God System

God System
Crushing Heaven and Earth



Sebelum membaca, ingatlah untuk selalu memberikan Like, komen, gift dan vote untuk mendukung author semangat berkarya, nikmati!


***


Bahkan jika taktik ini sangat tidak bermoral dan tercela, Sana memahami bahwa tidak ada gunanya membicarakan keadilan saat ini.


Dia hanya ingin hidup harmonis, tapi sepertinya dunia tidak memberinya izin untuk hal itu. Dan agar dia bisa menyingkirkan kecoa-kecoa di jalannya, Sana harus bersikap tegas.


Bagaimanapun, Flying Dragon Kick adalah keterampilan yang mengganggu keseimbangan Surga dan Bumi dengan sangat intens.


Dan, poin yang paling penting adalah, Yuuto memiliki ide yang sama dengan menggunakan tangan sekarang. Dalam hal ini, dia akan memberinya nama 'Crushing Heaven and Earth.' Sebuah teknik cengkeraman tangan yang akan merenggut masa depan target.


Jika kedua kemampuan tercela ini digabung, dia akan menembus langit!


Namun, demi memungkinkan Sana memperoleh kembali kepercayaannya, dia masih harus menampilkan kekuatan sejati Blossoms Sword Style. Tetapi, dia akan memikirkan masalah ini nanti.


Adapun master Shigeki dan tuan muda Masayoshi, mereka adalah kandidat terbaik untuk demonstrasi skill barunya.


.....


Teriakan tragis ini mengerikan. Bahkan orang-orang di dekatnya hanya bisa menonton dengan mata bingung.


Apa yang baru saja terjadi?!


"Kamu…! Dasar baj*ngan!" Tuan muda Masayoshi memelototi Yuuto dengan marah.


Namun, saat matanya bergerak ke arah kaki Yuuto, dia tidak bisa membantu tetapi mundur beberapa langkah.


Dia bisa rasakan rasa sakit lembut yang samar-samar di nuggetnya, lalu melonjak ke atas kepalanya. Dia tidak berani membayangkan jika dia berada di posisi orang tua itu.


Melihat orang lain, Yuuto menaikkan bibirnya sedikit sebelum menundukkan pandangannya dan memelototi semua orang dengan tatapan menyeramkan, "Aku di sini untuk membalas dendam hari ini. Tidak ada di antara kalian yang bahkan bermimpi untuk melarikan diri."


Semua orang heran. Sambil melirik satu sama lain, mereka berteriak balik, "Apakah kamu tidak terlalu berlebihan?! Hanya dengan kau saja?! Meskipun kami tidak sebanding denganmu, koneksi Ultimatum Enterprise bukanlah sesuatu yang bisa kamu bayangkan!"


"Ya! Kami juga memiliki dukungan keluarga Rothschild! Apakah kamu benar-benar ingin memulai perang?!"


Kelompok pria berbaju hitam berteriak dengan nada tidak puas. Tentu saja, mereka tidak lupa menyelipkan sedikit kesombongan, supremasi, dan ancaman diantara kata-kata mereka.


Yuuto menanggapi dengan acuh tak acuh, "Kenapa kalian tidak mencobanya dulu?"


"KURANG AJAR…!" Pada saat itu, Masayoshi meledak dengan jumlah energi yang sangat besar, menampar ke arah Yuuto dengan serangan telapak tangan.


Serangan ini memiliki aura yang luar biasa. Di mata Sana dan yang lainnya, ini seharusnya cukup untuk menghancurkan dunia.


Bersamaan, Yuuto berdiri dan memandang orang-orang ini dengan tenang. Kondisi level mereka terlalu lemah. Sangat lemah sehingga dia tidak tertarik sedikit pun.


Atau lebih tepatnya, akan lebih akurat untuk dikatakan bahwa ia bisa meremasnya seperti semut dengan membalik telapak tangannya.


"Anak muda, hati-hati!" Melihat adegan ini, Yuuichirou tidak bisa membantu tetapi berseru dengan khawatir. Baginya, fakta kalau Yuuto berdiri di sana tanpa bergerak merupakan tanda bahwa dia sedang ketakutan.


BANG!


Masayoshi tersenyum gembira. Serangan kekuatan penuhnya berhasil mendarat di pihak lain.


