
Pagi harinya Yin Hao di temukan oleh Ryu An tertidur di atas tumpukan buku di ruangan perpustakaan. Sudah semalaman Yin Hao menghabiskan waktu untuk mencari buku yang di maksud namun tidak ada satupun dari buku yang di temukannya menceritakan tentang 'Cerdikiawan tua'.
Karena mengetahui kesulitan yang di rasakan Yin Hao, Ryu An tidak tega jika harus membangunkan pria yang terlihat sedang tertidur pulas tanpa penjagaan sedikitpun itu namun tidak baik bagi kesehatan Yin Hao jika harus tidur di tempat kotor dan keras seperti itu karena itu Ryu An memanggil Yu Chen dan memintanya untuk membawa Yin Hao beristirahat di kamarnya.
***
Di lapangan pelatihan, terlihat 2000 prajurit sedang duduk bersila dan menghisap energi alam yang ada di sekitar mereka. Banyaknya energi alam yang di hasilkan aray pendukung membuat sebuah kemajuan besar dalam pelatihan 2000 prajurit. Hanya dalam 2 hari ini mereka semua nyaris akan mencapai tingkat Nescen soul tahap akhir dan satu langkah lagi mencapai tingkat soul formation tahap awal.
Kemajuan pesat mereka membuat jendral besar Wang Chun yang selalu memperhatikan kemajuan 2000 prajurit merasa begitu terkejut dan merasa senang secara bersamaan. Dengan keadaan yang terus seperti ini, maka jendral Wang Chun tidak perlu pusing memikirkan tingkat kultivasi 2000 prajurit dan hanya perlu fokus melatih mereka tentang tehnik berperang.
"Sebelumnya aku sempat membayangkan bagaimana kemajuan mereka berkat bantuan tabib Hao, namun tidak pernah aku berpikir kalau kemajuannya akan secepat ini, sungguh sangat mengerikan. Jika seperti ini aku yakin tidak ada kerajaan yang bisa menandingi kerajaan Qin dalam dekade ini."
Sambil tersenyum tipis dan melipat kedua tangan di depan dada, jendral besar Wang'Chun berkata dengan bangga di dalam hati menatap pada 2000 pasukan di hadapannya.
Pil terangan bulan yang selalu mengawali pelatihan 2000 pasukan kerajaan membuat mereka dapat dengan mudah menyerap energi alam lebih cepat dari sebelumnya. Belum lagi pelatihan keras yang di ajarkan 100 jendral besar kepada mereka membuat ketahanan fisik dan pengetahuan tentang perang bertambah seiring berjalannya waktu.
****
Sementara itu di sebuah tempat di tengah hutan yang berlokasi di bagian barat dari kerajaan Qin, terlihat ribuan orang-orang sekte gagak hitam beristirahat di sana. Jumlah mereka sangat banyak, mungkin mencapai 1500-2000 pasukan yang sebagian besar sudah mencapai tingkat soul formation tahap awal.
Di sana juga terlihat sebuah kamp pertahanan sederhana yang bisa di gunakan untuk merancang taktik perang. Terlihat seorang pria gagah berambut merah berperawakan kasar berdiri mengitari sebuah meja bundar bersama dengan 2 orang pria lainnya.
Kedua pria yang di maksud bernama Akira dan Naki, dua orang tersebut berasal dari suku naga hitam yang letaknya sangat terpencil di bagian terluar benua bawah.
Suku ini terkenal dengan penduduknya yang memiliki kekuatan besar dan ketahanan fisik luar biasa bak seekor naga hitam. Tak ada yang mengetahui dari mana asal kekuatan suku naga hitam, namun beberapa buku menceritakan kalau suku itu terkena kutukan setelah membunuh naga hitam yang suci, membuat siapa saja yang lahir di suku naga hitam akan memiliki sebuah tanduk di sisi kepalanya serta sisik di beberapa bagian tubuhnya.
