
Sejam kemudian.
Seperti yang diperkirakan oleh Riandi, Ken memenangkan pertandingan final dan membawa pulang piala battle dance di episode kali ini.
"Betul bukan?, Ken memenangkan pertandingan ini." Ucap Riandi sambil tersenyum melihat Park Ji Hyeon disampingnya yang menonton final battle dance bersamanya.
Riandi melihat Ken yang memegang piala merasa senang untuk Ken karna dapat membawa pulang piala dengan bangga, Mengalahkan berbagai pesaingnya.
Dan mungkin setelah ini akan ramai lagi di sosial media Remily yang membicarakan tentang episode battle dance kali ini yang dimenangkan oleh Ken.
"Hahaha, Dengan piala yang di bawa pulang oleh Ken akan menambah koleksi trophy di lemari agensi Candy Entertainment." Park Ji Hyeon tidak peduli dengan Riandi, Dia tertawa bahagia karna Agensinya akan menambah penghargaan lagi di lemari koleksi.
Sebelumnya lemari penghargaan tidak memiliki koleksi trophy atau penghargaan sama sekali, Tapi semenjak debut SmileFi hingga sekarang sudah memiliki hampir 60 tropy dan penghargaan dari berbagai macam sumber.
Dan semenjak itu Park Ji Hyeon mulai menyukai untuk mengoleksi berbagai Trophy ataupun penghargaan sebagai hiburan tersendiri melihat berbagai macam Trophy dan penghargaan yang telah didapatkan oleh keluarganya sendiri yaitu seluruh Candy Entertainment.
Sehingga Park Ji Hyeon membuat ruangan khusus untuk menaruh Trophy dan penghargaan dilantai satu, Dan tempat tersebut sangat mencolok, Saat memasuki Candy Entertainment akan secara otomatis orang akan melihat berbagai Trophy dan penghargaan yang disusun rapi dan dengan dekorasi mewah.
Riandi tahu kenapa Park Ji Hyeon menaruh ruangan koleksi di lantai satu dan ditempat yang sangat mencolok, Tidak lain untuk pamer kepada tamu tamu dari luar Candy Entertainment.
Riandi sangat mengetahui psikologi Park Ji Hyeon yang suka pamer kepada orang lain, Jadi dia hanya dapat memakluminya.
Saat Riandi sedang menonton, Tiba tiba Park Ji Hyeon berkata dengan serius kepada Riandi."Riandi, Apa kau sangat yakin dengan kemampuan dancemu?."
"Ah?." Riandi yang ditanya tiba tiba sedikit terkejut, Tapi Setelah itu dia menjawab dengan sombong."Tentu saja, Siapa yang bisa mengalahkan kemampuan danceku disini?."
Melihat kesombongan Riandi, Park Ji Hyeon tidak kesal tapi malahan tersenyum dengan senang.
Riandi yang melihat senyuman Park Ji Hyeon merasa sedang di jebak oleh seorang rubah tua.
Seperti yang dirasakan oleh Riandi, Setelah tersenyum Park Ji Hyeon berkata dengan tegas."Nah kalau kau sangat yakin dengan kemampuan dancemu, Bagaimana kalau kau yang membuat Koreografi untuk lagu debut kesembilan trainee?."
"Tapi~."
"Apakau tidak ingin?, Yah .... Sepertinya kemampuan dancemu itu hanyalah sebuah pajangan belaka yang tidak berkelas."
Riandi yang mendengar maksud dari Park Ji Hyeon ingin membuat suatu alasan untuk menolak, Tapi setelah mendengar perkataan sinis dari Park Ji Hyeon.
"Baiklah, Baiklah, Aku akan yang membuatkan koreografinya."
Riandi langsung menerimanya dengan kesal, Diab sangat kesal melihat Park Ji Hyeon yang meremehkan dirinya.
Bukannya Riandi tidak ingin membuatkan Koreografi untuk kesembilan trainee tersebut, Tapi dia tidak terlalu yakin jika disuruh untuk menampilkan koreografi yang cute didepan mata para Trianee tersebut, Ini akan merusak citranya sebagai lelaki yang tampan.
Walaupun belum mendengar demonstrasi lagu debut kesembilan trainee tersebut, Tapi Riandi dapat mengetahui bahwa lagu tidak akan jauh dari kata cute.
Masa lagu tema cute dipasangkan dengan koreografi sexy atau girls crush?, Bayangkan saja saat mendengar lagu yang cute tapi saat melihat Koreografinya yang bertemakan Sexy ataupun Girls Crush, Pasti akan mematahkan sudut pandang semua orang yang menontonnya.
