
πππ
saat ini Nana sedang berjalan-jalan di sekitar taman dan tidak sengaja melihat sebuah gelang yang cantik menurutnya
gelang tersebut berbentuk bulan sabit berwarna biru dengan sedikit Mutiara di sekitarnya yang mengelilingi bulan itu
"ini gelangnya harga berapa mbak??" ucap Nana menunjuk gelang yang dia inginkan kepada penjual aksesoris di sekitar taman
"ini harganya 30K untuk keduanya" jawab penjual aksesoris tersebut
"dua??" tanya Nana bingung karena rencananya Nana hanya ingin membeli satu gelang saja
"ini adalah gelang pasangan" ucap penjual tersebut tersenyum kepada Nana
"gelang pasangan???"
"iya. yang sedang kamu tunjuk adalah untuk cewenya sedangkan di sampingnya adalah untuk cowoknya" jelas penjual tersebut seraya menunjuk gelang yang berada di samping gelang satu nya
"hmmm. tapi bisakah saya membeli satu ini saja??" tanya Nana canggung
"sayang sekali mbak tidak bisa, karena ini adalah gelang pasangan jadi harus membeli kedua nya"
"harus membeli keduanya??? tapi saya sangat ingin membeli ini" ucap Nana seraya menunjuk gelang yang dia sukai
"maaf sekali mbak, karena ini adalah gelang pasangan jadi aku tidak bisa menjual hanya salah satunya saja" jelas penjual tersebut lagi
"tapi kalau membeli keduanya, saya tidak tau memberi salah satunya kepada siapa" ucap Nana kecewa
"kalau begitu saya akan membeli satunya lagi" ucap seseorang di belakang Nana tiba-tiba
πππ
saat ini Mark sedang lari pagi di sebuah taman, selagi asik berlari di sekitar taman, tiba-tiba saja mata Mark menangkap sosok yang sangat di kenalnya sedang berada di tempat penjual aksesoris
Mark yang penasaran pun mulai melangkahkan kakinya menuju ke tempat sosok gadis imut itu berada dan ketika telah berada di dekat dengan tempat tersebut Mark dapat mendengar
"hmmm. tapi bisakah saya membeli satu ini saja??"
"sayang sekali mbak tidak bisa, karena ini adalah gelang pasangan jadi harus membeli kedua nya"
"harus membeli keduanya??? tapi saya sangat ingin membeli ini"
"maaf sekali mbak, karena ini adalah gelang pasangan jadi aku tidak bisa menjual hanya salah satunya saja"
"tapi kalau membeli keduanya, saya tidak tau memberi salah satunya kepada siapa" ucap Nana kecewa
πππ
Nana yang terkejut karena mendengar suara yang tiba-tiba saja pun langsung saja menoleh kearah sumber suara tersebut dan betapa terkejutnya Nana karena yang sekarang berada di hadapan nya adalah sosok Mark dengan baju sedikit basah menempel pas di badan kekar nya yang sedang berkeringat
"ma.mark!!!"
"hn. aku akan membeli gelang itu" ucap Mark sekali lagi kepada penjual aksesoris tersebut
"baiklah semuanya adalah 30k" jawab penjual tersebut lalu mulai membungkus kan gelang couple tersebut kedalam kotak merah yang cantik
"ini gelangnya" ucap menjual selagi menyerahkan kotak yang telah dia bungkus tadi
"terima kasih" ucap Mark seraya menyerahkan uang lalu mengambil gelang yang telah dia beli
"ayo" ujar Mark menarik tangan Nana menuju bangku terdekat, sedang kan Nana yang di tarik pun hanya diam saja mengikuti langkah Mark
setelah sampai di bangku tujuannya Mark pun langsung saja memberikan gelang yang telah dia beli tadi
"ini gelangnya" kata Mark menyerahkan kotak gelang pasangan itu kepada Nana dan ikut duduk di samping Nana yang telah duduk di bangku taman tersebut
"hmmm. terima kasih" senyum Nana kepada Mark "dan ini" sambung Nana seraya memasang kan gelang tersebut ke tangan Mark
"karena aku tidak mungkin memakai kedua nya jadi, satunya pakailah untuk mu" ucap Nana lagi
"hn. baiklah" jawab Mark datar tetapi dalam hatinya sekarang sedang berbunga-bunga karena senang memiliki gelang pasangan dengan gadis yang di cintai nya
πππ
bersambung ~~~
terima kasih karena telah membaca novel ini
jangan lupa untuk like komen dan vote yahhh
sampai ketemu di episode selanjutnya
love u all ~~~
πππ