
βββ
Sudah 3 hari lamanya Zhou Shan dengan yang lainnya melakukan perjalanan dan baru saat ini mereka menemukan jalur yang akan membawa mereka beristirahat dan mengisi pembekalan mereka yang cukup menipis.
π³π³π³
Didepan mereka lebih tepatnya sekitar 800 meter terdapat sungai besar beraliran cukup deras dengan terdapat sebuah jembatan kayu yang sangat besar dan dilalui oleh orang-orang yang membawa kereta barang dibelakangnya.
" Liu didepan itu jembatan apa?".Tanya Zhou Shan dengan menghentikan laju dark dan mengamati jembatan dari jauh.
" Itu adalah jembatan Cong He sesuai dengan nama sungainya yaitu Cong He".Jawab Liu membuat Zhou Shan mengangguk-angguk paham.
" Lalu apa yang orang-orang lakukan itu dengan membawa kereta barang sebanyak itu "Balas Zhou Shan yang masih sedikit penasaran.
" Jembatan tersebut adalah jalur utama memasuki kekaisaran Shang dan untuk orang-orang yang membawa kereta barang itu mereka akan melakukan bisnis didalam kekaisaran Shang nantinya".Jelas Liu yang langsung dipahami oleh Zhou Shan.
" Begitu rupanya tetapi sebelum kita kesana pakailah cadar kalian aku tak mau wajah kalian terpampang di mata orang-orang ".Ucap Zhou Shan datar dengan memasang cadar yang tak terlalu tipis berwarna hitam.
" Apa kau cemburu shan'er jika wajah tampanku ini terlihat oleh orang-orang".Goda Liu membuat Zhou Shan menatapnya dingin.
bisa-bisanya dia mempunyai kesempatan untuk menggodaku apa dia tidak tahu suasana hati ku sedang buruk karena lapar.batin Zhou Shan.
Yang terdengar oleh Minghao dan Tomu membuat keduanya tertawa terbahak-bahak akan nasib buruk yang akan menimpa Liu nantinya.
" Terserah".Jawab Zhou Shan datar dan melenggang pergi begitu saja membuat Liu dan yang lain gelagapan.
Zhou Shan melajukan tubuh dark menuju jembatan yang baru saja diikuti Liu dengan yang lainnya dari belakang.
Saat tepat ditengah-tengah jembatan mereka dihadang oleh 5 orang pengawal kekaisaran Shang yang tengah berjaga disana.
" Berhenti!!Katakan identitas tuan-tuan sekalian".Ucap salah seorang pengawal yang lebih terlihat seperti kepala pengawal saat melihat rombongan Zhou Shan yang terlihat seperti tuan-tuan muda kaya.
Liu yang melihat kepala pengawal tersebut memberikan tatapan tajamnya pada Zhou Shan seketika maju didepan Zhou Shan.
" Kami adalah seorang pengembara".Jawab Liu datar dan sangat tenang tanpa rasa takut sedikit pun.
" Lalu apa tujuan tuan-tuan kemari?".Tanya kepala pengawal tersebut lagi dengan nada yang sangat tegas membuat Zhou Shan tersenyum sangat tipis dibalik cadarnya.
" Kami hanya lewat untuk beristirahat dan mengisi pembekalan kami di kekaisaran Shang".Jawab Liu dingin dan menatapnya tajam karena sudah lelah menjawab pertanyaan dari kepala pengawal tersebut.
" 5 keping koin emas untuk satu orang".Balas kepala pengawal tersebut karena tidak ingin berlama-lama mendapatkan tatapan tajam dari Liu sedari tadi.
" Apa ini cukup?".Tanya Zhou Shan melemparkan sebuah kantong kecil berwarna merah yang didalamnya mungkin berisi sekitar 150 keping koin emas.
" Ini terlalu banyak tuan".Jawab kepala pengawal saat melihat isi kantong kecil tersebut.
" Sisanya untukmu makan siang dengan rekan-rekan mu dan untuk orang-orang yang mengantri dibelakang kami".Balas Zhou Shan datar membuat orang-orang disana tersenyum lebar.
" Baik akan kami laksanakan".Ucap kepala pengawal tersenyum lebar dan diikuti 4 orang rekannya yang hanya mengangguk-angguk dengan tersenyum lebar karena mereka memang sama sekali belum makan siang.
" Tetap lakukan pemeriksaan".Perintah Zhou Shan tegas membuat ke-5 pengawal tersebut mengangguk paham.
Zhou Shan langsung melenggang pergi begitu saja diikuti Liu dengan yang lain dari belakang.
