
Hati wanita mana yang tidak terluka luar dan dalam mendengarkan kekasih hatinya sedang di Landa kemarahan yang sangat meradang dalam kurun waktu yang singkat Vio terbuai oleh rayuan gombal Satria yang sangat manis kepada dirinya, namun menjelang beberapa waktu Vio malah merasa dirinya di hempaskan begitu saja oleh tipu daya Satria yang hanya mempermainkan perasaanya yang di Landa oleh rasa cinta yang menggebu-gebu
"Sial! gw di tipu sama rayuan gombal Satria! ternyata selama ini dia nggak tulus cinta sama gw malah dia hanya memanfaatkan gw ajah untuk mendapatkan hati Ibu guru Elly." Gumam Vio
Vio pun mulai bergegas meninggalkan resort sabda alam dengan kegusaran hati memendam murka yang mendalam kepada Satria dan Ibu guru Elly.
Violin tak pernah menyangka, jika Satria yang selama ini dia kagumi dan dia cintai bisa berbuat seperti ini, memperlakukan dirinya bagai putri di sebuah kerajaan yang di hempaskan begitu saja menjadi selir
Entah bagaimana masalah kesalahpahaman terus terjadi di lingkaran kehidupan Sandra, Sandra kini binggung harus bagaimana nanti untuk menjelaskan kepada Vio mengenai jati dirinya yang sebenarnya
"Duh, gw harus gimana ya untuk menjelaskan kepada Violin kalau gw ini bukan Satria, dan meminta maaf sama dia karena telah memanfaatkannya untuk membuat Elly merasakan cemburu."Gumam Sandra dalam hatinya.
"Kok kamu hanya diam saja? kenapa nggak kamu kejar kekasih kamu itu?" tanya Elly
"Malas, ngapain juga aku kejar dia?! dia itu nggak penting!" ucap Satria berjiwa Sandra.
"Lalu yang kamu anggap penting itu siapa?" tanya Elly
"Hanya kamu yang terpenting di hidup aku." Ungkap Satria berjiwa Sandra.
"Kamu itu belajar dari mana sih pintar sekali merayu, bahkan Violin sampai marah besar seperti itu. Pasti hatinya terluka karena kamu mempermainkannya! lebih baik kamu sekarang minta maaf sama dia." Ucap Elly
"Aku melakukan ini semua demi mendapatkan kembali hati Ibu guru cantik." Ucap Satria.
"Ayolah jangan seperti ini, Aku tahu Ibu guru cantik itu masih suka sama aku, jadi apa salahnya kita seperti dulu lagi" Bujuk Satria
"Maaf kali ini aku nggak bisa untuk menerima kamu lagi, tapi aku hanya bisa menerima maaf kamu saja karena kamu sudah bersusah payah membuat kesan romantis yang selama ini aku dambakan." Ucap Elly.
"Kok bilang begitu? aku udah lakuin semua cara! kenapa kamu jadi seperti ini?" tanya Satria
"Karena kamu ini keponakan dari mantan sahabat yang paling aku benci di dunia ini,"ucap Elly dengan nada yang sedikit tinggi.
Jlep...
Hati Satria teriris perih karena Elly tidak mau lagi dekat dengannya sebagai Satria maupun Sandra
"Mampus gw! Kenapa semua jadi kacau seperti ini?! ini semua ide gila dari Diva! dia harus bertanggung jawab atas semua ide gila ini. Gw dan Elly makin rusak hubungannya, bahkan sekarang gw harus gimana jelasin semua ini kepada Violin. Dia pasti sangat marah besar." Gumam Satria berjiwa Sandra dalam hatinya.
Bersambung...
...Jangan lupa untuk memberikan dukungan berupa like di setiap episode, vote sebanyak mungkin, dan tambahkan di rak buku kalian sebagai favorite/subscribe...
...Terima kasih sudah mampir di karya ini, semoga bisa menghibur kalian semua...