
Ready!.
Go!.
Saat suara tembakan terdengar, Ken dan 5 idol lainnya langsung berlari dengan kecepatan yang tinggi.
Dari awal start, Ken telah memimpin dibagian depan diikuti idol lainnya dengan sengit mencoba untuk terus menyusul Ken.
"Ken!, Ayooo."
"Tambah kecepatannya Ken."
Teriakan dari pinggir jalur lomba terus terdengar untuk menyemangati para idol yang mereka dukung.
Kecepatan Ken di bagian paling depan juga langsung bertambah cepat, Semangkin berlari Ken semangkin cepat, Dan mulai membuat jarak agak jauh dari posisi kedua.
Dan sepertinya latihan masa kecil saat dikejar kejar anjing,Sangat bermanfaat bagi Ken yang sekarang, Kecepatannya semangkin cepat selama terus berlari.
"Wuah, Sepertinya kita menemukan bakat Ken lainnya." Ucap Liuzen melihat kecepatan Ken yang berlari.
"Ini mungkin bisa disebut sebagai bakat yang sangat berguna, Setelah pensiun dia dapat menggunakan bakat berlarinya untuk menjadi pelari profesional." Eunji juga setuju dengan perkataan dari Liuzen, Mungkin jika Ken tidak menjadi Idol, Ken mungkin akan menjadi pelari profesional.
Saat Liuzen dan Eunji memuji bakat baru Ken, Lomba balap lari juga selesai hanya dalam 7,10 detik saja, Dengan Ken memimpin dengan unggul semenjak awal.
"Bagus Ken, Kau memang hebat." Hiro berlari dan langsung memeluk Ken yang lelah.
"Tentu saja, Sudah aku bilang, Aku akan menang dan masuk Final." Ucap Ken dengan ngos-ngosan.
Idol lain seperti Ken ngos-ngosan karna lelah, Tapi tidak seperti Ken yang senang, Idol di kelompok 1 lainnya memiliki wajah yang menyesal karna tidak dapat masuk final.
Saat Ken sedang berpuas diri, Tiba tiba seorang wanita datang setelah melewati beberapa idol pria yang lelah, Dan wanita tersebut menyerahkan sebuah surat dengan wajah malu malu."Maaf, Kak ken ini aku ingin memberikan surat ini.."
Ken yang melihat wanita tersebut datang dan memberikan sebuah surat, Langsung memiliki wajah yang senang."Ini bukannya surat pernyataan cinta buat aku bukan?." Ken berkata didalam hatinya dengan bahagia.
Ini seperti adegan drama dimana Protogonis memenangkan juara, Dan akhirnya sang heroin memberikan surat peryataan cintanya, Setelah melihat perjuangan Protogonis yang membuat hatinya terluruh.
Ken berfikir seperti itu saat melihat wanita cantik di depannya yang berasal dari grup Viesta bernama Xiowu, Ken yang pencinta Girl Grup tentu saja mengenal wanita didepannya yang memberikan surat.
Dan tentu saja jika ditembak oleh wanita secantik Xiowu, Ken tidak akan ragu sama sekali untuk menerimanya, Ditambah Xiowu adalah bias tertingginya dan paling dia sukai dibandingkan dengan idol wanita lainnya,Apalagi dia sudah lama berjomblo semenjak lahir, Dan saat menerima surat yang sepertinya isinya pernyataan cinta, Ken sangat amat senang dan bahagia.
"Apa surat ini untukku?." Setelah memenangkan emosinya, Ken menekan rasa bahagianya dan bertanya setelah menerima surat dari Xiowu.
Ken tidak berfikir bahwa surat inj untuk orang lain, Karna jika itu untuk orang lain kenapa diberikan kepada dirinya?, Tapi walaupun begitu Ken tetap bertanya demi menambahkan kesenangan hatinya.
Tapi jawaban dari Xiowu selanjutnya membuat Ken tertegun.
"Bukan, Aku minta tolong agar berikan kepada Kak Liuzen ... Aku mohon untuk memberikan surat ini, Terimakasih." Setelah menjawab, Xiowu langsung berlari dengan malu malu karna melihat Kedatangan Liuzen dan lainnya yang datang untuk memberikan selamat kepada Ken.
Krakk!!
Hati Ken seperti hancur setelah mendengar jawaban dari Xiowu, Ekspresi senang sebelumnya menjadi kaku dan aura depresi terpancar dari tubuh Ken.
Ini lebih menyakitkan daripada Snack miliknya di ambil oleh member SmileFi.
