Meet With You Mr Amnesia

Meet With You Mr Amnesia
Bab 18



Setelah Celin membantu Yerin untuk membayarkan biaya perawatan sang pengemudi .Membuat Yerin sedikit tenang dan berharap sang pengemudi lekas cepat sadar dari komanya.Agar ia bisa bertanya untuk memberi tahu pada keluarganya


Pada Saat Yerin sedang mencuci piring,sesaat ia termenung.Karna tiba tiba memikirkan sang pengemudi yang masih dalam keadaan koma


Kira kira dia sadar dari komanya atau tidak ya???Kuharap orang itu baik baik saja..Aku bahkan masih belum melihat seperti apa orang itu..Semoga saja orang itu cepat sadar..Batin Yerin yang masih melamun


Disela ia sedang termenung,tiba tiba saja paman Daniel muncul dibelakangnya


"Apa kau bisa bekerja sambil melamun?"Tegur paman Daniel


Namun Yerin justru tak mendengar dan masih melamun.Karna tak mendapatkan jawaban,paman Daniel pun langsung menepuk bahu Yerin


Sontak membuat Yerin terkejut dan membuat piring yang ia pegang pun terjatuh dan pecah


Pranggg....


Paman Daniel pun ikut terkejut ,begitu juga karyawan lain yang berada disitu


"Ma..Maaf paman..Aku tidak sengaja..Maaf.."Ucap Yerin merasa bersalah


"Sudah ku bilang,tolong bekerja lebih serius dan fokus ..Kau bahkan tidak mendengar ucapan ku tadi..Kalau kau sudah tidak betah bekerja disini,silakan ajukan surat pengunduran dirimu..Tidak berguna..Kau selalu saja membuat masalah.!!!"Sentak paman Dani memarahi Yerin karna merasa kesal


"Ja..Jangan paman..Aku masih ingin bekerja disini..Tolong..Maafkan aku paman.."Jawab Yerin dengan kepala tertunduk karna tak berani menatap paman Daniel yang sedang marah


Paman Daniel hanya bisa mendengus kesal


"Terserah apa mau mu..Aku muak dengan tingkah lakumu."Sentak paman Daniel lagi yang langsung pergi


Toni yang melihat dari kejauhan,langsung menghampiri Yerin


"Aduh..Yerin..Kau ini kenapa??Kenapa bos kita bisa sampai semarah itu??"Tanya Toni langsung membantu membersihkan pecahan piring yang telah ia jatuhkan


"Salahku..Karna aku tadi lagi melamun Ton.."Jawab Yerin yang ikut membersihkan pecahan piring tersebut


"Tidak ada..Mungkin aku hanya sedikit lelah.."Jawab Yerin tak memberitahu yang sebenarnya


...****************...


Kediaman Noah..


Ema yang adalah ibu dari Noah,mulai merasa khawatir karna sejak kemarin ia tak melihatnya.Julian pun datang menghampirinya atas perintahnya


"Nyonya.."Sapa Julian sembari mengangguk memberi hormat


"Julian..Dimana Noah saat ini??Kenapa sejak semalam ia tidak pulang??Bahkan nomor ponselnya tidak bisa dihubungi??Apakah kau tahu dimana dia saat ini??"Tanya Ema memberi beberapa pertanyaan


Sesaat Julian pun terkejut


Hah??Tuan tidak pulang??Apakah tuan sengaja melakukannya??Batin Julian yang ternyata tidak mengetahui bahwa Noah tidak pulang


Sejak terakhir ia memberikan sebuah foto dari ponselnya pada Noah. Noah langsung pergi tanpa mengajaknya.Seolah Noah ingin membereskannya sendiri tanpa melibatkan Julian.Sejak saat itu yang tak mengetahui kemana Noah pergi


"Maaf nyonya..Tapi saya tidak mengetahui tuan Noah pergi."Jawab Julian


"Bagaimana bisa kau tidak mengetahuinya??Bukankah kau selalu bersama dia kemana pun dia pergi??Kenapa kau bisa tidak tahu dimana Noah saat ini??"Sentak Ema kesal


"Karna terakhir saya bertemu,tuan pergi tanpa mengatakan apa pun pada saya nyonya.."Jawab Julian


"Cepat cari tahu dimana Noah sekarang..Perusahaan akan berantakan jika dia tidak ada kekantor ...Dan segera suruh orang orang mu untuk mencarinya..Dia tidak biasanya seperti ini.."Ucap Ema memberi perintah


"Baik nyonya."Jawab Julian langsung meninggalkan Ema,ibu Noah


๐Ÿ’ฎ๐Ÿ’ฎ๐Ÿ’ฎ๐Ÿ’ฎ๐Ÿ’ฎ