Dengan kemampuan dance dan pengetahuan dancenya yang sudah sangat dalam, Riandi dapat dengan mudah membuat Koreografi lengkap dalam sekejap setelah mendengar lagu ataupun temanya.
Yang membuat Riandi ragu adalah saat mengajarkan koreografi yang telah dia buat kepada kesembilan Trianee, Dia tidak sanggup memperagakan gerakan yang cute didepan kesembilan trainee.
Walaupun sering berlatih bersama setiap harinya, Tapi tetap saja Riandi tidak dapat menghilangkan rasa malunya saat memperagakan gerakan yang cute didepan mereka bersembilan.
"Huh." Entah kenapa Riandi merasa menyesal telah menyombongkan kemampuan dancenya kepada Park Ji Hyeon.
Tapi penyesalan sudah tidak dapat mengubah semuanya, Jadi mau tidak mau Riandi berkata."Baiklah aku akan membuat Koreografinya, Tapi sebelum itu aku harus mendengar demonstrasi lagunya lebih dulu sebelum memutuskan koreografinya."
"Hahaha, Inikan lebih enak, Jadi tidak perlu mengeluarkan uang lebih untuk menyewa seseorang untuk membuat Koreografi." Park Ji Hyeon tertawa senang setelah mendapatkan persetujuan Riandi,Dan dia tidak lupa mengambil sebuah flashdisk dimejanya.
Setelah itu dia mencolokkan flashdisk ke laptop mlikinya."Kemarilah dengarkan lagu yang telah kubuat untuk debut mereka bersembilan."
Riandi mendengarkan lagu yang telah di buat sendiri oleh Park Ji Hyeon, Saat mendengarnya seperti yang diperkirakan Riandi lagu yang dipersiapkan oleh Park Ji Hyeon untuk kesembilan trainee adalah lagu bertema Cute dan manis.
Lagu tersebut sangat candu didengar walaupun yang menyanyikannya adalah Park Ji Hyeon di demontrasinya, Menurut Riandi jika di ganti dengan suara wanita lagu ini akan sangat candu dan enak didengar.
Tak.
Park Ji Hyeon menekan tombol pause sambil bertanya dengan percaya diri kepada Riandi." Bagaimana lagunya?, Sangat bagus bukan?."
"Iya, Aku akui lagu ini sangat bagus dan bikin candu ingin terus mendengarkannya berulang kali." Riandi tidak menyembunyikan kesukaannya terhadap lagu ini, Memang lagu yang dibuat oleh Park Ji Hyeon ini sangatlah candu dan membuat orang yang mendengarnya ingin terus mendengarkannya berulang kali.
"Tapi yang membuatku penasaran, Bagaimana bisa lagu ini tercipta dan kenapa judulnya Jelli Jelli?." Tanya penasaran Riandi kepada Park Ji Hyeon.
Park Ji Hyeon yang mendapatkan pertanyaan dari Riandi,Tertawa sebentar sebelum menjawab."Hahaha, Lagu ini terinspirasi saat aku sedang makan Jelli beberapa hari yang lalu."
"Sungguh inspirasi yang sangat bermakna." Ucap Riandi sambil menganggukkan kepalanya dengan mata menatap Park Ji Hyeon dengan Aneh.
Yang dipikirkan Riandi adalah."Orang tua ini, Padahal sudah berumur tapi sukanya makan makanan yang manis manis ... Bahkan bisa membuat lagu hanya karna terinspirasi dari Jelli yang dia makan ... Sungguh sangat menakjubkan."
Riandi juga dimasa depan akan sangat berhati-hati jika diberikan lagu oleh Park Ji Hyeon, Walaupun lagunya bagus tapi jika terinspirasi dari hal hal aneh bukannya akan sangat lucu.
Lagu Jelli Jelli masih bagus terinspirasi dari makanan ringan manis yaitu Jelli.
Tapi jika dimasa depan Park Ji Hyeon terinspirasi dari suara kentut 'Prett', Dan menjadikannya lagu berjudul 'Pretty', Itu akan sangat memalukan jika mengetahui asal usul terbuatnya lagu tersebut.
Jadi setelah ini Riandi akan mengingatkan orang lain jika suatu saat dimasa depan diberikan lagu oleh Park Ji Hyeon yang dia buat sendiri, Labih baik mengetahui asal usul terbuatnya lagu tersebut lebih dahulu, Sebelumnya menerimanya.
Riandi juga mulai meragukan asal usul terbuatnya lagu Comebeck mereka Yaitu FAVORITE yang dibuat oleh Park Ji Hyeon untuk grup SmileFi.