Tetapi pada saat itu, wajahnya segera berubah.


"Lemah. Terlalu lemah! Hanya seorang Void Determination berani bersikap sok di depan Yang Mulia ini, mencari kematian!" Yuuto terkekeh dingin.


Mengaktifkan Flying Dragon Kick, ia mengirim tendangan ke arah sel*ngkangannya.


''ARGH…!!!''


Seolah-olah langit dan bumi runtuh, suara ratapan yang menyayat hati meledak ke langit. Tuan muda yang semula aman dan sehat, kini berbaring di tanah. Tangannya menutupi bagian bawahnya saat dia berguling kesakitan tanpa peduli dengan citranya.


Menyakitkan… TERLALU MENYAKITKAN!


Sangat menyakitkan sehingga Masayoshi mulai meragukan keberadaan kehidupan.


Melihat adegan itu, semua orang sekitarnya hanya bisa melongo dengan mulut menyentuh tanah.


Saat Yuuto melemparkan pandangannya ke mereka, semua wajah mereka menjadi pucat karena kaget.


Mereka benar-benar ketakutan sekarang.


Membayangkan master yang kuat seperti Shigeki dan Masayoshi dikalahkan dalam sekejap. Bahkan tidak dapat menahan satu serangan pun dari pihak lain, eksistensi menakutkan macam apa dia ini?!


'Crushing Heaven and Earth!'


"AAAHH!!!!"


"AARGH!!!"


Mengabaikan keterkejutan mereka, Yuuto tidak berhenti melancarkan serangan ketika tangannya meraih seperti cakar hantu.


Sana merasa kasihan pada orang-orang ini. Mungkin, mereka benar-benar ditakdirkan untuk tidak memiliki keturunan selamanya.


Setelah membersihkan musuh, tatapan Yuuto tiba-tiba beralih saat dia menemukan mayat yang terkubur di bawah beton milik mantan perusahaan Ultimatum Enterprise. Sepertinya mereka adalah korban karena demonstrasi Blossoms Sword Style.


Untuk setiap hutang yang harus ditagih, ada debitor. Yuuto bukanlah seseorang yang akan melibatkan orang lain atau menghancurkan rumah orang lain tanpa alasan.


Rakyat biasa ini tidak memiliki hak untuk mengambil bagian dalam aksi perundungan ayahnya. Mereka jelas tidak terlibat. Namun, Yuuto tidak akan membiarkan seekor lalat pun lepas dari tangannya.


Dengan mendominasi sisa-sisa pikiran mereka, Yuuto mencari siapa saja yang menindas ayahnya selama ini. Dari 120 orang, hanya 3 tersangka yang ditemukan.


Mengalirkan mananya, Yuuto menarik jiwa mereka dari neraka secara paksa. Kecuali tiga orang itu.


Dengan Resurrection, Yuuto berhasil menghidupkan kembali orang-orang ini.


Melihat adegan di mata mereka, 117 orang menjadi bingung. Di bawah wajah kebingungan semua orang, Yuuto menggumamkan kata-kata ini dengan lembut.


Namun, matanya tajam menusuk seperti pisau sehingga mereka bisa rasakan kedinginan di belakang punggung mereka.


"Kalian... Cepat pergi."


Seketika, mereka berlari secepat yang mereka bisa, meninggalkan reruntuhan Ultimatum Enterprise.


.....


"Senpai…!" Sana menatap Yuuto dengan wajah hormat.


Mendominasi dan mengesankan... Untuk berpikir bahwa Masayoshi, yang tak terkalahkan di mata mereka akan menjadi lemah seperti ayam di depannya, Yuuto mendapatkan penghormatan penuh dari gadis itu bahkan jika mereka belum saling mengenal.


Dia tetaplah penyelamat di hatinya. Dan bahkan, hatinya berdegub kencang setiap kali dia melihatnya. Sana seringkali membuang muka agar dia bisa menenangkan diri.


"Jangan khawatir. Aku berjanji bahwa kamu pasti akan melambung setinggi langit dalam hidup ini. Dan aku akan memenuhinya secepat mungkin. Aku menjamin bahwa hidup keluargamu mulai sekarang akan berubah seluruhnya."


