I Am The World's Most Famous Idol

I Am The World's Most Famous Idol
Bab 63. Keluarga Besar Candy Entertainment



Mendengar perkataan dari Riandi membuat keempat member SmileFi langsung panik dan kekwatiran mereka sudah tidak dapat ditahan lagi.


Eunji meyakinkan bahwa Riandi tidak akan ada masalah."Jangan berkata seperti itu Kak, Kau tidak akan apa apa" Walaupun dia mengatakan hal itu,Eunji tetap bertanya dengan nada khawatir."Bukannya hanya kelelahan saja? ... Tidak ada masalah lain bukan?."


Riandi memasang wajah sedih dan dengan ragu ragu berkata."Maaf ... Sejujurnya aku memiliki penyakit yang tidak memiliki obatnya sama sekali."


"APA?!!."


Semua orang yang tidak mengetahui bahwa ini Prank, Sangat terkejut dan tidak dapat menerima fakta bahwa Riandi memiliki penyakit yang tidak memiliki obatnya sama sekali.


"Maaf, Aku tidak dapat memberitahukan kalian ... Karna mungkin ini adalah hari terakhirku ... Jadi aku bisa jujur kepada kalian semua."


"Kamu berbohong bukan kak? ... Ini semua hanya mimpi bukan?." Suara Hiro sudah tercekat cekat dan bahkan tanpa dia sadari air mata sudah mengalir dipipinya.


"Sudah berapa lama kau menyembunyikannya penyakitmu dari kami semua?." Tanya dengan tenang Eunji, Entah kenapa saat mengetahui bahwa Riandi memiliki penyakit yang sangat parah dia tidak dapat bersedih sama sekali, Sangking tidak dapat menerima fakta ini.


"Semenjak 6 hari yang lalu, Aku sudah menyadari ada sesuata yang salah dengan tubuhku."


"Jadi aku pergi untuk memeriksanya, Tapi yang aku dapatkan hanya jawaban bahwa aku mengidap penyakit yang mematikan dan belum ada obatnya sama sekali."


"Saat mengetahui hal tersebut,Aku sangat sedih dan putus asa tidak tahu harus melakukan apa ... Bahkan aku sempat berfikir untuk segera mengakhiri hidupku karna tahu bahwa aku memang sudah ditakdirkan untuk tidak hidup lama."


Seseorang yang mengetahui bahwa dirinya sudah tidak memiliki umur yang panjang karna penyakit yang parah,Pasti akan memikirkan untuk segera mengakhiri hidupnya sendiri,Karna tidak sanggup untuk menjalani hari hari, Karna kapan saja dia akan mati, Jadi memilih untuk mengakhirinya dengan segera sangking tidak sanggupnya menunggu kematiannya yang sudah dekat.


"Tapi aku menghilangkan pikiran buruk tersebut, Karna mengingat bahwa aku masih memiliki teman dan keluarga yang menungguku berhasil ... Jadi aku akan menjalani hari hari terakhirku dengan kalian sebaik mungkin."


"Sekali lagi maaf kepada semuanya,Karna aku tidak dapat jujur tentang kesehatanku."


Riandi menjelaskan tentang awal mula penyakitnya kepada semua orang.


Mendengar penjelasan dari Riandi,Semua orang sudah tidak dapat menahan kesedihan mereka.


Ken yang diam, tiba tiba berjalan kearah Riandi dan berdiri dihadapannya."Kak apa kau tidak mempercayai kami? ... Kau sering bilang bahwa kapanpun kami memiliki masalah cukup bicarakan saja kesemua orang ... Dan kita akan memcari solusinya sama sama."


"Tapi ada apa denganmu? ... Masalah seserius ini kau tidak memberitahukan kami lebih awal ... Kau sangat egois kak."


"Aku tahu kau menyembunyikannya penyakitmu karna tidak ingin kami semua khawatir dengan kondisimu .... Tapi bukan ini yang kami inginkan ... Bukannya kami keluarga? ... Apa kau tidak menganggap kami keluarga? ... Kau mengecewakan semua kepercayaan kami kepadamu."


Ken mengeluarkan semua kekesalannya kepada Riandi yang menyembunyikan penyakitnya dari semua orang, Dia mengatakan hal itu semua karna dia sangat kesal dan sedih karna sikap Riandi yang menyembunyikan penyakitnya.


"Maaf Ken, Sepertinya aku mengecewakanmu sebagai seorang kakak."


"Dan aku tidak dapat memberikan hal yang berharga sebagai seorang kakak kepada kalian berempat, Sekali lagi Maaf."


"Tolong maafkan aku, Yang tidak dapat jujur kepada kalian se-."


Sebelum Riandi dapat menyelesaikan perkataannya,Ken yang berdiri didepannya sambil mempertahankan ekspresi kecewa dan sedih memotong perkataannya.


"Memang kau sangat mengecewakan kami semua ... Kau adalah kakak yang sangat egois bagi kami." Ken berkata dengan marah dan matanya sudah basah dengan air mata.


Ken mengingat semua masa masa dimana dia diberi arahan oleh Riandi dimasa lalu dan sikap perhatiannya kepada semua orang, Ken mengingat akan hal itu sangat sedih.


