
Setelah drama yang cukup panjang akhirnya Eros dan Aster berpisah karena keduanya punya urusan masing-masing. Tapi Eros kekeh ingin agar Aster tinggal dengannya atau dia tinggal dengan Aster. Dan Aster juga sangat setuju dia memilih menyewakan Apartemen nya untuk di tinggali orang lain. Karena Apartemen nya terlalu kecil untuk di tinggali 2 orang. Hanya terdapat 1 kamar dan dapur ruang tamu yang cukup untuk satu orang saja.
Eros berpamitan dengan ciuman di kening Aster, dan akan menjemput Aster nanti sore. Aster mengangguk dia juga akan ke kampus dan mengemasi pakaian nya dan memasang iklan untuk sewa apartemen nya.
"Sampai nanti ya," ucap Eros sambil melambaikan tangan. Aster mengangguk lalu masuk saat Eros sudah menjauh. Dia langsung menghubungi Steven.
Dia bertanya tentang sifat Dewi cinta yang menurun padanya, Steven menjelaskan sesuatu yang membuat Aster terkejut tapi tidak heran.
"Setiap keturunan memiliki 1 setidaknya dan maksimal dua sifat, karena anda adalah keturunan Dewi cinta maka anda memiliki setidaknya 1 sifat cinta. Nah mari nona isi soal ini, tekan ya atau tidak," ucap Steven kalau berisi sepuluh pilihan seperti kuis berhadiah. Tak lama hasilnya muncul, dan Steven menjelaskan.
"Wah nona memiliki dua sifat yang saling bertolak belakang, namun saling melengkapi. Pertama artinya, adalah Eros apa yang disebut cinta eros adalah cinta yang berlandaskan hawa nafsu seksual. Karena itu kata turunan dari eros adalah erotis yang artinya sesuatu yang merangsang nafsu birahi. Lalu kedua adalah Agape adalah istilah Yunani yang berarti 'cinta yang tidak mementingkan diri sendiri, atau cinta tanpa batas, atau cinta tanpa syarat. Cinta agape tidak pernah egois. Dan cinta ini adalah cinta paling tinggi," ucap Steven.
"Tapi bukan kah malaikat harus memiliki hati yang murni dah bersih? Apa malaikat mungkin merasakan cinta seperti itu?" ucap Steven.
"Pada dasarnya sesuatu yang di ciptakan pasti ada rasa ketertarikan untuk menemukan cinta. Saya juga tidak bisa menjelaskan karena pernyataan ini masih menjadi perdebatan di kalangan Dew Dewi. Tapi ada satu yang saya percaya, malaikat sesungguhnya tidak memiliki hawa napsu dan tidak di ciptakan dengan gender. Lalu para Dew Dewi yang nona kenal adalah makhluk yang derajatnya lebih tinggi tapi masih di bawah malaikat. Itu teori yang saya yakin, sudahlah nona membicarakan soal makhluk ciptaan Tuhan memang tidak ada habisnya. Lebih baik memikirkan apa yang kita percayai," ucap Steven pusing dengan pembicaraan yang berat ini.
Aster mengangguk, "Memang membicarakan soal alam semesta tidak akan pernah menemukan ujung. Seperti angka yang tidak ada habisnya, biarkan lah itu menjadi rahasia alam semesta kita cukup menjalani sebagai yang kita percayai" ucap Aster.
Steven mengangguk setuju, "Jika hanya itu yang ingin nona tanyakan saya undur diri," ucap Steven.
"Tunggu! Aku bukan hanya ingin bertanya itu, tapi aku ingin jujur pada mu. Dan aku harap kamu bisa membantu ku," ucap Aster.
Steven yang mendengar itu terkejut, "Baiklah katakan nona," ucap Steven.
