
" Uncle Jo " Panggil key
" Ada apa nyonya , ada yang bisa saya bantu "
" mulai hari ini , aku yang akan masak untuk suamiku , dan aku tidak ingin ada yang masuk ke kamar kami , biar aku saja yang membersihkan nya , terkecuali aku sendiri yang meminta . Tolong uncle bilang pada pelayan yang lain ya !
" Baik nyonya "
" Ya sudah aku ingin istirahat sebentar "
" Laila ! tolong antarkan nyonya ke kamar " panggil uncle Jo kepada Laila .
"Mari nyonya " kata Laila mengajak Key
Laila berjalan di belakang Key , sambil menundukkan kepalanya ..
"Berjalanlah disampingku Laila , angkat kepalamu , aku tidak suka melihat orang yang menundukkan kepalanya tanpa sebab. apa kau sudah lama bekerja disini Laila ?"
" Baru 3 bulan ini , aku di pindahkan dari rumah nyonya Elif yang di Turki kemari karna nyonya besar takut Tuan David kekurangan pelayan."
" kau muslim Laila ? aku lihat kau seperti nya orang yang terpelajar , apa kau kuliah disini ?
" aku muslim , aku belum memantapkan diri untuk berhijab seperti nyonya , aku juga di sekolahkan oleh Nyonya besar di universitas yang sama denganmu nyonya . bisa di bilang aku penggemar mu "
" Tapi aku tidak pernah melihatmu "
" Bagaimana mungkin nyonya melihatku , nyonya sangat cuek , berjalan tegap tanpa melihat kiri dan kanan , tanpa mendengarkan ocehan para mahasiswa yang mencemooh dan mengejar-ngejar nyonya ,!
" kau memperhatikan ku sampai begitu Laila ? "
" Wow aku tak menyangka kau melihat itu , aku memang muslim , tapi tidak pandang bulu kepada siapapun yang mengusik hidupku dan agama ku. !kau pun harus melakukan hal yang sama .
Laila hanya mengangguk , saat mereka sampai di lantai atas , Key melihat Loly mau masuk ke kamar David ...
" Stop ... apa yang kau lakukan disitu ? bukankan aku sudah mengatakan pada Uncle Jo , tidak ada yang di perbolehkan masuk ke kamarku tanpa seijin ku !"
" Ini bukan kamarmu , tapi kamar Tuan David ! dan aku sudah biasa memasuki kamarnya setiap hari ." kata Loly membantah Key
"Jaga ucapan mu Loly , kau sudah keterlaluan ,nyonya key adalah istri Tuan David .! Kata Laila
" Diam kau Laila , aku tidak punya urusan denganmu , dia memang istri nya tuan David , tapi untuk sekedar menyelamatkan nya saja , habis itu tuan David akan langsung membuangnya . Dia tidak pantas menjadi nyonya dirumah ini .!
" Jadi siapa yang pantas " kata key memancing Loly .
" Aku yang pantas , aku sudah lama melayani semua keperluan Tuan David , !
" Oh hanya karena itu , Laila apa di rumah ini suami ku memelihara binatang ?
" Ada nyonya , James namanya seekor kuda jantan di halaman belakang mansion ini ,ada juga white seekor singa putih mereka adalah kesayangan tuan David .!
" kau ingin menjadi kesayangan suamiku kan ! mulai sekarang kau yang aku tugaskan mengurus kandang James , karna seseorang yang ingin merusak rumah tangga orang lain , sama derajat nya dengan seekor binatang !
Loly berjalan menghampiri Key ingin meluapkan amarahnya , dia melayangkan tinjunya ke arah wajah Key , dia berfikir kalau key adalah wanita lemah , tidak seperti dirinya yang kuat dan bisa beladiri , karna sebenarnya Loly adalah bagian dari anggota Mafianya David , karna rasa cintanya pada David dia rela menjadi pelayan pribadi di rumah David .
Hap .. Krak ... krak ....