuh mulut lemes banget ya bang!"
Mike tertawa.
"I love you Nabila".
"I love you too".
"Hei! Udahan dong uwunya!" protes Manggala yang membawa eggnog panas.
"Apaan sih mangga satu ini, ganggu orang aja!" umpat Mike sebal. "Udah datang kesini numpang, cari gratisan!"
Nabila cekikikan.
"Lha kalau bisa numpang, why not? Punya sahabat tajir melintir itu harus dimanfaatkan semaksimal mungkin!" ucap Gala tanpa dosa.
"Siapa yang jadi sahabat mu Mangga?" delik Mike.
"Udah deh, kalian bisa kok berdebat nanti. Aku ikhlas kok berbagi" kekeh Nabila.
"Nabnab!"
"Sayang!"
Nabila tertawa terbahak-bahak.
*** END ***
***
Yuhuuu.
Cerita duo dokter uwu ini dah kelar yaaaa.
Gadha chapter lanjutan atau season 2 karena memang mpe sini ajah.
Thank you buat yang udah ikutin plus kasih support secara ini novel yang pertama aku buat.
Tenang ajah duo dokter ini masih jadi cameo di novel aku "You're The Only One" .
don't forget to like vote n gift novel2ku lainnya hanya di noveltoon.
Tararengkyu ❤️🙂❤️
Bubye dari Mike dan Nabila