My Lifestyle

My Lifestyle
Bertemu kembali 2



Dela masih acuh dengan Jose dia hanya menyapa dan mengajak Jose bicara seperlunya mungkin masih ada rasa canggung diantara mereka. Dela dan yang lain menuju ke PTC setelah makan siang bersama mereka berencana menonton film baru yang sedang tayang. Karna semua membawa mobil sendiri sendiri kami berencana pulang ke rumah dahulu menaruh mobil dan naik 2 mobil biar lebih cepat dan lebih akrab kembali.


Adelia POV


Para cewek naik mobilku sedangkan anak anak cowok satu mobil dengan Jose, aku menjemput teman teman cewek yang lain. Setelah selesai kami langsung menuju PTC untuk menonton dan kami sudah memesan tiket lebih dulu lewat online untuk menghemat waktu juga karena aku harus pulang dari sini sebelum jam 6 sore. Rencana setelah selesai menonton kami masih di kafe dulu karena sudah lama tidak berkumpul kumpul lagi karena kesibukan kami.


Sesampainya di bioskop kami langsung menunggu gedungnya dibuka kurang lebih 10 menit kami menunggu baru masuk kedalam. Aku duduk bersebelahan dengan Jose karena posisiku duduk diujung kursi, tidak tahu kenapa yang lain memilih tempat duduk untukku disebelah Jose. Selama menonton bioskop aku hanya berdiam saja menikmati film yang memang aku juga nanti nantikan. Sesekali aku melirik Jose dan kadang kami bertemu saat saling melirik membuatku semakin salah tingkah.


Memang aku tidak bisa membohongi diriku sendiri aku masih mencintai Jose sampai saat ini tapi aku tidak tahu masih tidak mau menyapanya. Sikap Jose kepadaku pun berubah berbeda dari sebelum masalah itu terjadi, mungkin dia marah dengan keputusan ku saat itu atau masalah lainnya.


Jose POV


Hari ini aku kembali bertemu dengan dia, dia orang yang membuatku merasakan jatuh cinta sebenarnya. Tetapi dia juga yang membuatku sakit hati karna masalah dulu 3 tahun yang lalu yang membuat orangtuanya marah kepada papa mama. Aku masih cinta sama dia cuman rasa kecewaku masih tinggi kepadanya, mungkin aku harus melupakan itu dan kembali merakit masa masa indah itu kembali.


Sekarang aku duduk bersama dia didalam bioskop, dia mendiami ku sampai saat ini akupun sesekali melirik ke dia dan kami juga sering bertemu mata dengan mata secara tidak sengaja. Dia adalah Adelia Sandra dan dia adalah sahabatku dari kecil sampai 3 tahun yang lalu kami lost kontak setelah masalah dengan sahabat barunya itu.


Selesai film di putar kami semua keluar bioskop dan menuju ke kafe ternama di PTC, kami hanya ingin berbincang-bincang dan sekedar melepas rindu. Aku melihat dela bercanda dengan yang lain tetapi sifatnya berbeda kalau sedang berbicara denganku sikapnya sekarang lebih dingin. Aku ingin meluruskan masalah kami berdua waktu itu dan ingin kembali menjalin persahabatan atau mungkin lebih tepatnya menjadi kekasih tetapi aku ingat nanti malam ada acara dengan keluarga Dela lebih baik aku tunda saja.


Selesai dari situ aku mengantarkan teman teman yang lain baru kembali ke rumah karena sudah pukul 17.30 jadi aku buru buru mengantar yang lain. Entah apa yang direncanakan oleh papa mama di nanti malam karena aku merasa ada sesuatu yang mau dibahas. Semoga apa yang mama papa rencanakan membuat mereka bahagia dan persahabatan mereka membaik lagi setelah kejadian itu.


skip makan malam


Author POV


"Sayang ayo turun kita berangkat." seru Kyo kepada Dela.


"Iya pa." balas Dela


"Wahhhh putri mama hari ini cantik sekali ya." seru Yuya saat dela sudah di ruang keluarga.


"Macam macam juga gak papa kok. Karena malam ini kamu bertemu kembali dengan orang yang kamu cintai dulu." seru Kyo menggoda anaknya.


"Apa sih pa kan ini makan malam bersama sahabat papa kok malah bahas dia sih. Jadi gak mood nih Dela pergi." Balas Dela dengan cemberut.


"Sudah pa jangan godain dela terus kan dia belum tahu mau ketemu siapa hari ini." sahut Yuya setengah menggoda Dela.


Kemudian mereka berangkat menuju restoran karena sudah dikasih kabar kalau keluarga Jose sudah berangkat menuju restoran. Dela tidak mengetahui bahwa hari ini akan menjadi hari bahagianya yang diinginkan dari dulu. Selama perjalanan Kyo dan Yuya terus menggoda Dela yang membuat wajahnya semakin merah karena malu.


Sesampainya di restoran Dela dan keluarganya kecuali Yosi yang ada acara sendiri dengan klub di sekolahnya. Mereka langsung menuju ruang VVIP karena sebelum ke restoran mereka juga sudah dikasih tahu tempat acara ini berlangsung. Saat semua orang sudah sampai disitu Dela dan papa mamanya berbicara masalah kuliahnya dan jurusan yang diinginkan. Tidak berselang lama yang di tunggu-tunggu pun datang bersama Jose dan adiknya.


"Yuya, Kyo. Akhirnya kita bisa bertemu kembali ya setelah waktu itu." Seru Lita saat sampai dituangan VVIP.


"Lita, Mikez aku juga kangen dengan kalian lama kita tidak berkumpul kembali." Seru Yuya menyapa Lita.


Dela melihat kedatangan keluarga Jose sedikit terkejut karena jadi ini maksudnya dari perkataan Kyo dan Yuya selama perjalanan menuju tempat ini. Iya dia kembali bertemu lagi dengan orang yang dicintainya sampai saat ini entah apa yang direncanakan Kyo dan Yuya dela tidak mengetahuinya.


"Kak dela. Naomi kangen kakak. Kakak lama tidak bermain di rumah kak." sapa Naomi. Iya Dela dekat dengan Naomi dari dulu.


"Iya kakak juga kangen Naomi. Maaf ya kakak lama tidak bermain dirumah Naomi lagi." balas Dela.


**TBC


Maaf guys ceritanya agak mengambang ya aku masih mau mencari konflik selanjutnya jadi masih bingung episode selanjutnya masih akan membahas tentang usaha menghapus kekecewaan Jose kepada Dela jadi sabar ya. Maaf author kemarin sibuk jadi tidak update.


Love you Reader**.