
Setelah bertemu dengan Alex,kini Fiona pergi mengunjungi rumah Noah untuk menemui ibunya
Sesampainya dirumah Noah,ia pun langsung disambut oleh Fiona dengan tersenyum ramah
Fiona pun membalasnya dengan senyuman juga
"Ada apa tante menyuruh ku kesini?"Tanya Fiona penasaran
"Ada sesuatu yang ingin tante tunjukan padamu..Dan ini pasti akan membuatmu sangat terkejut ,dan bahkan akan menangis karna bahagia."Jawab Ema
Fiona hanya mengernyitkan alisnya keatas dengan bingung
Ema mengajak Fiona ke suatu ruangan yang tidak Fiona ketahui
Tiba di satu ruangan tersebut,Ema menyuruh Fiona untuk masuk dan menemui seseorang yang belum diberitahukannya.Dengan perasaan yang sangat bingung dan penasaran,Fiona pun menemui seseorang tersebut
Dari kejauhan,Fiona tampak menghentikan langkahnya
Karna melihat seseorang yang sedang berdiri menghadap ke jendela luar
Ia pun terkejut dan syok melihat seseorang tersebut adalah Noah.Sosok lelaki yang menghilang beberapa waktu yang lalu
"No..Noah."Seru Fiona dengan pelan sambil menutup mulutnya dengan tangannya
"Ya..Fiona,dia Noah..Lelaki yang kau rindukan,kini sudah kembali.."Ujar Ema
"Ta..Tapi tante..Bagaimana bisa Noah tiba tiba kembali??"Tanya Fiona hang masih tetap berdiri disamping Ema
"Nanti tante jelaskan..Temui lah dia..Tapi..-"Sesaat Ema terdiam
Fiona pun melirik kearah Ema
"Kenapa tante??"Tanya Fiona
"Saat ini kondisinya sedang mengalami amnesia..Tante harap kau bisa mengerti dengan keadaannya sekarang.."Jelas Ema dengan wajah sedih
"Amnesia??Kenapa bisa tante??"Tanya Fiona kembali terkejut
"Temui saja dulu dia..Nanti kita bicara lagi..Tante tinggal dulu."Ujar Ema meninggalkan mereka berdua diruangan tersebut
"Noah."Panggil Fiona dengan pelan
Noah pun menoleh dan membalikkan tubuhnya sambil tersenyum
"Ya.."Sahut Noah
"Jadi kau benar benar Noah.."Ujar Fiona yang masih tak percaya dengan apa yang ia lihat
Sosok Noah yang menghilang,tiba tiba muncul namun dengan keadaannya amnesia
"Anda siapa??"Tanya Noah yang belum mengingat siapa Fiona
"Kau tidak ingat siapa diriku??"Tanya balik Fiona
Noah dengan polosnya menggelengkan kepala
"Apa kau tidak ingat apa yang terjadi sebelumnya padamu?"Tanya Fiona
"Tidak..Memangnya apa yang sudah terjadi padaku??Dan aku juga tidak tahu siapa dirimu..Mama ku bilang,kau adalah kekasihku..Tapi aku justru sama sekali tidak ingat dan merasakan bahwa kau adalah kekasihku."Jelas Noah
"Ah..Begitu..Tidak apa apa..Saat ini aku mengerti dengan kondisi mu saat ini..Jangan terlalu dipikirkan..Aku Fiona..Aku memang adalah kekasihmu.."Ujar Fiona
"Oh..Memangnya sudah berapa lama aku menjalin hubungan denganmu?"Tanya Noah
"Kira kira sudah beberapa tahun yang lalu..Aku senang akhirnya kau kembali..Dan dalam keadaan sehat..Walaupun kondisimu sedang hilang ingatan,tapi aku yakin ingatan mu pasti kembali."Ujar Fiona tersenyum
"Ya..Tapi sejujurnya aku tidak ingin ingatan ku kembali..Jika aku harus kembali kehidupan seperti ini..Sepertinya ini membuat ku tidak nyaman."Ujar Noah
"Kenapa begitu??Ini memang kehidupan mu sebenarnya.."
"Ntah lah..Aku merasa lebih nyaman dengan kehidupanku bersama Yerin."
"Yerin ??Siapa itu Yerin??"Tanya Fiona terkejut ketika Noah menyebut naman seorang gadis asing
Noah hanya tersenyum tanpa menjawab
Sedangkan Fiona justru penasaran dan tak tahu jika Noah sudah mengenal gadis asing,saat ia menghilang