
Beberapa hari telah berlalu, minggu lalu elmir yang datang kerumah kiara hanya bermain catur dengan ayahnya saja yaitu heri. Hubungannya dengan heri menjadi dekat begitu pula dengan kiara, mereka juga semakin dekat, elmir sudah merasa nyaman ketika bersama kiara. Namun elmir juga tidak begitu tau bagaimana perasaan kia padanya.
Setiap hari aktifitas kiara hanya bekerja di butik lalu berangkat ke yayasan tiap malam di hari selasa, kamis dan jumat. Hari ini sudah minggu ke 7 kiara menjalani program kejar paketnya.
Sore hari kiara yang baru saja pulang kerja meregangkan tubuhnya di sofa ruang tamu " Huhh cafekk batt " Batin kia sambil menyenderkan kepalanya ke belakang dan melonjorkan kaki nya.
" Ki, baru pulang tuh mandii sebentar lagi kan magrib " Seru tria
" Iyaa bu, bentar lagii....Aku lagi lemesin kakii capek bangett buu " Eluh kiaa
" Kamu kan bisa selonjoran di kamar setelah mandi, cepat mandi sana " Ujar tria
Kiara pun sedikit kesal pada ibunya, namun bagaimana pun tria adalah ibunya " Iya² " singkat kia. Lalu ia masuk ke kamarnya untuk mandi, kia tidak pernah memperpanjang ucapan ibunya sekesal apapun kia.
Selama saling kontack dengan elmir, kiara tidak pernah membicarakan kalau dirinya mengikuti program kejar paket c. Mereka hanya saling bertemu dan terkadang juga elmir menjemput kiara kerja. Setelah selesai membersihkan badan, kia melonjorkan kakinya di sofa kamar-nya " Pegel banget nih kaki, bentar lagi aku berangkat ke yayasan... Aku nggk enak nutup²in ini sama ibu " Gumam kiara sambil rebahan, tiba² ia mendapat notif pesan di hp nya..
El
Ki, nanti malam aku kerumah mu yaa?
Kiara
Malem ini aku ada urusan mas, lain kali aja ya✌️
El
Oh yaudah deh...
...Percakapan off...
......................
" Kalo dipikir² tiap malem rabu, malem jumat dan malem sabtu kiara selalu punya urusan dah, jiwa kepo ku jadi bangun " Gumam el di taman belakang rumahnya sambil menghisap rokoknya. Ia mulai merasa bahwa tiap hari itu kia punya urusan "
...****************...
Pukul 18:40 kiara berangkat ke yayasan , seperti biasa ia berpamit pada tria pergi kerumah abel atau olive karena ia belum bilang pada ibunya meski ingin mengatakannya.
Malam ini kia berangkat menggunakan ojek online karena ban motonya bocor , dan ia pulang kerja sore sehingga tidak sempat untuk membawa motornya ke bengkel.
Beberapa menit kemudian kiara telah sampai di yayasan, ia berjalan masuk dengan santai karena jam pelajaran masih sedikit senggang tiba² seseorang datang dan langsung merangkulnya " Halloo cantiikkk " Orang itu adalah alan , melihat tangan alan merangkulnya , kia langsung melepaskannya " eittsss kamu ya " Ucapnya sambil melepaskan rangkulan alan.
" Hehe sory ra reflek "
" Halahh kamu biasa merangkul cewek begitu ya kan " Ucap kia sambil berjalan beriringan dengan alan
" Nggk lah haha, ngaco deh " saut alan
" Iya juga nggk apa² tapi jangan sama aku "
" Hmmm, iyaa aku takut pacar tampan mu marah nanti " Ucap alan menggoda kiara
" Pacar yang mana sih "
" Alahh pura² polos kamu ra, itu yg kemarin jemput kamu cogan itu loh "
" Hahaha maksud kamu reynaldi "
" Tau deh nggk kenal namanya "
" Dia itu temen smp ku dulu, sahabatku wkwk kamu lucu banget deh " Ucap kia terkekeh
" Tapi kayanya dia suka deh sama kamu ra "
" Nggak mungkin lah, ada² aja... dia itu salah satu sahabatku sejak Smp "
" Wahh berarti sahabatmu banyak dong, kenalin dong satu ra, biar nggk jomblo " Ucap alan
" Cih, kamu itu playboy cap obat nyamuk " Saut kia. Alan adalah orang yang ramah terutama pada kaum hawa sehingga dijuluki playboy. Padahal nyatanya dia tidak memiliki pacar alias jomblo.
