My Best Friend

My Best Friend
Episode 20 : Bismillah #2



“Eve?”panggil seseorang yang membuat Eve langsung menoleh.  Eve tahu siapa yang memanggilnya. Suara yang


sangat familiar di telinganya. Dan ia yakin ia tak salah orang.


Itu adalah chris.


”Iya kak. Ada apa?” tanya Eve sopan.


“Kau… apakah kau sekarang mengenakan hijab?”


“Iya kak.”


“Jujur, kau tetap cantik dengan apapun yang kau kenakan. Selamat atas hidayah yang kau dapatkan,” Chris mengulurkan tangannya kepada Eve untuk menjabat tangannya. Eve menangkupkan tangannya dan tersenyum ramah. Chris tertegun, segera ia turunkan tangannya, salah tingkah.


“Eee… kalau begitu aku pergi dulu. Aku ada latihan basket… jaga dirimu, Eve. Katakan jika kau membutuhkan sesuatu, aku akan membantumu,” ucap Chris. Eve mengangguk dan tersenyum ramah, lalu membiarkan Chris segera berlalu.


Eve memasuki ruang kelasnya, ia menaruh tasnya. Lalu ia menyapu seluruh kelas dengan pandangan matanya. Beberapa menyapanya, namun hanya dibalas singkat dan diberi senyuman. Eve sedang mencari Anna.


Tak ada Anna di kelas. Eve berpikir keras dimana keberadaan Anna. Lalu ia bertanya pada salah satu temannya yang sedang sibuk belajar, terlihat dari tumpukan buku – buku tebal dan kertas – kertas yang berserakan. Eve menanyakan apakah ia melihat Anna.


“Aku tidak tahu, Eve. Kemarin kudengar ia bolos saat pelajaran fisika. Mungkin benar, saat apel kemarin ia datang. Tapi saat pelajaran fisika hingga pulang sekolah ia tak kunjung kembali. Ia ramai diperbincangkan, bahkan pihak sekolah menghubungi orang tuanya. Tapi setelah orang tuanya menghubunginya, Anna mengangkat telepon. Ia bilang bahwa ia hanya bosan belajar,  dan ia berjanji akan tetap belajar hari ini. Namun dari tadi aku tak melihatnya datang.”


“Begitu yah? Terima kasih infonya.”


“Memang dia benar – benar gadis yang aneh. Seharusnya kau tak usah berteman dengannya lagi, Eve. Lihatlah sekarang, dia benar – benar berbuat sesukanya. Dengan seenaknya dia membolos di saat mata pelajaran sedang berlangsung dan berkeliaran entah kemana. Dia benar – benar menyebalkan.”


“Eeehh… iya – iya. Sekali lagi terima kasih atas infonya yah. Kalau begitu aku permisi dulu…”


“Kau mau kemana Eve?”


“Eeeh… aku mau ke toilet sebentar. Setelah itu aku mau ke perpustakaan. Nanti ketika bel berbunyi aku pasti akan kembali.”


”Ooh… begitu yah? Ya sudah. Hati – hati yah. Oh iya, jangan lupa nanti setelah pulang sekolah kita akan ada belajar kelompok. Dan kita satu kelompok, Eve! Aku sangat senang sekali bisa satu kelompok dengan orang cerdas sepertimu. Aku juga sangat bersyukur tidak satu kelompok dengan Anna. Seharusnya dia pindah sekolah saja


supaya aku bisa bernapas lega. Aku selalu merasa tidak tenang ketika pembelajaran ada pembagian kelompok, aku tidak mau satu kelompok dengan dia…”


“Iya – iya, udah yah! Aku pergi dulu… bye!” potong Eve cepat.


“I-Iya Eve. Bye!”


Ia langsung menunduk lalu mengeluarkan muntahannya. Entah kenapa ia merasa mual tiba –


tiba. Padahal tadi pagi ia sarapan. Eve ingat, bahwa ia sarapan tadi pagi hanya kuah kaldu dengan potongan kecil kentang dan jagung. Ia memang tak berselera


makan sejak beberapa hari yang lalu. Apalagi sejak kematian Renata. Mengingat hal itu, air matanya kembali mengalir. Ia merasakan tubuhnya memanas.


