Meet With You Mr Amnesia

Meet With You Mr Amnesia
Bab 112



Setelah sang dokter pergi,Paman Daniel pun mendekati ibu Mira


"Saya turut prihatin dengan keadaan putri ibu.."Sahut paman Daniel


Ibu Mira pun menoleh kearah paman Daniel sambil tersenyum


"Terima kasih untuk perhatiannya..Dan terima kasih sekali lagi karna kamu sudah menolong putri ibu..Putri ibu memang kondisi nya saat ini sangat memprihatinkan..."Ujar ibu Mira menunjukkan wajah yang sedih


Paman Daniel hanya menatap tanpa berkata apa pun.


"Putri ibu memang saat ini sedang mengalami perasaan yang tertekan,sejak ia kehilangan calon tunangannya..Yang meninggal beberapa bulan lalu..Ia begitu terguncang dan hampir depresi,karna tidak siap kehilangan lelaki yang sangat dicintainya..Ia selalu mengurung diri di kamar nya,dan bahkan tidak mau tidur,karna dia masih tidak percaya jika lelaki yang dicintainya sudah tiada..Hiks.."Curhat ibu Mira pada paman Daniel


Paman Daniel hanya mendengarkannya tanpa masih berkata apa pun.Walau sebenarnya dia tidak ingin tahu apa yang terjadi pada anaknya,namun paman Daniel sengaja membiarkan dirinya mendengarkan semua curhatan paman Daniel.Karna hanya ingin menghormati dan menghargai ibu Mira sebagai wanita yang lebih tua darinya


"Ibu sangat mengkhawatirkan keadaanya..Ibu takut jika suatu hari Misha berpikir pendek dan ingin mengakhiri hidupnya..Hiks..Ibu sangat takut jika kehilangannya,karna Misha adalah putri ibu satu satunya..Hiks..Maaf kalau ibu tiba tiba harus menceritakan masalah ini pada kamu nak Daniel.."Lirih ibu Mira menceritakan permasalahannya pada paman Daniel


"Tidak apa apa bu..Saya mengerti perasaan ibu saat ini..Biar bagaimana pun sebagai orang tua,ibu pasti mengkhawatirkan keadaan anaknya.."Jawab paman Daniel


"Terima kasih sekali lagi nak Daniel..Kau pemuda yang baik..Andai Misha bisa menemukan lelaki pengganti sepertimu.."Jawab ibu Mira tersenyum


Paman Daniel pun hanya bisa tersenyum menatap ibu Mira


...****************...


Sementara itu,Yerin masih terlihat syok dengan tempat yang tak asing baginya


"Bukankah,kau ingin mengambil apa yang seharusnya menjadi hak mu ??"Tanya Noah balik


"Maksudnya??Bagaimana anda tahu itu?"Tanya Yerin bingung


"Aku sudah tahu semua tentang dirimu..Bahkan tentang masalah yang kau hadapi dengan keluarga bibimu..Mereka telah merebut rumah yang seharusnya milikmu bukan?..Dan kini rumah ini sudah kembali padamu.."Jelas Noah


Ternyata Noah membawa Yerin kembali kerumah milik memdiang orang tua Yerin.Tanpa sepengetahuan Yerin,jika Noah sudah mengambil kembali hak Yerin atas rumah mendiang orang tuanya.Yang telah dikuasai oleh keluarga bibi nya


"A..Apa??Ru..Rumah ini sudah kembali padaku??"Tanya Yerin yang masih tak percaya dan terbata bata


Noah hanya mengangguk


"Tidak..Anda pasti bohong..Ini tidak mungkin..Bagaimana bisa anda mengambil kembali rumah ini dari keluarga bibiku??Apa yang sudah anda lakukan pada mereka??"Tanya Yerin yang terus bertanya karena masih tak percaya


"Hal itu kau tidak perlu tahu..Yang jelas,keluarga bibi mu sudah mendapatkan hukuman yang sesuai perbuatan mereka padamu..Kalau kau tidak percaya,aku akan berikan sesuatu padamu.."Jawab Noah dan sesaat kembali ke mobil untuk mengambil sesuatu yang sudah Reza persiapkan sebelumnya


Yerin hanya menatap bingung


Dan tak berapa lama Noah kembali dengan membawakan sesuatu.Ia pun langsung memberikannya pada Yerin


"Ini.."Ujar Noah