
"Tahu kak,pengusaha hebat itukan,dia hari ini membuka bisnis barunya bahkan bekerja sama dengan jejeran pengusaha terkaya di dunia"jawab andi.
"Iya,eh"dua mahasiswa itu saling memandang dan kembali memandang zein dengan seksama .
"Masyaallah,mimpi apa gue semalam son,kak zein.inikan zein ibrahim.wau"andi memeluk soni.
"Iya bro,ternyata aslinya lebih tampan dari yang di tv dan majalah dan tidak dingin seperti yang di beritakan,keren ini hahaha" imbuh soni yang bahagia.
"Tidak perlu lebay,nanti besar kepala dia!" kata kimmy pada dua mahasiswa itu.
"Jadi kakak ini istri kak zein, wah sungguh luar biasa" imbuh andi
"Jangan memuji istri orang lain, bisa mengundang pebinor. dan hanya saya yang boleh memujinya"jawab zein ketus.
"Ma maaf kak,eh tuan"jawab andi gelagapan.
"Bhahaha,lucu sekali mukanya honey, tidak usah diambil hati dia memang begitu" hibur kimmy.
"Tidak bee,itu benar,tidak ada yang boleh memuji muji istriku" kata zein kembali.
"Oke suami sayang, itu kayaknya pak alek datang" tunjuk kimmy ke arah helikopter bertuliskan ZK.
"Keren ,ini mah heli pribadi,benar benar sultan yang sesungguhnya" kata andi lagi.
Alex turun helikopter dengan gayanya. Zein segera menggendong kimmy menuju ke heli yang mendarat di pelataran pabrik bobrok tersebut. Diikuti dua andi dan soni dari belakang.
"Lex, gue serahkan semuanya ke elo, mereka yang akan menjelaskan semuanya.lalu suruh mereka hari senin ke kantor" ucap zein pada alex. dan alex mengiyakan saja perintah zein meski belum faham maksud dia.
"Oke bos, hati hati nyonya bos membawa harta paling berharga lo" kata Alex. Sementara zein hanya mengangguk dan langsung naik ke helikopter.
Setelah pasangan suami istri tersebut mengudara,serta suara bising helikopternya hilang, alex baru menanyakan apa tugasnya pada andi dan soni.
"Bro, kenalkan gue alex,asisten orang songong tadi,ada yang bisa di bantu?" kata alex bercanda. Andi tersenyum lucu, mendengar alex menyebut bosnya songong.
"Pak memang berani bilang songong di depan tuan zein?" tanya andi yang masih menahan tawa sambil tersenyum.
"Ya enggaklah, bisa di gorok ni leher masih mending koit kalau di pecat lalu di blacklist bisa mati kelaparan gue" jawab alex sambil menggaruk tengkuk lehernya.
Soni menjelaskan maksud dan tujuan mereka datang di tempat tersebut.lalu mereka melihat lihat pabrik bongkor itu.
"Ini tempatnya gede banget kalau hanya untuk sekolah dasar,disini kalian bisa membuat rumah singgah sekalian supaya anak anak terlantar itu mendapat tempat tinggal yang nyaman, ide kalian ini memang perlu di apresiasi." puji alex pada mereka.
" berapa harga pabrik ini kalau dijual ?" tanya alex lagi.
"Pemiliknya minta harga 5M." jawab soni.
"Oke nanti akan gue bantu promosikan juga ke tuan besar siapa tahu mereka juga ikut bantu." imbuh Alex.
"Oh iya pak zein juga minta kami mengirim 2 proposal lagi yang sama padanya." ucap andi.
"Iya tuan,kami akan bersungguh sungguh"jawab soni mantab.