"Tapi ... Tapi ... Kau adalah orang yang sangat berharga bagi kami dan Seorang kakak yang sangat baik, Dan kami semua sangat percaya padamu ... Tapi kenapa kau mengecewakan kami seperti ini?."


Tapi karna sudah terlanjur melakukan Prank ini,Riandi hanya dapat melanjutkannya." Maaf Ken, Aku bukan seorang kakak yang baik untukmu dan yang lainnya.


"Tidak!, Kau adalah kakak yang paling terbaik bagi kami berempat." Liuzen berkata dengan suara sedih dan mata yang berkaca-kaca saat mengetahui semua kenyataan ini.


Hiro juga berkata dengan air mata "Ya, Betul sekali dengan perkataan Liuzen,Kak Riandi adalah yang paling terbaik,Karna Kak Riandi akan terus berada disisi kami, Saat salah satu dari kami sedang berada dalam masalah ... Kak Riandi adalah orang yang sangat kami percaya dan hormati ... Kami tidak ingin kehilangan seseorang yang sangat penting."


"Lihat bukan? ... Kau adalah orang yang paling kami percaya, Jadi mohon jangan berkata bahwa ini adalah hari terakhirmu ... Kami tidak ingin kehilangan seseorang yang sangat kami percaya dan hormati."


"Dan juga kita masih belum mewujudkan semua impian kita bukan? ... Lautan bintang adalah tujuan kita ... Jadi mohon bertahan Riandi." Eunji sudah memiliki mata yang berkaca-kaca saat mengatakan semua perkataannya kepada Riandi.


Keempat member SmileFi sangat tidak ingin kehilangan Riandi, Mereka berempat sangat mengingat masa masa saat Riandi mengarahkan mereka berlatih, Memberikan mereka berempat penyemangat, Lelucon untuk menghibur mereka berempat,Dan kasih sayang seorang kakak yang sudah diberikan Riandi selama 3 tahun ini kepada mereka berempat.


Mereka berempat menganggap Riandi bukannya hanya sebagai seorang leader, Tapi bagi keempat member SmileFi, Riandi adalah seorang kakak yang sangat baik bagi mereka berempat, Dan juga seseorang yang sangat mereka kagumi , Dan mereka berempat sudah menganggap Riandi seperti seorang keluarga yang sangat penting bagi mereka.


Jadi mereka berempat sangat tidak ingin kehilangan kakak yang sangat baik seperti Riandi.


Eunji,Liuzen,Hiro,Ken semuanya sudah tidak dapat menahan air mata mereka lagi saat mengetahui bahwa seseorang yang sangat penting bagi mereka akan meninggalkan mereka untuk selamanya.


Mereka berempat menangis seperti anak kecil dihadapan semua orang tanpa rasa malu sama sekali, Karna mereka sangat sedih dan sangat tidak mau kehilangan Riandi yang sangat penting bagi mereka berempat.


"Ayo kuat dan jangan menyerah."


"Mari mencari obatnya bersama sama."


"Dengan semua orang di agensi,Kita pasti bisa mengobati penyakitmu."


Semua staf menyemangati Riandi agar tidak menyerah dengan penyakitnya, Mereka semua juga tidak ingin kehilangan Riandi yang sudah mereka anggap keluarga di agensi Candy Entertainment.


Semua staf sudah memiliki mata yang berkaca-kaca, Bahkan sudah ada yang menangis dengan sedih, Saat mengetahui seseorang yang sudah bersama dengan mereka selama 3 tahun di agensi akan pergi meninggalkan mereka untuk selamanya.


Staf yang mengetahui Prank ini juga tidak dapat menahan kesedihan mereka walaupun mengetahui bahwa semua ini adalah Prank.


Terutama Manajer Ain dan Manejer Ody sudah memiliki banyak tisu yang basah ditangan mereka karna air mata mereka.


"Kami semua tidak ingin kehilanganmu kak, Dan jika kakak pergi lebih dulu dari kami ... Siapa yang akan menemani kami untuk menggapai bintang bersama sama dimasa depan."Ken berkata dengan sangat sedih,Matanya sudah merah karna menangis.


Riandi yang mendapatkan kehangatan dari semua orang,Merasa bahwa dirinya sangat beruntung dapat bertemu dengan orang orang yang menyayanginya dengan tulus dan sepenuh hati, Seperti sebuah Keluarga Besar.


......................


Hei!! ... Author berniat untuk bikin novel baru bergenre fantasi untuk mengikuti lomba #PemburuDuniaFantasi.


Karna akhir akhir ini author juga lagi suka dengan novel yang bertema fantasi seperti Manhwa Solo Levelling, Jadi Author berniat ikut lomba tersebut itung itung untuk iseng iseng saja.


Kalau ada yang tertarik dengan novel genre fantasi bisa pantengin grub chat, Kalau udah jadi novelnya author akan sebarin lewat grub chat.


Terimakasih,Jangan lupa dukungannya untuk novel ini dengan cara Like, Komen, Vote Maupun Memberikan Hadiah.


Saranghae (。♡‿♡。)