π π π
Kini kelompok Zhou Shan memasuki desa bernama Lanhe yang berarti sungai biru sesuai yang ada di gapura saat setelah melewati jembatan.
Kami memperlambat perjalanan membuat orang-orang disana menatap kelompok kami dengan memuja-muja dan penasaran dengan wajah kami terutama para ibu-ibu dan gadis-gadis.
" apa mereka sangat tampan yah hingga mereka menutupi wajah mereka dengan cadar".
" mungkin saja aku jadi sangat penasaran dengan wajah mereka".
Itulah bisikan-bisikan mulai dari ibu-ibu hingga gadis-gadis yang masih terdengar jelas ditelinga Zhou Shan.
" Kita cari penginapan terlebih dahulu untuk beristirahat".Ucap Huang Shing membuat Zhou Shan menoleh kebelakang dan menatap Gegenya itu.
" Memang kenapa Gege?Apa kau sakit?".Tanya Zhou Shan heran karena dirinya sudah sangat lapar dan ingin segera menuju kedai makan untuk memberi makan cacing-cacing diperutnya tapi sekarang harus dihentikan lagi.
" Lihatlah Fang Yin tertidur dipunggungku aku takut dia akan terjatuh".Jawab Huang Shing yang memegang kedua tangan Fang Yin dan melingkarkannya di pinggangnya agar Fang Yin tak terjatuh dari atas kuda.
" Baiklah tapi Gege apa kau senang dipeluk oleh Fang Yin".Goda Zhou Shan dengan cengengesan membuat Minghao,Tomu, Liu dan Zuzu tersenyum lebar.
" Kau ini bicara apa".Ucap Huang Shing dengan wajah semerah tomat membuat Zhou Shan dengan yang lainnya menahan tawa.
" Liu pimpin jalannya aku tak sanggup lagi melihat wajah Gege yang seperti tomat".Ucap Zhou Shan membuat Huang Shing lebih salah tingkah.
" Baiklah".Jawab Liu yang langsung memimpin jalan untuk mencari sebuah penginapan.
πΌπΌπΌ
Sebuah penginapan besar dengan 2 tingkat yang didepan halamannya terdapat banyak sekali bunga-bunga kecil berwarna ungu yang menghiasi halaman penginapan tersebut.
Kelompok Zhou Shan segera turun dari atas kuda dan menitipkannya di penjaga kuda terdekat dengan Huang Shing yang setia menggendong Fang Yin dipunggunnya atas paksaan dari Zhou Shan.
Saat didepan penginapan tersebut zhou shan melihat sebuah plakat kayu didepan pintu masuk bagian atas penginapan dengan nama Xiaohua yang berarti bunga kecil.
Saat memasuki penginapan Zhou Shan dengan yang lainnya tak sengaja berpapasan dengan 2 orang pemuda tampan yang sangat mereka kenal tapi entah siapa.
" Permisi nyonya apa ada 2 kamar kosong untuk kami?".Tanya Zuzu yang sedari terdiam.
" Ada.Apa tuan-tuan muda sekalian akan menginap disini?".Tanya nyonya tersebut dengan senyuman ramah.
" Ya kami akan menginap disini dan Kalau boleh tahu berapa harga per malamnya?".Tanya Zuzu lagi.
" Per malamnya 50 perak tuan muda".Jawab nyonya tersebut dibalas anggukan kepala oleh Zuzu.
" Jiejie uangnya".Ucap Zuzu menyodorkan kedua telapak tangannya kearah Zhou Shan dan diberi 5 keping koin emas oleh Zhou Shan.
" Ini nyonya".Ucap Zuzu memberikan 5 koin emas tersebut.
" Ini terlalu banyak tuan".Jawab nyonya tersebut.
" Tak apa nyonya itu untuk nyonya yang sangat baik kepada kami".Balas Zuzu membuat Zhou Shan menepuk-nepuk puncak kepala Zuzu.
" Terimakasih banyak tuan muda.Kalau begitu mari saya antar menuju kamar tuan muda sekalian".Ucap nyonya tersebut berjalan memimpin.
Setelah sampai didepan 2 pintu kamar nyonya tersebut memberikan 2 buah kunci usang pada Zhou Shan dan Zuzu.
Zhou Shan ingin sekamar dengan Fang Yin membuat ketiga lelaki itu mengangguk paham dan akan membangunkan Zhou Shan untuk makan malam nanti.
**Happy readingπ
Jangan lupa seperti biasanya meninggalkan jejaknya**.