Aster menarik napas panjang, lalu mengungkapkan segalanya. Dia jujur dan menceritakan tentang pertemuan nya dengan Eros. Entah kenapa Aster yakin Steven benar-benar menyanyangi nya tulus, bukan hanya sebatas hubungan rekan kerja. Meski mereka hanya bertemu di layar hologram Aster merasa Steven juga menganggap nya keluarga.
"Ah maafkan saya yang emosional ini. Saya akan memberi tau nona, saya anggap ini adalah permintaan adik sayang yang tidak bisa saya kabulkan. Nona bertanya bagaimana caranya agar bisa menjadi manusia seutuhnya, yang bisa mati kapan pun dan tidak terikat dengan dengan Dewa Dewi dan tugas-tugas nya bukan?" saya akan menceritakan legenda yang saya percayai.
"Di gunung tertinggi Olympus, jika anda bisa mendaki gunung itu tanpa henti pencipta alam semesta akan mendengar jiwa yang putus asa. Pencipta alam semesta adalah Tuhan yang menciptakan kita semua. Dan akan mengambulkan 1 permintaan orang itu," ucap Steven.
Aster merasa kecewa, "Bahkan hal itu hanya legenda, bagaimana kamu bisa percaya Tuhan itu ada?" ucap Aster.
"Jika Tuhan tidak ada apa alam semesta ada sendiri? Lalu bagaimana ciptanya yang paling sempurna bisa tidak mengetahui kebenaran soal alam semesta? Kita terlalu sombong nona, bahkan manusia tidak tau jika kita ada. Bagaimana kita yakin bahwa ada hal yang lebih sempurna dan lebih kuat dari kita? Karena itu aku percaya Tuhan itu ada," ucap Steven.
Aster jadi terenyuh mendengar penuturan Steven, bahkan manusia yang tidak punya kekuatan magis dan merasa dirinya lah makhluk paling sempurna percaya akan Tuhan. Kenapa dia yang terlihat lebih sedikit sempurna dari manusia merasa begitu tinggi? Aster percaya bahwa rasa putus asa ini pasti memiliki jawaban. Dan Tuhan bukan legenda. Aster memiliki mempercayai nya dan akan bergantung pada Tuhan untuk segala masalah hidupnya.
"Aku akan percaya, dan aku akan terus berusaha dengan hati yang tulus berdoa dan meminta. Tentu saja dengan berusaha sekuat yang aku bisa," ucap Aster semangat.
...***...
Di tempat lain Eros tengah berkutat dengan pekerjaan barunya. Ayahnya seolah tidak ingin membiarkan anaknya bersantai setelah menyelesaikan pendidikan nya langsung di berikan tugas perusahaan. Eros bahkan tidak bercita-cita menjadi pebisnis. Dia ingin menjadi profesor dan masih ingin melanjutkan pekerjaan nya. Tapi ayahnya kekeh agar Eros menjalani nya saja sebagai pekerjaan sampingan. Hitung-hitung biaya ganti rugi karena Eros tidak mau menikah dengan Ivory.
Bahkan meski sudah gagal Ivory masih menjadi kesayangan keluarga nya, tapi untung Ivory sadar akan posisinya dan hubungan nya dengan Aster. Dia memilih untuk menjauhi keluarga nya tapi tetap menjalin kerjasama bisnis dengan baik.
Terkadang orang tuanya juga mendesak agar Eros segera membawa gadis yang dia sembunyikan. Eros merasa risih, dengan semua pertanyaan orang tuanya. Dia takut Aster juga risih dengan tatapan orang tuanya.
Bahkan meski tanpa orang tuanya, Eros akan tetap bersama Aster. Dia tidak perlu pendapat orang tuanya suka atau tidak. Dia juga bisa menghidupi Aster meski tanpa warisan orang tuanya.
Eros mengejar kan tugasnya tanpa berpikir soal orang tuanya lagi. Tak di sangka waktu bisa berlalu secepat itu jika tidak di tunggu. Eros bergegas merapikan dokumen karena sudah sore hari dan akan menjemput Aster. Awal baru bagi mereka akan di mulai.