THE PRISONER OF MAFIA

THE PRISONER OF MAFIA
Kerasukan Jin?



“Tentu saja untuk Sayangku!” jawab Carlos lalu segera masuk ke dalam ruang rawat istrinya lagi.


"Cih! Apa itu tadi? Sayangku?" Emily berdecih sembari menggelengkan kepala. Agak aneh rasanya saat mendengar Carlos memanggil pasangannya dengan mesra.


Mike terkekeh pelan, seraya berkata di dalam hati, "Anda sangat manis sekali, Tuan."


Ceklek


Pintu ruang rawat itu kembali terbuka. Carlos menyembulkan kepalanya lagi. "Aku lupa memberitahukan jika Sayangku sudah sadar, dan dia ingin bertemu dengan kalian."


BLAM!


Setelah mengatakan hal tersebut, Carlos menutup pintu ruangan itu lagi.


Semua orang yang duduk di depan ruangan tersebut menjadi cengok karena melihat tingkah Carlos.


"Ternyata selain pintar menguliti musuhnya, Carlos juga seorang stand up komedi!" Dante berkomentar sambil terkekeh-kekeh, lalu beranjak dari duduknya. "Kalian tunggu apa lagi?! Ayo masuk!" Dante masuk ke dalam ruang rawat itu lebih dulu, baru di ikuti oleh yang lainnya.


Semua orang yang tadinya sangat mencemaskan keadaan Arra menjadi sebal dan emosi sendiri. Bagaimana tidak sebal dan emosi? Jika ibu hamil yang baru saja melakukan operasi di paha kanannya itu saat ini sedang menikmati makan siangnya dengan sangat lahap, dan tidak tampak sedih atau merasa kesakitan sama sekali.


"Hei! Kau sudah membuat kami semua cemas! Tapi kau malah enak-enak makan!" omel Emily.


"Benar! Kau sungguh keterlaluan!" Hana menimpali, jantungnya saja terasa mau copot jika mengingat Arra keluar dari ruang operasi.


"Hei! Apakah orang lapar itu salah?!" tanya Arra sambil mengunyah makanan yang ada di dalam mulutnya. "Kalian ini ada-ada saja!" jawab Arra tanpa merasa bersalah sama sekali. Kemudian, ia menyantap ayam goreng yang di suapkan oleh suaminya dengan sangat lahap. Meski ia makan sambil tidur, tidak membuat nafsu makannya berkurang, justru sebaliknya, wanita hamil itu sangat bersemangat mengisi perutnya.


"Ih!! Lebih baik kita pulang saja!" kesal Emily.


"Kalian tidak boleh pulang, sebelum membantuku menghabiskan makanan itu!" Arra menunjuk banyaknya makanan yang berjajar rapi dia atas meja yang tidak jauh dari sana.


"Arra! Kau benar-benar ..." Hana merasa jengkel sekali dengan cucunya itu. Namun ucapannya terhenti saat mendengar Carlos berbicara.


"Kalian makan lebih dulu sebelum pulang. Kalian saat ini pasti sangat lapar 'kan, karena sejak tadi menunggu dan mengkhawatirkan istriku yang nakal ini!" Carlos berkata sembari menyuapkan makanan ke dalam mulut istrinya lagi.


Melihat Dante yang lahap makan, membuat yang lainnya juga ikut makan, kecuali Mike. Pria itu sedang duduk di sudut ruangan tersebut sambil mengotak-atok ponselnya, entah apa yang sedang dia kerjakan, hanya dia saja yang tahu.


Carlos menatap istrinya penuh kasih sayang, dan cinta. Setelah istrinya sembuh total, ia akan segera memboyong Arra ke New York, dan memulai lembaran baru di sana.


"Kenapa menatapku seperti itu?" tanya Arra saat merasa di perhatikan oleh suaminya.


"Aku baru sadar, jika kau itu sangat cantik," jawab Carlos sambil tersenyum tipis.


Arra memalingkan wajahnya malu, kemudian ia berdehem pelan, menatap suaminya lagi.


"Kau sudah pandai membual sekarang ya!" Arra memasang wajah kesal, padahal saat ini hatinya sedang berbunga-bunga.


"Aku berkata jujur. Cepatlah sembuh, agar kita bisa meraih surga dunia lagi," bisik Carlos lalu mengerling nakal.


"Uhuk ... Uhuk ..." Arra langsung tersedak saat melihat tingkah suaminya yang di luar nalar itu. Carlos dengan sigap mengambil segelas air putih dan di serahkan kepada istrinya.


"Pelan-Pelan ..." Carlos berkata lembut, saat istrinya menengguk air putih itu dengan rakus.


"Mungkin dia kerasukan Jin, makanya sikapnya sangat manis sekali!" batin Arra, bergidik mengeri karena merasa takut dengan perubahan sikap suaminya.


****


Sorry baru update🙏🙏👋


Bulan ramadhan, emak hampir kesulitan bagi waktu untuk nulis karena kesibukan di RL, maafkan aku ya😁🙏


Minggu ini yang dapat, pulsa gratis adalah ģk Sari


Silahkan DM emak di IG ya, untuk menginformasikan no hp-nya.


Terima kasih semuanya ❤