
"Aku sangat haus." Didalam mobil Ken mengelus tenggorokannya yang kering sambil memandang Riandi.
"Aku juga tidak memiliki minuman." Jawab singkat Riandi, Setelah ditatap oleh Ken.
Mereka berlima sudah berada di perjalanan untuk pulang ke agensi, Sekarang mereka pulang sambil membawa piala Rookie Of The Year.
Setelah penampilan mereka sebelumnya yang sangat luar biasa, Langsung mendapatkan pengakuan dari idol lain yang lebih tua dari pada SmileFi, Jadi selama sisa waktu Rainbow Music Award, Kelima member SmileFi beberapa kali diajak mengobrol dengan senior mereka dari grup lain.
"Sama aku juga kehabisan air, Dan tenggorokanku kering." Di bangku belakang,Eunji juga berkata sambil memandang Riandi dengan tatapan memohon seperti Ken.
"Tolonglah belikan kami minuman di minimarket sana." Lanjut Eunji sambil menunjuk mini market yang akan segera mereka lewati.
Ketiga member lainnya juga menganggukan kepala dengan tatapan minta tolong.
Riandi yang melihat kelakuan keempat member SmileFi, Memiliki tebakan di otaknya.
Dia tahu pasti keempat member SmileFi ini ingin mengalihkan perhatiannya, Untuk melakukan sesuatu saat dia turun nanti untuk membeli minuman.
Riandi berkata sambil menunjuk gedung Candy Entertainment yang sudah terlihat: "Tahan saja, Lagi pula agensi sudah sangat dekat."
"Tidak, Tidak bisa, Jika terus menunggu sampai ke agensi ... Mungkin kita berempat sudah mati kehausan." Liuzen berkata dengan nada lames seperti ingin segera pingsan.
"Ya,Bentul sekali lihat bibirku saja sudah kering sekali .. Kak Riandi tolonglah." Hiro memohon sambil mengelap bibirnya agar terlihat kering.
Melihat pemaksaan dari keempat member SmileFi, Riandi mau tidak mau menganggukan kepalanya." Baiklah,Jika itu mau kalian."
Mendengar jawaban Riandi, Keempatnya langsung dengan kompak berteriak."Hore!."
Riandi yang mendengar teriakkan keempatnya,Ingin berkata tapi tidak diberikan waktu oleh keempat member lainnya, Karna dia langsung didorong keluar dari mobil.
"Kakak, Kami menunggu minumannya di agensi saja."
"Hati hati,Saat di jalan pulangnya."
Mobil Operasional pergi meninggalkan Riandi yang masih tertegun di depan mini market.
"Huh,Biarkan saja mereka untuk malam ini." Riandi memandangi mobil yang meninggalkannya dengan senyum berat.
Jarak mini market ke agensi Candy Entertainment cukup dekat, Hanya 15 menit jalan kaki saja.
Jadi Riandi tidak kesal saat dirinya ditinggal oleh mobil,Dia juga sudah menebak kenapa Keempat member SmileFi tiba tiba memintanya untuk turun membeli minuman padahal jarak dari agensi sangat dekat.
Itu hanyalah sebuah cara untuk mengasingkan dirinya beberapa saat, Untuk menyiapkan sebuah kejutan di agensi saat dia kembali nantinya.
"Sepertinya aku,Harus berpura pura kaget nantinya." Riandi menggelengkan kepalanya sambil berjalan memasuki Mini Market.
"Selamat Datang." Sapa pemilik mini market tersebut setelah melihat kedatangan Riandi.
Dia cukup terkejut saat melihat Riandi,Karna penampilan Riandi sangat tampan dengan balutan busana serba putih ditubuhnya.
"Hallo." Jawab Riandi dengan senyum, Setelah itu dia berjalan mencari sesuatu yang ingin dia beli.
Riandi membeli beberapa minuman dan juga beberapa makanan ringan,Dia tadi bermaksud untuk membeli banyak tapi dia berfikir akan sangat repot membawanya dengan berjalan kaki sendirian, Jadi Riandi hanya membeli yang bisa dia bawa sendiri.
"Terimakasih." Riandi berjalan keluar dari mini market sambil membawa dua tenteng plastik yang berisi makanan dan minum yang dia beli.
Saat keluar dari Mini Market Riandi bergumam." Saatnya kembali." Dia berjalan kearah Agensi Candy Entertainment sambil menyandungkan lagu.
Saat Riandi keluar dari Mini Market membawa belanjaannya,Di sebuah lorong gelap terdapat 7 pria yang memerhatikan Riandi dengan tatapan buruk,Dan setiap dari orang misterius tersebut membawa beberapa benda di tangan mereka.
