My Introvert Wife

My Introvert Wife
Bab 24



"Ya Tuhan pasti saat ini Daddy dan papi sangat khawatir kepadaku karena aku tadi menekan tombolnya" ucap Elisa dan menepuk jidatnya sendiri.


Tidak lama ponsel Elisa berbunyi dan dilihat itu adalah panggilan dari Daddy-nya. Alex yang memegang ponsel Elisa dia langsung menyerahkan ponsel Elisa.


"Nona Daddy anda menelepon" ucap Alex sambil menyerahkan ponsel Elisa.


.


.


.


...****************...


NEXT....


Sayang ada apa?kenapa kamu menekan tombol darurat?” tanya daddy Lee tampak panik


“Maaf El dad, aku sedang mengajarkan cara kerja dari jam tangan kita untuk asistenku Riki” jawab Elisa dengan senyum.


“Hmmm syukurlah kalau kamubaik-baik saja, daddy dan pamanmu jadi panik. Oh ya bagaimana kabar cucu kesayang daddy?” tanya daddy Lee


“Maaf ya dad ... Leo baik-baik aja ko. Dia sudah sangat merindukan oma dan opanya.” Ucap Elisa


“Ya tentu kami saja merindukan cucu kesayangan daddy itu, katakan saja kepadanya kalau lusa daddy dan mommy akan pulang kembali kesana.” Ucap daddy Lee


“Oh benarkah dad? Apa ka Jayden dan kakak ipar akan menetap disana dad?” tanya Elisa


“Iya sayang, kakak kamu tidak bisa meninggalkan perusahaan terlalu sering lagi,jadi mau tidak mau kakak kamu akan menetap disini tentunya bersama dengan kakak ipar dan kedua keponakan kembarmu.” Jawab daddy Lee


“Wah Leo pasti akan merasa merindukan saudara nya itu. Apa lagi Leo sangat dekat dengan unclenya.” Ucap Elisa sendu


“Tenang saja, kakak dan kakak iparmu akan berkunjung sebulan sekali, sayang. Pasti si kembar juga sangat merindukan saudara tertampan mereka.” Ucap Daddy Lee


Kakak Elisa mempunyai 2 orang putri mereka kembar umurnya beda 1 tahun dari Lee. Kedua anak Jayden berumur 3 tahun mereka kembar identik parasnya sangat cantik dan menggemaskan. Anak-anak Jayden sangat dekat dengan Leo. Anak jayden bernama Valery dan Valency.


“Iya dad pasti anak kembar itu juga akan sangat merindukan adik sepupunya yang sangat tampan hehehe” ucap Elisa


“Oh ya sayang, daddy dengar kamu berhasil mendapatkan tender proyek besar perusahaan AHS Company itu, apa benar?” tanya daddy Lee


“Ya dad itu benar, hebat sekali ya kaki tangan daddy bisa dengan cepat mengetahui berita tersebut. Semuanya hasil kerja keras Riki asisten aku itu yang mengerjakan proposal pengajuan dengan sangat baik.” Ucap Elisa


“Tentu saja sayang daddy harus selalu menempatkan kaki tangan yang sangat cekatan dan bisa selalu memastikan keselamatan kamu dan anakmu, setidaknya sampai kamu mendapatkan pendamping hidup setelah mendapatkannya semua tanggungjawab tentang keselamatan dan kebahagian kamu akan beralih pada pendamping hidupmu kelak.” Ucap daddy Lee


“Ck.. dad aku sudah bilang sebelumnya kalau aku tidak akan menikah!” ucap Elisa dengan tegas


“Tapi kamu harus pikirkan anakmu Leo, dia membutuhkan sosok daddy, EL. Apalagi sekarang kakakmu tidak tinggal dengan kita siapa yang akan menggantikan posisi Jayden sebagai panutan Leo?” tanya daddy Lee


“Daddy tidak perlu mengkhawatirkan itu semua, saat ini Leo sudah sangat dekat dengan asisten aku Riki” ucap Elisa


“Oh ya daddy jadi ingat, kenapa kamu mengijinkan asisten kamu tidur bersama dengan Leo.?” Tanya daddy Lee


Elisa langsung melirik kearah dimana Alex berdiri. Elisa menatap dalam wajah Alex sama halnya dengan Alex yang terus menatap wajah Elisa. Baru kali ini Elisa benar-benar menatap wajah Alex.


“Memangnya kenapa dad, Leo sangat nyaman dekat dengannya.” Jawab Elisa


Elisa menjawab ucapan daddynya dengan masih mengamati wajah Alex yang sedang menyamar. Elisa mengamati bentuk hidung, bibir, dan matanya Alex yang terlihat mirip dengan Leo.


“Ck... bagaimana kalau asisten kamu itu adalah seorang pedofil? Itu sangat berbahaya untuk Leo, sayang” ucap tegas daddy Lee


“Hahahaha tidak mungkin dad, oh ya dad nanti aku hubungi kembali ya! Aku masih banyak kerjaan!” ucap Elisa dan langsung mematikan sambungan teleponnya .


Elisa masih menatap wajah Alex dengan seksama, dia terus memperhatikan lekukan pada wajah Alex.


“Rik, coba kamu lepaskan kacamata kamu!” ucap Elisa memerintah Alex


“Maaf nona, nanti saya....” ucap Alex belum selesai sudah di potong oleh Elisa


“Cepat buka saja kacamatamu!” ucap Elisa dengan tegas


Dengan enggan Alex melepaskan kacamatanya dan dia melihat kearah Elisa.