" Hoho, aku tau jangan² kamu cemburu yaa dan nggk mau kalo aku kenalan sama temn kamu " Ucap alan, ia menggoda kia biar mau memperkenalkan sahabatnya pada alan.
" Cih, iya ntar kapan² aku kenalin tapi nggk sekarang Puas " Cetus kia
" Hehe gitu dong " Alan tertawa puas
Mereka berdua tiba di kelas, karena kelas belum di mulai para murid banyak yang mengobrol , malam ini jumlah murid lebih banyak dari malam² sebelumnya hal itu sudah biasa terjadi karena kelas dijadikan satu dengan kelas lain. Beberapa menit kemudian akhirnya pelajaran dimulai, semua murid fokus pada pelajarannya.
......................
Kelas terakhir adalah kelas camilla, ia duduk diruangannya berhadapan dengan laptop merangkum apa saja yang akan di rangkum di kelasnya nanti.
Malam ini camilla juga tak membawa mobilnya, ia tadi berangkat ke yayasan bersama papah-nya yang juga memiliki urusan di yayasan.
Sejenak camilla memberhentikan aktifitasnya dan mengambil ponselnya di tas lalu menelfon kakak-nya...
**Menelfon Kak EL 📞
tuuttttt.....tuuuutttttt.....tuuuuuttttttt**....
Camilla : Hallo assalamualaikum
Elmir : Waalaikumsalam ada apa de?
Camilla : Kak, ntar jemput aku di yayasan ya aku nggk bawa mobil tadi bareng papah soalnya.
Elmir : Iyaa iyaa , pulang jam berapa emang?
Camilla : Jam 10 kurang lebih, kakak otw nya setengah 10 aja biar aku nggk nunggu lama..
Elmir : Yeee, truss kakak yang harus nunggu lama gitu?
Camilla : udah pokonya jam setengah 10 berangkat kesini, makasih kakk byee.....tuttt
Telfon terputus
" Siapa yang telfon el, kok muring² gitu " Tanya farah
" Milla mah, minta di jemput katanya tadi berangkat bareng papah " Saut el
" Oh , yaudah sih jemput aja sama adiknya juga jangan muring² gitu nggk baik... Papah tadi siang ada urusan disana makanya berangkat bareng milla "
" Iya mah, jemput nanti jm 10 dan el mau ngroko dulu "
" Hmmm, emang ya susah ngomongin kamu " Farah meninggalkan el di taman belakang. Dan el pun menyalakan rokoknya lagi.
...Di yayasan al rayyan...
...****************...
Tak terasa sudah memasuki mata pelajaran keempat yaitu kelasnya camilla " Selamat malam semua " ~~~~ " Malam kakk " Semua murid disana sudah sepakat memanggil milla dengan panggilan kakak baik yang tua maupun yang muda " Malem ini kelas rame banget jadi semangat ngajar hehe " Batin camilla, ia juga menatap kearah kiara dan say hallo juga.
Kelas dimulai, semua hening fokus pada mata pelajaran termasuk kiara. Namun saat sedang menulis tiba² pulpen milik kia kehabisan tinta dan tidak bisa untuk menulis. Kebetulan kia tak membawa pulpen cadangan " Al kamu bawa pulpen lagi nggk " Bisik kia
" Aku bawa satu, nih kamu mau pake dulu " Sautnya , ia hanya membawa satu malah banyak membawa pensil.
" Ahh udah di pake kamu aja, aku pinjem yang lain aja deh " Lalu kia meminjam pada teman yang lainnya.
" Vin, kamu bawa pulpen lagi nggk aku mau pinjem...pulpen ku habis " Bisik kia pada vino , teman sekelasnya yang duduk tak jauh dari bangku kia.
" Ada nih, pake aja " Saut vino sambil memberikan pulpennya pada kia
" Hehe makasih ya vin, aku pake dulu ya " Saut kia .
Saat kia sedang meminjam pulpen camilla melihatnya " Ada apa ra " Tanya milla
" Nggk apa² kak, cuma minjem pulpen sama vino " Saut kia
" Yaudah lanjutin pelajarannya, fokus ya " Camilla sangat tegas seperti guru sungguhan hehe.
...Dikediaman yafik...
...----------------...
