Meet With You Mr Amnesia

Meet With You Mr Amnesia
Bab 11



Noah terlihat sedang dalam perjalanan menuju perusahaannya.Didalam mobil ia masih di sibuk kan dengan pekerjaannya


Julian sesekali memperhatikannya dari kaca spion sembari fokus pada kemudinya


Dia terlalu serius sekali bekerja..Benar benar pewaris Grup JK..Batin Julian


Disaat Noah sedang fokus pada laptop yang ia pegang,tanpa secara tak sengaja pandangannya teralihkan pada mobil putih yang berada disebelahnya .Ia dikejutkan pada seseorang yang berada didalam mobil tersebut yang sedang berhenti tepat lampu merah


Noah seakan tak percaya dengan apa yang ia lihat.Dan memastikan kembali jika seseorang yang ia lihat bukanlah orang yang ia kenal.Yang ternyata adalah Fiona bersama seorang lelaki asing ,yang tak ia kenal sama sekali


Bukankah itu Fiona??Dengan siapa Fiona disana??Batin Noah yang tak percaya dengan apa yang ia lihat


Noah pun bergegas untuk turun dari mobil,namun sayangnya mobil tersebut justru sudah melaju pergi.Melihat Noah tiba tiba turun dari mobil ditengah jalan,membuat Julian menghampirinya


"Ada apa tuan?"Tanya Julian


"Ikuti mobil putih itu,cepat..!!!"Perintah Noah langsung masuk kedalam mobil dengan terburu buru


Julian yang merasa bingung dan heran langsung menuruti perintah Noah.Melaju kan mobilnya dengan cepat dan mengikuti mobil putih yang dimaksud Noah


Namun ,Noah tak dapat mengikuti mobil putih tersebut.Julian kehilangan jejak mobil tersebut,dan membuat Noah mendengus kesal


"Brengsek..Sial.."Umpat Noah dengan kesal


"Kalau saya boleh tahu,kenapa tuan ingin mengikuti mobil putih itu?"Tanya Julian penasaran


"Aku seperti melihat Fiona..Dan dia sedang bersama pria asing.."Jawab Noah dengan nada kesal


Noah sesaat mengeluarkan ponselnya dan mencoba menghubungi Fiona


Dan beberapa saat ponsel Fiona tak tersambung,alias tidak diaktif.Menambah kekesalan pada diri Noah.Membuat raut wajahnya seketika berubah menjadi marah dan geram


"Mungkin tuan salah melihat..Mungkin saja dia bukan nona Fiona.."Ujar Julian berusaha menenangkan Noah dan berpikir positif pada Fiona


"Mata ku tidak buta..Dan aku sangat jelas melihat dia adalah Fiona..Aku tidak mungkin salah melihatnya..!!!"Jawab Noah melampiaskan kekesalannya pada Julian


"Maaf tuan..Saya sudah lancang bicara."Sahut Julian kembali melaju kan kemudi mobilnya dan menuju kantor


"Perintahkan seseorang untuk mengawasi dia.."Ujar Noah dengan tegas


"Baik tuan."Jawab Julian mengangguk sambil melirik kearah spion menatap Noah


...****************...


Yerin tampak mulai melakukan pekerjaannya seperti biasa .Ia begitu bersemangat dan tersenyum riang.Setelah mengetahui penghasilan dan bonusnya akan dinaikkan,membuatnya menjadi lebih energik.Walaupun harus bekerja selama 12jam,baginya tak masalah.Asal gaji dan bonusnya bisa menutupi seluruh kebutuhan hidupnya


Saat dirinya sedang membereskan meja ,Toni pun menghampirinya


"Yerin."Panggil Toni pada Yerin


Yerin pun langsung menoleh kearahnya


"Ada apa??"Tanya Yerin


"Sepertinya hari ini kau semangat sekali??Apa yang membuatmu bersemangat ?"Tanya Toni penasaran


"Sini deh."Ujar Yerin menyuruh Toni untuk mendekat


"Karna gaji dan bonus ku akan dinaikkan.."Bisik Yerin pada Toni


"Hah?Kau serius?"Tanya Toni terkejut


Yerin tersenyum mengangguk


"Tapi kenapa tiba tiba??Bukannya bos kita selalu komplain terus padamu??"Tanya Toni tak percaya dan heran


"Ya memang..Tapi ini ada syaratnya ."Jawab Yerin


"Syaratnya apa?"Tanya Toni semakin penasaran


"Aku harus bekerja full time..Tidak ada pulang sore lagi..Maka gaji dan bonus ku dinaikkan."Jawab Yerin


๐Ÿ’ฎ๐Ÿ’ฎ๐Ÿ’ฎ๐Ÿ’ฎ