‘Ya tuhan kenapa wajahnya terlihat sama dengan anakku! Apa ini hanya kebetulan atau jangan-jangan....’ ucap Elisa membatin saat melihat wajah Alex tanpa menggunakan kacamata dia menggelengkan beberapa kali kepalanya


“Rik, apa kita sebelumnya pernah bertemu?” tanya Elisa


“Hmmm mungkin saja kita pernah bertemu, dulu saya sering menemani bos saya untuk menghadiri beberapa pertemuan. Mungkin anda salah satu dari rekan bos saya yang dulu, nona” ucap Alex mencari alasan.


“Hmmm ya mungkin saja!” ucap Elisa


Tidak beberapa lama terdengar suara ketukan pada pintu ruangan Elisa, ternyata sekertaris Elisa yang mengetuknya dan Elisa segera mempersilahkan sekretarisnya untuk masuk.


“Permisi nona, ini dokumen yang harus anda tandatangani!” ucap sekertaris dan menyerahkan dokumennya.


Elisa memeriksa dokumen itu dengan teliti sebelum menandatanganinya, setelah di cek semuanya baru Elisa menandatangani dokumen-dokumen tersebut.


“Baik bu, kalau begitu saya permisi” ucap sekretaris


Sekretaris itu melihat ke arah Alex yang berdiri tidak jauh darinya, sebelum pergi sekretaris itu menyapa Alex.


“Selamat ulang tahun pak Riki” ucapan sekertaris dengan tersenyum menggoda.


“Ya terimakasih” jawab Alex singkat dan dia melihat ke arah Elisa


Setelah itu sang sekertaris langsung pergi dari ruangan Elisa. Alex melihat Elisa kembali sibuk dengan berkas-berkas yang ada di atas mejanya.


“Rik, kamu hari ini ulang tahun?” tanya Elisa menatap wajah Alex


“ Iya nona” jawab Alex


“Oke, yuk kita pulang sekarang” ucap Elisa dan dia langsung berdiri sambil merapikan berkas-berkas yang dia kerjakan tadi.


“Maaf nona, tapi ini belum jam pulang” ucap Alex


“Memangnya kenapa? Kamu mau membantah perintah dariku!” ucap Elisa tegas dan sedikit kesal


“Tidak nona. Saya hanya mengingatkan saja, tapi kalau nona mau pulang sekarang, saya akan menyiapkan mobil.” Ucap Alex


“Hmm ya sudah sana cepat !” ucap Elisa


Kemudian Alex dengan segera keluar dari ruangan Elisa untuk menyiapkan mobil untuk Elisa pulang. Tepat di luar ruangan Elisa, Alex bertemu dengan sekretaris Elisa dan langsung menghampiri Alex dan bergelayut manja pada tangan Alex.


Kemudian Alex dengan segera menepis tangan sekretaris itu dengan sangat kasar. Alex sangat tidak suka dengan tingkah sekretaris itu.


“pak Riki nanti malam ada waktu luang? Saya mau mengajak anda clubbing?” ucap sekretaris dengan nada menggoda


“Maaf aku tidak bisa, aku sangat sibuk” jawab Alex menolak ajakan


Sekretaris itu langsung menjauh dari Alex karena penolakan Alex dan juga dia mendengar suara pintu ruangan Elisa terbuka.


“kamu masih disini Rik? Apa kamu mau membuat aku menunggu lama!” ucap Elisa ketus


“Maaf nona, ini bukan salah Pak Riki ini salah saya karena saya menahannya tadi, saya ingin mengajak pak Riki untuk clubbing sebagai merayakan ulang tahun pak Riki.” Ucap Sekertaris sambil menunduk dia takut kalau Elisa akan marah.


“Clubbing? Hmmm itu ide yang bagus, rik segera kamu pesankan ruang VVIP di club X... Kita akan merayakan ulang tahunmu disana!” ucap Elisa


Alex langsung melongo saat mendengar ucapan dari Elisa, karena Elisa mau merayakan ulang tahunnya bersama.


“Baik nona” ucap Alex


“Maaf nona apa aku harus mengajak karyawan yang lain?” tanya sekretaris


“Tidak perlu, hanya kita bertiga saja sudah cukup!” ucap Elisa


“Baiklah kalau begitu. Nanti kita bertemu disana tau bagaimana nona?” tanya sekretaris


“Kita bertemu disana saja! Oh ya nanti kalau ada yang mencari saya, bilang saja saya sedang pergi!” jawab Elisa dan sekretarisnya hanya menganggukkan kepalanya


“Ayo berangkat sekarang Rik” ucap Elisa


“Baik nona” ucap Alex


Alex dan Elisa melangkahkan kakinya menuju lift khusus langsung menuju parkiran dimana mobil Elisa terparkir.


.


.


.


...****************...


Bersambung ....


TERIMAKASIH KEPADA PARA PEMBACA MOHON DUKUNGANNYA YAAA 🙏😊


JANGAN LUPA BACA KARYA AUTHOR YANG LAINNYA YAA....


BERJUDUL. MY FAVORIT SECRETARY



MOHON MAAF APABILA MASIH BANYAK SALAH PENULISAN 🙏


JANGAN LUPA LIKE VOTE FAVORIT DAN HADIAHNYA YAAA 👍❤️🌹🙏


JANGAN LUPA KASIH BINTANG 5 YAAA ⭐⭐⭐⭐⭐