I Am The World's Most Famous Idol

I Am The World's Most Famous Idol
Bab 109. Knowing Bross Part 5 (Terakhir) [S2]



Setelah giliran Ken,Hiro,Liuzen,Eunji Dan Riandi juga memainkan Guest About Me.


Dan memberikan beberapa pertanyaan yang sangat menghibur para pemain Knowing Bross dan juga para staf di belakang layar.


....


"Nah semua murid baru sudah memberikan pertanyaan yang menghibur kita semua."


"Tapi dikarenakan SmileFi memiliki kegiatan lainnya yang penting,Jadi SmileFi hanya memiliki beberapa menit saja yang tersisa."


"Jadi sisa waktu ini hanya kita habiskan dengan melihat lihat video yang menarik tentang SmileFi di media sosial."


Dari awal acara hingga sekarang telah memakan waktu 40 menit,Dan jika dijadikan episode mungkin hanya 30 menit saja karna terdapat beberapa scen yang akan dipotong.


Biasanya setiap episode Knowing Bross akan mencapai 1 jam lebih, Tapi dikarenakan SmileFi memiliki hal penting dadakan, Sehingga membuat mungkin episode spesial ini akan lebih pendek dari pada episode lainnya.


"Mungkin kita akan menonton beberapa video tentang Comebeck SmileFi kali ini, Staf telah mengumpulkan beberapa video yang bagus."


"Tolong putarkan video yang pertama."


Didepan sudah disiapkan sebuah layar yang dapat dilihat oleh para pemain Knowing Bross dan juga member SmileFi dari bangku mereka.


Video pertama adalah Video moment moment keren yang diabadikan oleh fans semasa Konser perdana SmileFi beberapa hari yang lalu.


Seperti Tata panggung yang mewah, Intro awal bagaikan dugem yang meriah, Pertunjukan kembang api yang indah, Pemandangan Rainbow Ocean yang bikin merinding takjub, Teriakan Fanchant yang bikin merinding,Fanproject yang menyentuh, Penampilan menakjubkan Member SmileFi, Semua yang diperlihatkan oleh video pertama sangat keren dan bikin takjub.


Para pemain Knowing Bross yang menonton Video tersebut takjub, Walaupun mereka tidak merasakannya secara langsung atau ditempat, Tapi dari atmosfir yang begitu meriah, Membuat mereka yang menonton Video juga merinding dengan suasana tersebut.


"Wah, Walaupun aku sudah sering konser didepan banyak orang,Tapi untuk membuat konser yang menakjubkan seperti ini sangat susah." Heechul yang menonton juga merasa terkejut, Tapi itu hanya beberapa saat karna dia juga sudah sering konser seperti ini.


"Benar, Apalagi untuk membuat suasana terus meriah sepanjang konser,Itu sangat susah."Kyunghoon setuju dengan perkataan dari Heechul.


Hodong yang menonton video dan melihat lautan manusia yang sangat banyak,Mau tidak mau bertanya dengan penasaran."Ngomong ngomong berapa jumlah seluruh penonton konser kalian?."


"Semuanya ada 70.000 ribu orang dan semua tiket ludes habis hanya dalam beberapa detik semenjak di jual." Jawab Riandi dengan senyum yang sedikit bangga.


Tentu saja Riandi bangga,Karna konser tersebut hanyalah konser perdana mereka tapi sudah memiliki penonton sebanyak 70.000 ribu orang, Dan mungkin dimasa depan jika mereka konser lagi jumlah penonton akan terus bertambah banyak.


Untuk grup berumur 1 tahun lebih, Dapat konser dengan penonton 70.000 ribu orang adalah pencapaian yang sangat membanggakan.


"Wow, 70.000 ribu orang?, Wah kalian sangat keren." Puji Hodong saat mengetahui jumlah penonton konser perdana SmileFi.


"Hahaha, Itu bukan seberapa."


Saat ditendang oleh Ken yang terpeleset,Es Kopi milik Eunjj melayang, Dan kejadian ajaib terjadi yaitu es kopi yang baru saja dibeli langsung terlempar masuk kedalam tong sampah.


Kejadian tersebut bahkan mengalahkan kehebatan Ronaldo saat mencetak gol lewat saltonya, Sangking menakjubkannya Ken yang terpeleset membuat Es Kopi milik Eunji yang baru dibeli terbang melayang karna tertendang oleh Ken yang terpeleset, Bahkan yang lebih menakjubkan es kopi tersebut secara tepat masuk kedalam tong sampah.


"Hahaha,Apa kejadian seperti ini juga akan terjadi di kehidupan nyata?, Wow bahkan aku mengira Ken yang terpeleset adalah Ronaldo."Heechul tertawa ngakak melihat video yang memperlihatkan hal paling tidak pernah diharapkan.