Diluar daripada itu Akira dan Naki memiliki kemampuan yang setidaknya dapat mengimbangi pendekar di rana Great asension, belum lagi kemampuan fisik nya yang akan membuat kedua orang ini menjadi lawan yang sangat tangguh dan susah untuk di kalahkan di peperangan nanti. Kekuatan Akira dan Naki yang tidak perlu di ragukan lagi menjadikan keduanya sebagai tangan kiri dan kanan patriack sekte gagak hitam.
Namun kekuatan Akira dan Naki belum ada apa-apanya di bandingkan pemimpin mereka, orang itu ialah patriack sekte gagak hitam itu sendiri. Orang ini bernama Shen Yu, di kenal sebagai tirani paling kejam karena ambisinya yang besar untuk menguasai wilayah di beberapa kerajaan.
Kekuatan Shen Yu sebagai seorang pemimpin tentunya adalah yang terkuat, pria ini setidaknya berada di tingkat Great asension tahap menengah namun bisa mengimbangi pendekar yang berada satu tingkat di atasnya dengan menggunakan sebuah pil terlarang.
Bukan hanya kekuatannya saja yang membuat Shen Yu menjadi seorang pemimpin, melainkan kecerdasannya dalam merancang taktik perang yang begitu brilian membuatnya dengan mudah dapat memenangkan sebuah peperangan. Shen Yu dan kedua orang kepercayaannya memutuskan untuk menetap sementara di hutan itu guna merancang taktik karena beberapa hari lagi penyerangan terhadap kerajaan Qin akan segera di lakukan.
Nyatanya 2000 pasukan yang ada di hutan itu adalah sebagian kecil dari 2 kubu pasukan lain. Terdapat 3 jalur menuju kerajaan Qin, Shen Yu yang mengetahui kematian mata-mata Tian memutuskan untuk membawa setidaknya 6000 pasukan, mereka di bagi menjadi 3 kelompok, masing-masing kelompok terdapat 2000 pasukan yang di tugaskan untuk melewati 1 dari 3 jalan menuju kerajaan Qin begitupun dengan pasukan lainnya. Taktik perang ini di maksudkan untuk menyerang dari 3 arah dengan maksud meruntuhkan pertahanan kerajaan Qin dan menghancurkannya dalam satu kali serangan.
Kehadiran akira dan Naki bukanlah untuk melindungi pemimpin mereka, melainkan merekalah yang memimpin kubu kanan dan kiri, sedangkan Shen Yu memimpin kubu tengah seorang diri.
"Aku ingin lihat, apakah kerajaan Qin memiliki cukup kekuatan untuk bertahan dari serangan ini, Hahahaha !!"
*Plok plok plok !!
Sambil bertepuk tangan, seorang pria muda berpakaian mewah namun bersikap sedikit kemayu berjalan memasuki ruangan.
Shen Yu berbalik dan menatap pria di depan dengan waspada, meski terlihat kemayu pria tersebut sangat kuat sehingga harus menjaga sikap jika berhadapan dengannya karena salah-salah bisa terjadi pertarungan yang tidak di inginkan.
"Ada apa kakak Ming repot-repot menemui ku, apakah telah terjadi sesuatu kepada serikat iblis ?"Shen Yu berkata tanpa sedikitpun menurunkan kesiagaannya.
Pria kemayu bernama Dong Ming itu menutupi senyumannya dengan sebuah kipas besi yang selalu ia bawa."Lagi-lagi kau bersikap dingin kepadaku adik Yu, apakah kau tidak suka aku datang ?"
Segera perasa mengerikan menyeruak di tempat itu ketika Dong Ming menatap Shen Yu dengan tajam, membuat pria itu mundur dua langkah karena instingnya yang mengatakan kalau Dong Ming adalah orang yang sangat berbahaya.
"Bu-bukan begitu kak, kehadiran mu selalu menjadi sesuatu yang ku tunggu namun biasanya setiap kau hadir pasti ada sesuatu yang tidak beres."
Tiba-tiba saja Dong Ming sudah berdiri di samping Shen Yu sambil menepuk pundak pria yang nampak terkejut itu.