Elmir sedang rebahan di kamarnya lalu melihat jam yang melingkar ditangannya yang menunjukkan pukul 21:30 " Hmm waktunya jemput tuan putri " Gumam el . Elmir hanya memakai hodie untuk luaran dan celana training saja lalu ia turun " Kamu mau kemana el " Tanya yafik
" Mau jemput tuan putri " Sautnya sambil berjalan santai keluar menuni garasi.
" Tuan putri siapa sih mah " Tanya yafik pada farah yang ada di sebelahnya.
" Siapa lagi kalo bukan camilla "
" Oh hehe, iya iyaa elmir kan jomblo " Mereka malah terkekeh bersama.
Pukul 21:45 Kelas pun selesai " Kelas hari ini cukup sampai disini yaa, kalian berhati²lah saat pulang saya permisi " Ucap camilla
" Iyaa kakk , see u " Seru semua murid di kelas. Camilla bergegas keluar dan menuju ruangannya , dan benar saja di sana sudah ada elmir yang menunggu diruangan milla. El sengaja langsung menuju keruangan mila , tentu ia dengan mudah mendapat akses masuk meskipun ruangan milla tadi terkunci karena wajah elmir sudah tidak asing di yayasan. Semua staf dan para guru yang mengajar di yayasan mengenal elmir.
" Kakak nunggu lama nggak hehe " Ucap milla nyengir tanpa dosa
" Hehe nggk kok cuma 10 menit " saut el dengan muka datar meskipun ada kata hehe-nya. Karena tidak semua hehe mengandung tawa. Eaakkk
" Ya mangap kak , yaudah yukk kantin dulu minum jus " Ujar milla mengajak el ke kantin dan elmir pun mengiyakannya.
......................
Kiara tampak berjalan bersama dengan alan " Eh ra, kantin yuk kamu nggk haus kah dari tadi nggk minum " Ucap alan
" Aus banget al, ya udahh yuk " Kiara mengiyakan ajakan alan
" Tumben mau " Celetuk alan, pasalnya kia selalu menolak jika alan mengajaknya.
" Jangan aneh², aku tuh aus al " Cetus kia
" Heheee iya iyaaa yokk dahh " Lagi² alan reflek menarik lengan kiara namun kia hanya geleng² melihat tingkah teman konyolnya itu , bagi kia menarik lengan masih bisa di toleransi dari pada merangkulnya.
Namun saat kia dan alan berjalan menuju kantin , alan melihat camilla bersama dengan pria " Eh raa, itu kan kak milla wahhh pantesan dia tadi buru² keluar ternyata ada pacarnya " Ucap alan yang sok tau dan mata kia pun tertuju pada camilla dan pria yang bersamanya " Hah, itu kan mas elmir , ahh jadi dia pacarnya kak camilla ternyata dunia nggak selebar daun kelor " Batin kia tersenyum namun terlihat getir
" Ra, kita bareng mereka yukk " Ucap alan
" Heh jangan " Saut kia
" Kakk mila " seru alan memanggil camilla dan kia pun membekap mulut alan dan menariknya untuk ngumpet agar tidak terlihat. Benar saja saat milla menoleh kesumber suara yang memanggilnya malah tidak ada orang.
" Siapa sih yang manggil " Gumam milla
" Udah paling orang ngerjain kamu, yuk ah kakak aus " Saut el. dan mereka pun lanjut ke kantin.
Sementara itu kiara masih membekap mulut alan dengan tangannya dan posisi mereka yang cukup dekat membuat alan menatap wajah kia yang terlihat panik , alan terpesona dengan wajah kiara yang sangat cantik ketika ia melihatnya dari dekat. Bulu mata yang lentik, kulit yang putih halus hidung yang mancung serta bibir yang tipis membuat alan terpaku " Gilaaa, nih anak cantik banget kalo diliat dari deket " Batin alan yang merasa dag dig dug hatinya.
...**BERSAMBUNG...
...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...
TERIMAKASIH YANG SUDAH MAMPIR UNTUK BACA NOVEL SAYA.
TINGGALKAN JEJAKNYA YA KAKK DENGAN LIKE KALIAN , KOMEN DAN VOTE KALIANN .
SALAH SATU JEJAK KALIAN SANGAT BERARTI DAN MEMBANGKITKAN JIWA SEMANGAT AUTHOR LOH HEHE..
HAPPY READING KAK🌹🌹**