Karna biasanya seseorang yang terpeleset paling paling akan jatuh seperti biasa,Tapi Ken berbeda karna dia saat terpeleset malah membuat kejadian yang mustahil malah terjadi secara kebetulan.


"Sampai hari ini tidak ada ganti rugi atas es kopi malang milikku,Yang ditendang oleh Ken, Apalagi es kopi itu belum sama sekali aku minum,Tapi malahan udah kebuang aja ketempat sampah."Keluh Eunji saat selesai melihat video tersebut.


Walaupun mengeluh Eunji sama sekali tidak tertarik untuk meminta ganti rugi, Siapa suruh Ken menjadi Maknae di grup SmileFi?.


Sebagai maknae grup SmileFi, Ken mendapatkan banyak perhatian dari member SmileFi lainnya, Sehingga bahkan jika sedang belanja sesuatu,Ken tidak perlu mengeluarkan uang,Dia hanya perlu mengucapkan "Hyung Minta Uang" Dan uang langsung akan tersedia untuknya.


Hyungnya seperti masin ATM berjalan bagi Ken,Dia hanya perlu mengucapkan beberapa kata sandi dan uang akan langsung tersedia dihadapannya.


Perlakuan yang begitu spesial dari empat member SmileFi kepada Ken,Bukan hanya karna Ken sebagai Maknae grup, Tapi juga karna latar belakang identitasnya yang sudah diketahui setiap member SmileFi setahun lalu,Saat mereka berlima mengunjungi Amerika untuk syuting sponsor mereka.


Mereka berempat tidak menyangka bahwa Ken yang setiap saatnya periang dan suka jahil memiliki masa lalu yang menyedihkan.


Yaitu semenjak kecil dia sering melihat orang tuanya yang bertengkar dihadapannya, Bahkan dia sering menjadi bahan sasaran kemarahan orang tuanya selama masih kecil.


Sehingga saat berumur 7 tahun Ken dirawat oleh neneknya yang sangat menyayanginya semenjak kecil,Dan untuk orang taunya sudah entah kemana pergi mengurus kepentingan pribadi, Membuat Ken ditelantarkan dan dirawat oleh neneknya.


Karna kelakuan orang taunya itu juga yang membuat Ken dipandang sebelah mata oleh keluarganya sendiri,Dan hanya neneknya saja yang sangat menyayanginya dan menganggapnya sebagai seorang keluarga.


Saat dirawat oleh neneknya,Ken mulai menetapkan cita-citanya untuk menjadi seorang idol, Sehingga dia mulai berlatih demi masa depannya.


Nenek Ken, Yang melihat bahwa Ken tidak masuk dalam dilema karna ditelantarkan, Sangat bersyukur dan memberikan support atas keinginan Ken untuk menjadi seorang Idol.


Member SmileFi yang mengetahui itu dari nenek Ken yang telah berumur 85 tahun saat itu, Membuat mereka lebih memberikan perhatian lebih kepada Ken, Ini juga karna dorongan hati mereka sebagai Hyungnya Ken.


Dan juga member SmileFi mengetahui keinginan yang mendalam dari Nenek Ken yang ingin melihat konser SmileFi secara langsung, Tapi dikarenakan kendala umur dan kesehatan yang telah menurun membuat keinginan untuk menonton Ken dan SmileFi konser secara langsung terhalang, Sehingga Nenek Ken tidak dapat terbang ke Korea beberapa hari lalu saat konser perdana SmileFi.


Saat mengingat keinginan yang sangat kuat untuk menonton Ken dan SmileFi konser secara langsung, Membuat member SmileFi berfikir untuk melakukan World Tour mereka secepatnya dan pasti Amerika adalah salah satu negara yang akan mereka kunjungi saat itu.


Tapi untuk melakukan World Tour tidak sebegitu mudahnya karna bukan hanya harus melakukan persiapan yang lama seperti menyiapkan dan menyawa lokasi konser, Belum juga untuk membangun Vanue konser, Menetapkan jadwal konser,Tiket,Dan juga ada beberapa hal penting lainnya yang harus dilakukan, Karna World Tour tentu saja bukan hanya mencakup satu atau dua negara saja, Paling tidak harus ada dalam 5 negara lebih yang dikunjungi semasa World Tour.


Kelima member SmileFi dan Park Ji Hyeon menetapkan paling tidak pertengahan atau akhir tahun 2021, World Tour pertama SmileFi akan dia adakan.


Tapi sekarang masih lama karna tahun 2020 saja belum memasuki pertengahan bulan, Sehingga kelima member SmileFi hanya perlu fokus dengan kegiatan yang sekarang.