"Sudah 1 tahun kami memiliki program ini dan baru terlaksana sebulan ini, kendala kami adalah dana,sudah ada lebih dari sepuluh perusahaan yang kami datangi, tapi tidak ada respon sama sekali mereka malah mencaci kami yang katanya sok jadi pahlawan atau kurang kerjaan lah,itukan tugas pemerintah dan masih banyak lagi. kami juga sudah satang ke wali kota,dan masih nunggu rapat" kata soni menjelaskan perjuangan mereka yang pantang menyerah.
"Tapi ternyata tuhan mengirim malaikat tak bersayap pada kami lewat anak anak,kebetulan tadi waktu ngamen mereka diajak makan bareng dengan mereka,dan obrolan mereka tak sengaja sampai disini,ternyata tuan zein tidak segarang rumor yang beredar,dia ternyata sangat baik dan sayang keluarga" kata andi
"Dan juga sangat posesif "imbuh alex.
"Benar pak alex, ternyata tuan zein posesif banget pada istrinya,hehe" soni menambahkan. Kini mereka berbincang santai sambil perjalanan kembali ke lapangan dekat taman.
"Oh iya mobil gue di kemana kan sama bos tidak berakhlak itu" kesal alex.zein juga tidak meninggalkan kunci mobil itu pada alex.
"Sit kuncinya juga di bawa dia lagi" kesal nya.
"Kenapa pak?" tanya andi.
"ini mobil gue di taruh mana ya,dan kuncinya juga masih dibawa si bos" kata alex. dia merogoh hpnya di saku jas dan menelpon zein.
"Bos kunci mobil gue dimana, mobil gue juga,bisa merangkak nih pulangnya!" adu alex dengan kesal.
"Ada di tas Kimmy,masih tertinggal di mobil avanza mahasiswa itu,lupa tadi tidak di bawa turun keburu kimmy muntah muntah" jawab zein dri seberang sana. Si bos sudah bersantai bersama sang istri di penthouse.
"Oke bos,selamet ternyata diriku hehe" jawab alex. Alek mencari tas yang di maksud zein, dan ternyata benar, di samping tempat dia duduk ada tas kecil milik kimmy. Alex pun mengambil tas tersebut lalu mengambil kunci mobilnya.disana juga ada dompet dan hp kimmy. Alex membawa tas tersebut untuk di serahkan pada pemiliknya.
"Nanti turunkan gue di depan taman ya,mobil gue ada di sana!" pinta alek pada mereka.
"Bukannya pak Alex tadi kemari naik helikopter?" kata andi meyakinkan.
"Iya, tadinya mobil gue di bawa bos zein,mereka kabur dari acara dan nyasar kemari, senin besok kalian datang ke kantor.nanti proposal ini akan di acc.dan kamu bawa 2 yang lainnya."kata Alex
Benar adanya hari senin mereka ke kantor ibrahim teknologi dan langsung di antar ke lantai teratas,tempat dimana ruangan CEO berada.di luar ruangan mereka bertemu dengan kimmy. Kimmy masih bekerja menjadi sekretaris zein,dia tidak mau berdiam diri di penthouse, yang membuat jenuh dan boring.
"Hai panjang umur kalian,ayo di tunggu pak zein di dalam!" ajak kimmy
"Eh ,iya kak,eh nona." kata andi canggung.
"Sudah tidak perlu canggung begitu, panggil kak saja seperti kemaren" kata kimmy.
Kimmy mengantar andi dan soni masuk. Mata mereka makin di manjakan dengan dekorasi ruangan CEO yang keren dan modern. Semua fasilitas lengkap di dalam.
"Silahkan duduk,di sofa saja supaya lebih santai!" ucap zein menyuruh mereka duduk santai.Zein membawa proposal mereka di meja dan sudah di acc.
"Bagaimana, tidak perlu gugup seperti itu.ayo angkat kepala kalian tegak,saya tidak suka generasi muda yang loyo" kata zein dengan tegas.
"I iya siap tuan, kami masih seperti mimpi saja, bisa masuk di perusahaan ini, ini keren banget " cerocos andi.