
\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=\=
Di dalam Istana Kerajaan Tengah
Suasana didalam istana masih tetap saja ricuh, Orang orang didalam istana kelihatannya masih merasa ketakutan oleh kekuatan Keiji yang tidak masuk di akal. Bagaimana tidak, Baru kali ini mereka melihat ada seorang manusia yang mempunyai kekuatan iblis yang mereka anggap terkutuk...
"Yang mulia Ratu, iblis itu harus segera dilenyapkan!!"
"Aku Setuju!!"
"Dia sudah mencemarkan nama baik seluruh ras manusia diseluruh dunia ini!!"
"Bunuh..dia"
Begitulah Teriak orang orang didalam istana, Sementara itu Ratu Elize masih tidak mengeluarkan Sepatah apapun, dia kelihatannya juga masih merasa bimbang oleh keputusan yang akan dibuatnya sekarang ini...dia tidak ingin membuat keputusan yang akan merenggut nyawa seseorang lagi
"Kalian Semua Diam!!" Teriak Penasihat disamping ratu Elize yang bernama Wilhelm
Teriakan dari Penasihat Wilhelm membuat Suasana yang tadinya ricuh sedikit menjadi lebih tenang, dan Bagi Ratu Elize Wilhelm adalah seseorang yang paling ia percayai dan dengan kata lain Wilhelm merupakan Tangan kanan dari Yang mulia Ratu Elize itu sendiri...
"Yang mulia Ratu...Apa yang sebaiknya kita lakukan saat ini?" Bisik Wilhelm Sembari mendekatkan mulutnya ke telinga ratu Elize
"Kita akan membunuhnya, Karena keberadaannya hanya akan membawa kehancuran bagi kita semua" Gumam ratu Elize dengan nada pelan
"Maaf jika hamba tidak sopan, Tetapi bagaimana cara kita akan memhunuhnya dan belum lagi masih ada salah satu teman iblis perempuannya itu" Bisik Wilhelm
"Kita akan meminta bantuan kepada mereka bertiga" Gumam Ratu Elize
"Maksud anda Trio petualang terkuat dikerajaan ini?"
"Benar...Segera panggil mereka untuk datang menemuiku"
"Baik"
Tetapi sebelum wilhelm memanggil ketiga petualang tekuat itu, Tiba tiba ada seseorang yang membuka Pintu Istana ini, dan didepan pintu tesebut terlihat dua orang pria berzirah mewah dan satu perempuan ditengahnya yang membawa tongkat sihir seperti milik sayori
Grekk!!
"Yahoo...sepertinya ada yang membicarakan kami ya?" Ucap Felix, Pria berambut merah menyala dengan zirah dibadannya dan dia adalah salah satu dari Trio petualang terkuat
"jangan bikin malu kita dasar bodoh" Ucap Leuis, Pria berambut Biru dengan zirah dibadannya dan dia juga salah satu dari Trio petualang terkuat
Semua orang didalam istana Tercengang ketika melihat Trio petualang Terkuat secara langsung, Karena biasanya para trio petualang terkuat jarang terlihat dikerajaan ini karena sedang melaksanakan Quest yang sangat sulit...
"Oi...lihat Mereka kan Trio Petualang Terkuat yang dirumorkan itu"
"Sepertinya mereka akan ditugaskan untuk membunuh Manusia iblis itu.."
"Kau benar...Manusia iblis itu tidak akan mempunyai kesematan menang jika melawan mereka bertiga"
Begitulah bisik bisik semua orang didalam istana ini, sementara itu Para Trio itu berjalan menuju kearah Ratu Elize dengan tampang sombong mereka...
"Kalian Bertiga....aku mempunyai Tugas penting untuk kalian" Ucap Ratu Elize
"Haa...Tugas lagi!!, Kita baru saja sampai masih dikasih tugas lagi" Ucap Felix dengan tampang malasnya
"Tenang saja, Kali ini untuk hadiahnya aku akan memberikan 5 juta koin emas sebagai imbalannya" Ucap Ratu Elize
Semua Orang termasuk Wilhelm terkejut ketika mendengar imbalan yang Ratu Elize berikan kepada mereka bertiga..
"Silahkan lanjutkan yang mulia ratu" Ucap Felix dengan tampang Sombongnya
"Aku ingin Kalian Bertiga membunuh Pria yang bernama Keiji,...Dan dari Informasi yang kudapat sepertinya dia sedang melakukan perjalanan menuju desa para Elf" Ucap Ratu Elize
"Apa yang membuatmu sampai menyuruh kami untuk membunuh pria itu?" Tanya Leuis
"Karena dialah satu satunya manusia yang mempunyai kekuatan iblis" Jawab Ratu Elize
Para Trio itu terkejut ketika mendengar jawaban dari Ratu Elize, Dan sepertinya mereka juga baru Tahu jika ada seorang manusia yang bisa mengendalikan kekuatan iblis...
"Baiklah kami terima, Aku juga sangat penasaran dengan pria yang bernama keiji ini" Ucap Rebecca dengan senyum seringainya
"Sepertinya dia sangat kuat ya, aku jadi ingin segera bertarung dengannya" Ucap Felix Dengan mata yang berbinar binar
"Huff...baiklah, lagi pula aku tidak ingin menyianyiakan imbalan Lima juta itu" Ucap Leuis
Setelah mereka bertiga menyatakan pendapatnya masing masing, mereka langsung pergi keluar dari istana dengan semangat bertarung mereka yang berkobar kobar...
"Yang mulia...apa tidak apa apa memberi mereka imbalan sebanyak itu?" Ucap Wilhelm
"Tenang saja, Demi memusnahkan manusia Iblis itu...ini masih belum seberapa" Jawab Ratu Elize