Be A Stronger Writer!

Be A Stronger Writer!
Jeritan yang indah



"Hiik!"


Tiba-tiba mata para gadis memutih beserta kulit mereka memucat, kemudian para gadis pingsan begitu saja. Hal ini meninggalkan pertanyaan besar dan kepanikan di kepala Alan.


"Waduh! kenapa pingsan? kok bisa? apa lukanya sangat parah!" kata Alan yang terkejut dengan hal itu.


Berpikir sebentar dia membawa semua gadis ke dalam bangunan barunya, dia mencoba mencari cara mengobati para gadis yang luka parah dan pingsan.


...


Jauh dari tempat Alan berada, tepat di tengah hutan dimana bos Gigant Serpent lantai satu berdiam. Waktu tower sudah melewati tengah malam hingga hutan menjadi lebih gelap.


Namun disana terlihat berkilau cahaya putih indah, tetapi begitu tersentuh daun dan pohon sekitar itu terbakar.


"Kieek!"


Jeritan dari Gigant Serpent terdengar nyaring seperti penuh rasa sakit penderitaan, disana terlihat sesosok pria yang tubuhnya di tutupi cahaya putih indah.


Swish!


Buak!


Dia terlihat menghindari Gigant Serpent yang menyerang, dan dia kemudian memukulnya dengan keras. Hal itu menyebabkan bekas hitam seperti terbakar di sisik ular raksasa itu, tetapi bukan hanya satu tempat.


Di sekitar kepala dan mata kanan ular raksasa itu terluka hitam yang seperti terbakar, di bagian badan ular dan ekor juga memiliki luka bakar yang sama.


Untuk pria yang memukulinya walaupun di tutupi dengan cahaya putih yang indah, wajah yang dia pasang terlihat kesal.


Boom!


"Kiek! Hiss!"


Setelah meraung kesakitan sebentar, pada akhirnya pertarungan di menangkan oleh pria di tutupi oleh cahaya putih itu. Cahaya yang menyelimutinya perlahan mulai lenyap dan menunjukkan penampilan aslinya.


Ding!


[Player Second berhasil membunuh bos lantai pertama gigant snake level 15, anda telah mendapatkan 15.000 exp.]


[Anda naik level 24.]


[Anda naik level 25.]


[Selamat level skill Origin Star Energy telah meningkatkan ke level 4.]


Sebenarnya pria itu adalah Second yang sedang dalam mood buruk, dia terlihat sangat kesal pada suatu hal.


"Dasar sialan! sangat tidak sopan! siapa yang mencuri ikanku di sungai? aku menemukan itu duluan! dan juga aku sudah memberikan energi bintang peda ikan agar lebih gemuk!"


"Memang aku sengaja meninggalkan untuk mencari kayu kering untuk di bakar. Namun saat aku kembali, tiba-tiba hilang!"


"Tidak masalah bila itu satu atau dua yang menghilang, tetapi ini semuanya! siapa yang mencurinya?"


"Lupakan! sudah mencari di hutan tetapi tidak menemukan jejak pencuri. Sialan aku sudah sangat lapar sekarang, menurut informasi bila sudah mencapai lantai dua player pasti akan mendapatkan beberapa resource."


"Tetapi mari lihat status dan deskripsi skill apa ada perubahan?"


Berhenti marah-marah karena lelah dan itu juga membuatnya semakin lapar Second membuka status fisiknya, dan juga skillnya.


Ding!


_________________________________________


Nama : Second


Ras : Manusia


Level : 25


Title :


Job : [Stellar magician lv1]


...


Stg : 30 (+5)


Vit : 30 (+5)


Def : 23 (+5)


Agi : 23 (+5)


Int : 96 (+10)


Free poin : 9


________________________________________


"Hm, ini aku semakin kuat saja! pasti yang lain akan iri dengan kekuatanku ini, kebetulan aku mendapatkan skill yang hampir mirip dengan karyaku." seraya Second melihat layar hologram di sebelahnya.


Setelah puas melihat layar Status fisiknya dia beralih ke layar di sebelahnya, itu layar itu menunjukkan deskripsi skill yang ternyata sudah sedikit berubah.


_________________________________________


[Origin Star Energy lv4]


Deskripsi :


Pengguna dapat membuat, membentuk, dan memanipulasi energi bintang yang bersifat menguntungkan atau merugikan. Untuk dapat memperkuat dan meningkatkan sesuatu yang dipengaruhi agar berkembang.


Skill ini mengkonsumsi sangat banyak magic dan dapat berkurang bila level penguasaan lebih tinggi.


_________________________________________


Tidak lama kemudian setelah membaca status Second menutupnya, tepat saat itu terjadi sebuah portal berwarna putih cerah muncul di depannya.


Portal itu adalah penghubung lantai pada level, dari sana portal akan membawa player ke lantai selanjutnya. karena ini lantai satu tujuan berikutnya adalah lantai dua.


Untuk Second tidak banyak basa basi tidak ada keraguan, dia langsung masuk ke dalam gerbang portal lantai selanjutnya.


...


Di saat yang sama dengan Second yang bertarung dengan bos lantai, namun tempat yang sangat jauh dari tengah hutan.


Terlihat seorang pria memiliki rambut putih abu-abu dengan kemeja putih dan celana hitam panjang. Di atas kepala terdapat nickname tertulis Hero Squirel.


Orang itu sedang berdiri dan terdiam melihat ke arah tempat itu berada, dia seperti dapat mendeteksi keberadaannya.


"Ini aneh, kenapa aku mendengar suara dan merasakan satu ekor binatang sangat besar sedang menangis, mahluk itu seperti di siksa oleh psikopat? apa karena skill punyaku?"


Setelah mengatakan itu Tupai menjadi sedikit penasaran dan melihat deskripsi skill yang dia dapatkan sebelumnya.


_________________________________________


[Animalia domain lv2]


Deskripsi :


Pengguna dapat mengendalikan, merasakan bahkan berkomunikasi dengan segala hewan kecuali serangga. Ini memiliki atribut lainnya yaitu animafication, sebuah ultimate dari skill yang memungkinkan pengguna kebal dengan banyak serangan dan sulit dikalahkan.


Animafication mengkonsumsi banyak magic dan dapat berkurang bila level penguasaan lebih tinggi.


Jumlah yang dapat di kendalikan saat ini hanya 2 dapat bertambah tergantung level penguasaan.


_________________________________________


"Skill ini membuatku tidak di serang oleh binatang buas karena dapat berkomunikasi, dan jeritan itu besok saja aku lihat! sebaiknya aku tidur."


"Selamat tidur para hewan!"


Setelah melihat skillnya dan bicara sendiri sebentar Tupai menutup mata dan layar hologram itu, dia kemudian tidur dengan nyenyak bersandar di bawah pohon rindang.