Eve segera membasuh wajahnya dengan air. Lalu ia mengelap wajahnya dengan tisu yang memang sudah tersedia di dalam toilet. Eve memandang wajahnya yang kembali pucat. Hatinya terasa tak karuan.


Eve memakai kembali jilbabnya yang tadi ia lepas ketika membasuh wajahnya. Ia melangkahkan kakinya keluar dari toilet.


Dengan mengucapkan bismillah… ia meyakinkan bahwa Anna pasti datang hari ini. Ia berdoa semoga saja dugaanya tidak salah.


...


Assalamualaikum pembaca My best friend. Mohon maaf yah, karena akhir – akhir ini Author jarang update. Akhir – akhir ini Author sangat sibuk dan mungkin Author hanya update cerita ketika waktu senggang atau weekend.


Untuk pembaca karya – karya Author yang selain ini, yaitu cerita author yang judulnya ‘Aluna & Ayana, kisah tentang hijrah’ juga Author mungkin bakal update chapternya tiap sebulan sekali… dengan catatan ide lancar dan kepala Authof sedang fresh. Begitupun dengan cerita Author yang berjudul ‘Flakes of love’ dan chat story Author yang berjudul ‘My lovely girls. Mohon maaf dengan alasan yang sama juga, Author mungkin bakal updatenya sebulan sekali.


Jadi mohon sabar menunggu yah, alasan Author jarang update akhir – akhir ini karena sedang disibukkan dengan tugas besar rumah yang selalu menanti dimulai dari pagi hari. Kemudian dilanjutkan dengan beberapa pekerjaan yang seolah tiada henti. Tapi Author usahakan supaya bisa update chapter baru. Author baru bisa istirahat ketika pekerjaan sudah selesai, ketika menjelang sore hingga malam. Itupun biasanya Author langsung makan, nonton televise sebentar, lalu segera istirahat ketika sudah memastikan semua pekerjaan selesai.


Menulis buat Author adalah sebuah hobi, selain membaca. Author sangat suka membaca dan berharap bisa melahirkan karya – karya tulis yang bermanfaat dan menarik untuk di baca. Ini merupakan salah satu cita – cita terbesar dalam hidup Author.


Dan Author sangat berterima kasih kepada pembaca, yang sudah mau menyisihkan waktu kalian untuk menyempatkan diri membaca karya – karya Author. Author akan usahakan untuk semaksimal mungkin memperbaiki kekurangan dari tulisan Author. Tanpa kalian, Author bukanlah apa – apa. Terima kasih atas dukungan, doa, dan semangat dari kalian. Author sungguh senang sekali atas komentar – komentar positif yang kalian berikan pada Author. Sangat membangun dan menyemangati semangat menulis Author.


Sungguh, Author tak akan pernah lelah menulis. Hanya sering mentok ide aja karena faktor strees aja. Maaf juga yah karena kadang – kadang lupa balas komen dari kalian. Tapi Author pasti bakal balas kok, walaupun sukua telat, dan yang mau promosi silahkan yah. Insya Allah bakal feedback, meskipun telat. Tapi pasti Author bakal mampir balik deh.


Dan yang terrakhir, untuk para penghuni grup Dianna Bee yang sangat Author sayangi... Sekarang Author sedang dalam keadaan rindu berat. Rindu liat chattingan sama kalian. Maaf yah jarang on. Author sibuk sama tugas rumah dan beberapa pekerjaan Author yang benar - benar menyita waktuku. Bagi member grupku yang membaca ini, mohon sampaikan info ini yah! @kak vhiea... jika mungkin kamu yang baca ini, Mohon sampaikan yah! Aku rindu berat sama kamu nih! And jaga kesehatan dan jangan sampai telat makan di sela - sela kesibukanmu. Aku berharap kamu baca semua ini yah! You are the first person on my list that I hope to read. @kak vhiea and one of my wishes to read your work even though sometimes like being late. I hope you understand, my writing enthusiasm seems to blazing when I touch the laptop. God willing, I will support your every step, and will be diligent in voting.


See you in the next episode. see you for my readers. and see you also for the members of the Dianna Bee chat group. Greetings to all of you ...


Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh


Author,


Dianna Bee


...