Meet With You Mr Amnesia

Meet With You Mr Amnesia
Bab 96



Ketika semua para tamu undangan siap menanti kehadiran pengantin.Noah dan Fiona mulai memasuki altar pernikahan


Dan semua para tamu undangan serentak memberikan tepuk tangan yang meriah,begitu juga dengan orang tua Noah dan Fiona


Sang ayah Fiona begitu bersemangat,seolah tak sabar menantikan keberhasilan yang akan ia capai.Setelah Fiona resmi menjadi istri sah Noah


Saat mereka berdua sudah berada diatas altar ,semua para tamu undangan tampak terkagum melihat keserasian mereka.Noah yang begitu tampan dan gagah.Sedangkan Fiona yang terlihat cantik dan anggun dengan gaun putih yang ia kenakan


Membuat mereka terlihat seolah pangeran dan tuan putri dalam cerita dongeng.Menganggap mereka adalah pasangan yang sangat cocok


Fiona hanya bisa menunjukkan senyuman palsu sambil menggandeng lengan Noah.Ia merasa tak nyaman dengan pernikahan yang terpaksa ia lakukan.Karna harus bersandiwara dengan pernikahan yang tidak dia inginkan


Sedangkan Noah justru menatap para tamu undangan dengan serius tanpa senyuman sedikit pun


Sebelum dilakukan pemberkatan ,Noah meminta salah satu staff WO untuk meminta mikrofon


Dan Fiona hanya menatapnya dengan tersenyum


"Para hadirin yang terhormat..Sebelumnya aku ingin berterima kasih,untuk kalian yang sudah datang menghadiri acara pernikahan kami..Sebelum acara ini dimulai..Ada sesuatu hal yang ingin ku sampaikan pada kalian..Yang mungkin akan mengejutkan kalian semua..Termasuk untuk ibuku.."Ujar Noah mulai membuka suara namun dengan nada santai


...****************...


Di stasiun..


Sosok gadis tersebut tak lain adalah Yerin sendiri.Ia memutuskan untuk pergi jauh dari kota .Demi mengembalikan situasi keadaan seperti semula.Dan menata dirinya untuk memulai kehidupan yang baru


Walau dihatinya masih menyimpan rasa yang berat namun ia yakin jika keputusannya adalah yang tepat.Ia tak ingin menyusahkan siapa pun lagi.Dan kini ia harus kembali menyesuaikan diri dengan hidup dikota yang baru


Hidupku benar benar akhir yang menyedihkan..Meninggalkan orang orang yang ku sayangi hanya karna satu orang yang begitu membenciku..Ku harap kau hidup bahagia bersama wanita yang kau cintai Noah..Dan melupakan semua yang pernah terjadi pada kita..Bahkan kebencianmu padaku..Batin Yerin dengan perasaan yang sedih


...****************...


Mendengar ucapan Noah,membuat semua yang menghadiri menatap bingung.Terlebih Ema dan ayah Fiona


"Hari ini aku akan mengungkap sebuah kebenaran yang selama ini sudah ditutupi oleh beberapa orang dengan tujuan ..Mereka berusaha menjadi pengkhianat,saat aku memberikan kepercayaan penuh oleh mereka..Dan sebelum aku mengungkapkan semua kebusukan yang selama ini sudah kalian lakukan padaku..Pada keluarga Alexander..Aku memberi kalian kesempatan untuk mengakuinya..Sebelum kalian akan berakhir menyedihkan dan aku akan membuat kalian menyesal seumur hidup.."Ucap Noah panjang lebar dan sesaat menoleh pada Fiona sambil memberikan senyuman


Seketika membuat Fiona mulai gugup dan menunjukkan wajah yang sedikit cemas.Namun ia lebih memilih diam dan memalingkan wajahnya dari pandangan Noah


Sementara ayah Fiona sedikit merasa tidak tenang,seolah ia menganggap bahwa ucapan Noah mengarah padanya


Sial..Kenapa dia tiba tiba bicara sepertu itu??Apa yang sedang dia rencanakan??Batin ayah Fiona menggerutu


Noah pun masih menunggu beberapa orang yang ia maksud untuk mengungkapkan apa yang dia inginkan


Sedang semua para tamu mulai saling bertatap bingung,termasuk Ema sendiri