Me And My Enemy

Me And My Enemy
Bab 53 Berita heboh



saat ini Mark dan Nana sedang bergandengan tangan menuju ke kelas mereka, tentu saja dengan berbagai mata yang menuju ke arah mereka berdua. Nana merasakan setiap murid melihatnya dengan berbagai macam tatapan dan bisikan seperti ada yang terlihat heran, bahagia, bingung, cemburu, sinis dan bahkan marah kepadanya


dan tentu saja Nana tau kenapa mereka begitu, pastinya tidak lain dan tidak bukan kerena saat ini pasti berita tadi ketika di parkiran sudah tersebar ke seluruh penjuru sekolah


berbeda dengan Nana yang merasa jengah terhadap tatapan semua murid yang mereka lewati, Mark saat ini bersikap biasa saja seperti tidak terjadi apa-apa


"kenapa Mark harus bersama dengannya?" ucap salah satu murid yang melihat ke arah pasangan baru tersebut dengan pandangan yang sulit diartikan.


πŸ’œπŸ’œπŸ’œ


setibanya mereka di kelas, Mark dan Nana pun langsung di tatap oleh para sahabat mereka yang pastinya Nana sudah tau apa arti dari tatapan menyelidik dari mereka semua


"kalian sudah resmi kan??" seru Malli ketika melihat Mark dan Nana telah berada di dekat mereka berkumpul


"pastinya... lihat saja mereka berdua datang bersama" jawab Ben


"dan jangan lupa juga kalau kemarin kita menguping pembicaraan mereka" kata Anna bangga sehingga membuat mereka tertawa geli sendiri karena mengingat kembali kelakuan mereka


"Pajak jadian yah jangan lupa" ucap Sasu mengingatkan


"berisik" desis Mark kesal lalu duduk di tempat duduknya dengan tangan yang masih bertautan dengan Nana sehingga membuat Nana tidak punya pilihan lain lagi untuk ikut duduk di samping Mark yang merupakan tempat duduk Ben


"hei hei hei kok Lo bawa Nana duduk di sini juga sih" ucap Ben bingung "nanti gue duduknya dimana??" sambung Ben lagi


"yah terserah Lo lah masa gitu aja nanya gue" ucap Mark cuek mengabaikan keberadaan Ben lalu mengalihkan pandangannya lagi ke arah Nana yang berada di samping nya dengan tersenyum manis.


sedangkan Nana yang melihat sedikit perdebatan dari dua orang tersebut pun hanya bisa tersenyum canggung kepada Ben seraya mengucapkan kata maaf karena telah mengambil tempat duduk nya.


Ben yang mendapati sifat cuek dari Mark sahabat nya itupun hanya menghela nafasnya pasrah, lalu mulai mengambil tasnya dan melangkah kan kakinya menuju tempat Nana sebelum nya dan mendudukkan dirinya di sana


πŸ’œπŸ’œπŸ’œ


melihat Mark yang seperti itu Nata pun hanya pasrah membiarkan Mark melakukan apapun yang di inginkan


melihat tatapan menggoda dari semua murid di kelas membuat Nata malu sendiri. ia pun dengan cepat menundukkan kepalanya menghindari segala bentuk tatapan dari semua murid itu


"jangan tundukkan kepalamu princess" ucap Mark lalu mendongakkan kembali kepala Nata untuk menghadapnya


"cantik" goda Mark dengan senyuman menawannya


sedangkan Nata yang di gombal seperti itu pun menjadi salah tingkah sendiri


"dasar buaya" cibir Nata sebal


"meskipun buaya tapi aku tetap mencintaimu" ucap Mark dengan bersungguh-sungguh


"aku juga" bisik Nata dengan senyuman tulusnya


END-


*


*


terima kasih karena telah membaca cerita ini


jangan lupa untuk tinggalkan komentar, vote dan like yah


sampai bertemu di episode selanjutnya


love u all ~~~