"Kita beraksi setelah target berada di tempat yang sepi." Ucap pria misterius tersebut kepada pria yang lain.
.....
Semua orang sedang sibuk mendekorasi lantai satu dengan berbagai macam balon dan ucapan Happy birthday terpampang besar di dinding.
Juga terdapat beberapa hiasan lainnya yang di buat khusus untuk ulang tahun.
"Nayeon, Seharusnya balon itu di taruh di kiri agar lebih bagus." Jeongyeon berkata kepada Nayeon yang menaruh balon di ujung kanan dari tulisan Happy birthday.
"Tidak,Disini lebih tepat." Jawab Nayeon sambil menempelkan balon tersebut dan tidak mendengarkan saran dari Jeongyeon.
Jeongyeon yang tidak di hiraukan oleh Nayeon merasa kesal, Dan mencoba merebut balon tersebut dari Nayeon."Disitu tidak cocok, Biarkan aku saja yang menempelkannya."
"Disini sudah cocok, Jangan dipindahkan lagi Jeongyeon."
"Tidak, Disana lebih cocok."
"Tidak, Disinilah yang paling cocok."
Dan terjadilah perdebatan antar kedua orang tersebut, Hanya dikarenakan sebuah tempat untuk manaruh balon.
Ditempat lain,Semua orang fokus untuk mendekorasi lantai satu dengan sebaik-baik mungkin.
Selain untuk perayaan ulang tahun Riandi yang ke 19 tahun, Mereka juga akan melakukan perayaan untuk kemenangan SmileFi di Rainbow Music Award,Dan Berhasil membawa pulang trophy Rookie Of The Year.
"Kakak Mina, Mau aku bantu membawa kuenya?." Lisa bertanya kepada Mina yang kesusahan membawa dua kue berukuran sedang di kedua tangannya.
"Apa Lisa bisa membawanya?." Tanya Mina sambil tersenyum dengan bahasa Indonesia.
Mina sangat lancar saat berbicara bahasa Indonesia,Dan membuat Lisa yang sekarang hanya dapat menggunakan bahasa Indonesia menjadi lebih dekat dengan Mina.
"Tentu saja kak Mina, Aku bisa membawanya." Lisa mengambil salah satu kue dari tangan Mina,Dia memegangnya dengan hati hati sambil berjalan bersama Mina ketempat Kue akan diletakkan.
Disisilain, Dahyun sedang mengejar Si endut yang berlari sambil menggigit sebungkus balon dimulutnya.
"Endut, Jangan kabur,Kembalikan balonnya." Teriak Dahyun sambil terus mengejar Si endut yang bertubuh gempal tapi sangat gesit.
Dimana mana semua orang sedang mengerjakan tugas mereka masing-masing dengan terburu-buru.
30 Menit Kemudian.
Lampu di agensi Candy Entertainment seluruhnya telah dimatikan,Dan semua orang telah berada di tempat mereka masing masing.
"Ini sudah 25 menit semenjak kita sampai ... Tapi kenapa Kak Riandi belum datang datang juga?." Bisik Hiro kepada Eunji yang juga memiliki wajah yang bingung karna Riandi belum tiba tiba dari tadi.
Padahal jika dihitung dengan menit saja, Hanya 15 menit saja dari Mini Market tempat Riandi turun ke agensi Candy Entertainment dengan berjalan kaki.
Tapi sudah beberapa menit berlalu Riandi belum kembali juga,Dan membuat mereka bingung.
"Aku juga bingung kenapa Riandi belum kembali." Jawab Eunji dengan nada sedikit khawatir.
Di kegelepan suara Park Ji Hyeon terdengar." Nyalakan dulu lampunya."
Setelah mendengar perkataan Park Ji Hyeon,Staf yang berada didekat tombol lampu, Menyalakan lampu tersebut.
"Lebih baik kirim beberapa orang ke mini market." Setelah lampu menyala,Park Ji Hyeon berkata kepada yang lainnya, Untuk mengirim beberapa orang menyusul ketempat Riandi berada.
"Biarkan kami berempat yang pergi menyusul Riandi." Eunji mengajurkan dirinya dan ketiga member SmileFi lainnya untuk menyusul ketempat Riandi berada.
Liuzen,Hiro,Dan Ken menganggukan kepala mereka sebagai persetujuan.
"Baiklah, Tapi jangan kalian berempat saja, Manejer Ody harus ikut dengan kalian." Park Ji Hyeon berkata sambil melihat jam yang menunjuk pada pukul 22.34 Malam, Dia juga menyuruh agar Manajer Ody untuk ikut pergi dengan keempat member SmileFi ke Mini Market.