Sana melambaikan tangannya dengan senyum penolakan, "Terima kasih. Tapi aku tidak layak menerima kebaikanmu. Mengapa kamu begitu baik pada kami? Apakah kita pernah bertemu sebelumnya?"


Akhirnya momen ini telah tiba. Seperti yang diharapkan, Sana adalah gadis yang benar-benar cakap. Bahkan setelah dia mencoba menghindari topik ini, Yuuto masih tidak bisa lolos dari pengamatannya.


Yuuto memaksakan dirinya saat dia mengutarakan ini, "Aku berhutang budi pada kakakmu. Sebagai gantinya, aku akan membantumu dari berbagai masalah."


Omong kosong! Aku adalah Onii-chan mu! Seorang Onii-chan berhutang pada Onii-chan... Itu terlalu aneh!


Tapi tentu saja, tidak mungkin dia mengungkapkan ini. Yuuto hanya bisa memendamnya diam-diam.


"Senpai... Itu tidak perlu. Suatu kehormatan kalau keluarga kecil kami menerima bantuan dari sosok luar biasa seperti kau. Hanya memikirkan kamu bisa memuliakan teknik masterku, Blossoms Sword Style, dengan penguasaan seperti ini... Aku sudah cukup bersyukur untuk itu! Kami tidak bisa menerima lebih dari ini" Sana menjawab dengan rasa terima kasih.


Yuuto tahu bahwa adiknya selalu memiliki pendirian yang teguh. Jika dia tidak mendorongnya sedikit lebih keras, gadis ini akan menyesal.


Sama seperti saat dia membelikannya ponsel baru, Sana bersikeras untuk menolak. Tapi pada akhirnya, dia tidak bisa menolak kata hatinya.


Ketika dia ingin mengembalikan pembelian, pada saat itulah. Sana yang malu-malu kucing mengulurkan tangannya, merebut ponsel di tangan Yuuto bahkan sebelum dia bisa bereaksi.


"Tidak apa-apa. Ini adalah keinginanku sendiri. Lagipula... Maaf membahas ini. Tapi aku sangat berterima kasih pada kakakmu. Tunggu aku di belakang. Aku masih punya banyak hal untuk diselesaikan di sini."


Apakah mereka benar-benar saling mengenal?


Sana bertanya-tanya dalam hati. Tapi kemudian, dia menghilangkan pikiran itu dari kepalanya.


Jika mereka memang dekat, itu bagus! Sekarang, dia memiliki dukungan yang kuat di sisinya. Secara alami, Sana berbahagia dari lubuk hatinya yang paling dalam.


"Kalau begitu, aku tidak akan sungkan. Tapi aku sangat berterima kasih karena kamu menyelamatkan kami. Kalau kamu tidak datang, aku tidak tahu apa yang akan terjadi kedepannya."


Dia menurunkan punggungnya dan mengucapkan terima kasih dengan tulus.


Melihat tindakannya, Yuuto merasa sedikit aneh.


Dia belum pernah melihat sisi ini dari adiknya yang sangat kasar. Dulu, dia selalu ditindas adiknya sendiri (secara fisik), tapi sekarang, posisinya terbalik. Hati Yuuto bergetar dalam sukacita. Dia cukup menikmati perasaan ini.


Melambaikan tangannya dengan santai, Yuuto pun menuangkan sedikit mana ke tubuh mereka berdua. Dalam hitungan detik, luka-luka di badan mereka pulih total. Dan bahkan, kulit mereka menjadi lebih halus.


Sana dan Yuuichirou kagum pada Yuuto sekali lagi.


Mereka pun membungkukkan badan mereka dengan penuh rasa syukur. Setelah mengucapkan selamat tinggal, keduanya meninggalkan Yuuto sendirian.


.....


Melihat orang-orang yang terbaring di tanah, Yuuto mencibir dengan tatapan dingin.


'Kamu menuai apa yang kamu tabur.'


'Sekarang setelah Yang Mulia ini kembali, tak satu pun dari mereka dapat bermimpi untuk lolos dari ini. Keluarga Rothschild? Selama mereka tidak melewati batas, aku tidak akan memikirkannya. Tapi jika kalian bersikeras, Yang Mulia ini tidak punya pilihan lain selain menggunakan Crushing Heaven and Earth. Atau bahkan Flying Dragon Kick. Kalian akan mendapatkan keduanya!'