Meet With You Mr Amnesia

Meet With You Mr Amnesia
Bab 110



Paman Daniel membawa wanita pingsan tersebut kerumah sakit.Untuk memeriksakan keadaanya


Dengan sabar,paman Daniel menunggu wanita tersebut diperiksa oleh sang dokter didalam ruang perawatan


Saat dirinya sedang menunggu,seseorang datang menghampirinya.Seorang wanita tua yang usianya 50tahunan


"Maaf..Apakah anda yang sebelumnya menghubungi saya??"Sahut wanita tersebut pada Paman Daniel


Paman Daniel pun menoleh kearah wanita tua tersebut


"Ah..Iya..Maaf,kalau saya menganggu waktu anda..Saya terpaksa menghubungi anda karna melihat nomor kontak anda di ponsel pelanggan saya.."Jelas paman Daniel


"Terima kasih anda sudah menghubungi saya..Kenalkan saya ibu Mira,saya adalah orang tua Misha..Pemilik ponsel itu.."Jawab ibu Mira pada paman Daniel


"Ah..Saya Daniel..Pemilik resto ,yang dikunjungi anak anda tadi."Sahut paman Daniel memperkenalkan dirinya


Dan tak berapa lama sang dokter pun keluar,membuat mereka langsung menghampiri sang dokter


"Bagaimana kondisi anak saya dok??Saya adalah orang tua bernama Misha.."Tanya ibu Mira pada sang dokter


"Kondisi anak anda cukup memprihatinkan..Kesehatan nya sangat menurun..Sepertinya pasien terlihat tidak tidur dalam waktu yang lama..Apakah itu benar nyonya??"Jelas sang dokter pada ibu Mira


"Ya..Dokter..Anak saya,memang sudah beberapa hari ini tidak mau tidur..Saya sudah memaksanya untuk beristirahat..Tapi anak saya terlalu keras kepala..Dan tidak mau mendengarkan saya dok.."Jawab ibu Mira


Sesaat ibu Mira pun terdiam dan mengangguk


"Benar dok..Anak saya belum lama ini mengalami trauma yang mendalam..Hingga membuat dirinya tidak bisa menjalani kesehariannya secara normal.."Jawab ibu Mira menjelaskan


"Saran saya..Sebaiknya anak ibu,di konsultasikan pada Psikiater..Psikiater umumnya akan memeriksa kesehatan fisik pasiennya terlebih dahulu untuk mengetahui ada tidaknya kondisi medis yang dapat memengaruhi kesehatan mental pasien. Setelahnya, barulah psikiater akan melakukan diagnosis dan memberikan medikasi yang sesuai. Karena terdapat diagnosis kejiwaan yang berasal dari kelainan pada organ otak atau persarafan..Apakah sebelumnya pasien pernah dirujuk kesana ibu??"Jelas sang dokter panjang lebar


"Belum pernah dok..Saya sempat ingin membawanya kesana,karna saya khawatir dengan kondisi yang selalu memilih menyendiri dan terkadang suka berhalusinasi ..Tapi anak saya selalu menolaknya..Dia selalu mengatakan kalau dia baik baik saja.."Jawab ibu Mira


Paman Daniel.hanya bisa diam dan menyimak percakapan mereka.


"Kalau begitu,ibu harus segera membawa anak ibu untuk memeriksa kondisi sikisnya..Jika terlambat,dampaknya anak ibu bisa mengalami gangguan kejiwaan..Kebetulan saya mengenal seorang psikiater yang cukup terkenal dikota ini..Ibu bisa membawa anak ibu kesana..Jika kesehatannya sudah membaik,ibu bisa segera memeriksa keadaanya disana.."Ujar sang dokter sembari memberikan sebuah kartu nama seorang psikiater yang ia kenal


Ibu Mira pun langsung menerima nya


"Terima kasih dok..Apakah saya sudah bisa melihat keadaan anak saya??"Tanya ibu Mira


"Silakan..Saat ini anak anda sedang dalam keadaan tertidur..Karna pengaruh obat bius..Dalam waktu satu jam,anak ibu akan mulai sadar..Nanti akan ada perawat yang akan memantau kondisi nya.."Jelas sang dokter lagi


"Baik dok ..Terima kasih untuk penangannya dok.."Ucap ibu Mira


"Sama sama..Kalau begitu saya permisi."Sahut sang dokter langsung meninggalkan ibu Mira dan paman Daniel