"Kau benar adik, setelah kematian ketua serikat kita yang sekarang sudah di gantikan oleh seorang pria aneh yang datang entah dari mana, serikat kita mendapatkan cukup banyak perubahan, tidak hanya tujuan namun target kita kali ini mengarah ke taoist. Pemimpin kita meminta untuk menghabisi setiap taoist yang di temui, entah apa alasannya namun permintaannya tidak bisa di bantah.. Aku juga malas mengakui ini namun fakta mengatakan kalau pemimpin kita sekarang lebih kuat dari pemimpin sebelumnya, jadi sebaiknya kau tidak usah cari masalah dan segera lakukan tugas mu dengan baik."
Mendengar itu Shen Yu merasa sangat terkejut, semenjak dirinya mengetahui kabar pergantian kepemimpinan serikat iblis oleh seseorang yang misterius, dirinya tidak pernah melihat pemimpin baru itu dengan matanya sediri.
Lagipula Shen Yu juga sangat mengenal Dong Ming, pria itu sangat jarang mengakui kekuatan seseorang. Melihatnya berkata kalau pemimpin baru lebih kuat dengan nada bergetar, menandakan kalau pemimpin baru tersebut sangatlah kuat.
Shen Yu segera menangkupkan tangan dan sedikit membungkuk."Terimakasih atas peringatannya, kak. Namun meski begitu kita tidak boleh bertindak gegabah, sebagai pemimpin aku harus bersikap hati-hati agar prajurit ku tidak mati semua, lagipula kami masih tidak mengetahui rencana kerajaan Qin sehingga untuk sekarang kami harus menunggu beberapa saat sampai semua pasukan ku siap menyerang."
"Kau terlalu bersikap hati-hati adik Yu, apa yang kau takutkan ? Dengan kekuatan pasukan sebesar ini tidak mungkin kerajaan Qin bisa bertahan."
"Me-meski begitu..."Perkataan Shen Yu seketika tertahan di tenggorokan ketika melihat sepasang mata Dong Wang menatapnya tajam dengan niat membunuh yang hebat.
"Kau tau'kan ? Aku bukan orang yang sabar menunggu, pemimpin kita menginginkan kemenangan secepatnya. Dari banyaknya pasukan serikat iblis dalam menginvasi wilayah di benua bawah, kau adalah salah satu orang yang beruntung karena sedikit memancing perhatian pemimpin kita, dimana dia jarang sekali memperhatikan orang sehingga kau boleh bangga dengan hal ini, tapi dia menginginkan kemenangan dan kau harus memberikannya."
"Aku mengerti, kak."Ujar Shen Yu dengan masih bersikap hormat.
"Bagus, kapan tepatnya kau akan menyerang ?"
"karena pemimpin begitu menginginkan peperangan, aku akan langsung menyerang dalam 5 hari ini, lebih cepat dari waktu yang di tentukan."
"Bagus, bagus, itulah alasan kenapa aku sangat suka denganmu. Sebagai hadiah karena ku anggap kau sudah berhasil, ambilah ini.."Dong Ming mengeluarkan sebuah pedang dari udara kosong, segera hawa mengerikan menyeruak keluar dari dalam pedang hingga memenuhi ruangan itu dengan niat membunuh yang mengerikan.
"I-itu !"Shen Yu yang cukup mengetahui jenis-jenis pedang segera bercucuran keringatnya ketika melihat pedang merah di tangan Dong Ming.
"Benar, pedang ini bernama pedang pelahap jiwa. Gunakan pedang ini untuk menghabisi lawan mu, maka pedang ini akan langsung menghisap jiwa korban mu dan mengubahnya menjadi kekuatannya sendiri."
"Te-terimakasih atas pemberian mu, kak."Ketika dirinya menggenggam ganggang pedang itu, segera Shen Yu dapat merasakan kekuatan yang sangat besar dan mengerikan terpancar dari pedang hebat itu, hawa kehitaman yang cukup pekat juga terlihat mengelilingi pedang itu menandakan kalau pedang itu sudah cukup banyak menghabisi nyawa manusia.
Di atas sebuah dahan pohon, Tong Yu yang sudah cukup lama memata-matai orang-orang itu segera menelan ludahnya, karena sudah mendapatkan cukup informasi Tong Yu memutuskan untuk kembali ke kerajaan.