"Aku sangat kecewa denganmu Xiowu, Kau telah mengkhianati salah satu fans fanaticmu dan juga laki laki yang paling menyukaimu."Ucap Ken dengan sedih didalam hatinya.
Hiro yang berada disamping Ken semenjak awal telah menahan tawanya sebaik mungkin agar tidak tertawa dan menambahkan rasa sakit Ken.
"Tidak apa apa Ken, Diluar sana masih banyak wanita yang lebih baik." Hiro menepuk pundak Ken dengan simpati, Tapi dari wajahnya Hiro terus mencoba untuk menahan tawanya yang akan lepas kapan saja jika dia lengah.
Saat Hiro terus mencoba agat tidak tertawa, Akhirnya Rian dan lainnya tiba untuk memberikan selamat kepada Ken.
Karna Hiro berlari dengan cepat setelah Ken finis pertama, Sehingga membuat anggota SmileFi lainnya tertinggal dibelakang, Jadi mereka baru sampai sekarang.
"Selamat Ken." Eunji langsung memberikan pelukan sebagai selamat kepada Ken.
Tapi Ken seperti tubuh tanpa jiwa dan hanya terus tertegun sambil menggumamkan kata kata yang tidak jelas.
Rian dan lainnya langsung heran saat melihat Ken yang lesuh, Bukannya Ken finis di posisi pertama tapi kenapa tidak ada bahagia bahagianya.
Bahkan Member Tweysni yang senang karna berhasil mendapatkan 2 kursi pijat otomatis, Juga memiliki wajah yang bingung melihat Ken yang tanpa jiwa sangat lesuh.
Saat semua orang bingung, Ken yang lesuh memberikan surat kepada Liuzen dengan lemas."Ini surat untukmu dari Xiowu." Saat menyerahkan surat tersebut, Ken memiliki hati yang berdarah karna sedih.
"Surat?." Liuzen menerima surat tersebut dengan aneh.
Akhirnya saat semua orang masih bingung, Hiro menjelaskan kronologi sebelumnya dengan singkat.
Saat mendengar cerita dari Hiro, Rian dan lainnya juga hampir tertawa dengan ngakak, Bahkan member Tweysni menutup mulut mereka agat tidak tertawa.
Hanya Liuzen yang tertawa saat mendengar penjelasan dari Hiro."Hahaha, Sepertinya kau salah mengerti Ken ... Sebenarnya Xiowu adalah saudara dari ibuku." Setelah tertawa, Liuzen membuka surat tersebut dan menunjukkannya kepada Ken yang lesuh."Liat surat ini sebenarnya ditujukan kepadamu."
'Kak Liuzen, Bisakah kau memberikan aku nomor telepon Ken? ... Aku mohon..' Itu lah isi surat dari Xiowu yang dibuka oleh Liuzen.
Ken yang membaca surat tersebut sepertinya telah mendapatkan hidup baru, Sebelumnya yang lesuh langsung kembali segar bugar, Dan terdapat senyum yang sangat lebar di wajahnya.
"Kau memang kakak yang terbaik Liuzen." Ken langsung memeluk dengan bahagia Liuzen, Dia sangat senang setelah melihat kebenarannya.
Dan dia juga bingung kenapa jika Xiowu menyukainya harus mengirimkan surat kepada Liuzen untuk meminta nomornya, Kenapa tidak langsung meminta langsung saja, Jika dia tidak tahu kebenarannya mungkin dia akan sangat kecewa, Untung saja Liuzen langsung membuka isi surat tersebut dan memperlihatkan pada dirinya.
Ken juga sangat tidak menyangka bahwa Liuzen sebenarnya adalah saudara dari Xiowu idol wanita yang sangat dia sukai.
"Aghh, Lepaskan Ken." Liuzen yang mendapatkan pelukan dari Ken merasa jijik dan ingin langsung melepaskan pelukan dari Ken.
"Tidak, Tidak ... Dimasa depan kita akan menjadi keluarga resmi ... Jadi kau harus bersiap." Ken berkata dengan nada yang pasti dan penuh keyakinan bahwa dia pasti akan menikahi Xiowu, Walaupun sekarang belum ada hubungan sama sekali.
Liuzen yang mendengarnya merasa menyesal telah mengatakan yang sebenarnya, Kalau dia tahu akan seperti ini, Dia tidak akan pernah mengatakan yang sebenarnya, Biarkan saja Ken kecewa.
Tapi sekarang penyesalan sudah tidak dapat mengubah masa lalu, Liuzen hanya dapat pasrah.
Rian dan lainnya hanya memperhatikan dengan tawa senang dari samping.