
Tebakannya sangat berbahaya, jika ini memang benar adanya, nyawanya terancam.tapi syukurlah, sistem ini bukan Maha kuasa.dia masih memiliki kesempatan untuk lepas dari belenggunya.
Shouyu berjalan dengan langkah hati-hati.tiba-tiba ia merasakan bahaya di belakangnya.
"SHOOOS! " suara tebasan pedang berbenturan dengan udara.
Shouyu melakukan back flip kesamping.
penyerangnya ternyata adalah goblin hitam dengan pedang pendek ditangannya.
Beruntung, intuisinya dalam merasakan bahaya benar-benar bekerja.jika tidak, ia akan benar-benar mati kali ini.
Goblin hitam melihat ke arahnya.
"AHEHEHE" suara tawa aneh keluar dari mulutnya.
Shouyu takut mendengar tawanya.tubuhnya mundur, ia mengambil posisi siap bertarung.
Di luar harapannya, goblin itu tidak menyerangnya.dia berlari maju dengan sangat cepat, dan menghilang dari pandangannya.
"Fuuuuuuuh~"
" Goblin itu benar-benar menakutkan. " ucapnya.
Shouyu bahkan belum 1 bulan semenjak dia tinggal di dunia ini.sebelumnya pindah, ia sering melihat mayat manusia dan itu tidak menakutinya lagi.berbeda dengan goblin barusan, tatapannya benar-benar mengintimidasinya.
" Tanpa sistem benar-benar membuatku merasa lemah." katanya dengan senyum pahit.
Berdiri dengan tegak, Shouyu menyeka keringat di dahinya.ia melihat dua jalan, belakang dan depannya.dipikir secara logis, karena goblin itu dari belakangnya, sangat mungkin itu menjadi sarang monster.
Sedangkan jalan di depannya, mungkin adalah jalan keluar.mengambil keputusan cepat,ia berjalan dengan hati-hati ke arah depan.
Kali ini langkah Shouyu lambat.setiap ia mengambil langkah, ia akan berhenti sejenak untuk merasakan apakah ada sesuatu di belakangnya.
"CRRUCS,CRRUCS... " suara gesekan bergema di sekitar.Shouyu melihat di depannya ada sebuah pintu besar yang tertutup rapat.
" CRRUCS, CRRUCS,... " suara gesekan benda semakin keras.Shouyu mengambil sikap pertarungan dan melihat sekelilingnya dengan cermat.
Ia tahu, suara itu adalah dari goblin yang hampir membunuhnya tadi.
'Goblin itu mungkin benar-benar memiliki kemampuan invicible.' pikirnya.
"CRRUCS.... CRRUCS.. " suara itu bertambah, bukan volumenya tapi jumlahnya!
Mata Shouyu seketika terbuka lebar, dia segera melepaskan kemampuan Grandar sang raksasa.sebuah mana api yang sangat besar menutupinya.
" KEEEEK!!KEEEEK!!" pekikan tajam terdengar di sekitarnya.Shouyu seketika melihat goblin, dan itu bukan hanya 1 tapi 5 sekaligus!! kelimanya terbakar, mereka mencoba memadamkan api dengan berguling-guling, tapi itu semua sia-sia.
api dari mana Grandar sangat sulit dihapuskan.
Shouyu terkejut,ia dengan cepat membuat sebuah tangan lengkap dengan mana Grandar dan meremas mereka semua.
"Heeeek!!" 5 goblin menjerit tak karuan.Shouyu meremas lebih kuat, ke-5 goblin itu tercekik dan tidak lagi membuat suara.ia menarik mana Grandar kembali, kembali ke bentuk jubah yang melindungi seluruh anggota tubuhnya.
Shouyu tidak lagi mendengar suara gesekan dan mengangguk puas.ia kembali melihat pintu itu. 'pintu ini sepertinya terbuat dari baja?tapi apakah baja ada di dunia ini?' pikirnya sambil meraba-raba disekitar pintu.
"Yah, itu tidak seperti aku peduli." Shouyu mengangkat bahunya.ia mendorong pintu baja dan pintu baja perlahan terbuka.
"Ssssssssshhhhhh, ini sangat terang." Shouyu mengangkat tangannya dan menghalangi sinar matahari yang masuk.
Perlahan-lahan terbiasa dengan sinar matahari, Shouyu membuka matanya dan melihat pemandangan yang menakjubkan.
Di depannya ada sebuah pohon yang sangat besar, itu menjulang sangat tinggi yang mana puncaknya tidak dapat dilihat oleh Shouyu karena terhalang oleh awan.
Ia berjalan mengelilingi pohon dunia.saat Shouyu mendekat, ia bahkan tidak menoleh dan terus mengelilingi pohon.
"Ini..ini gila!! " seru Shouyu dalam hatinya.tidak terbayangkan olehnya, seorang gadis membawa pedang yang hampir tingginya setengah dari pohon.
" Gulp.. " ia menelan ludah.Shouyu mencoba mendekati gadis itu,"He-hei!"
Gadis itu bahkan tidak berhenti, ia tetap berjalan seolah-olah Shouyu adalah udara.
Shouyu terkejut, sebuah pikiran seketika muncul di benaknya.
' gadis ini tuli?' tapi ia segera menbantah, 'tidak, itu tidak mungkin. gadis ini mungkin adalah roh yang disebutkan putri.' pikirnya sambil mengingat cerita putri qingyu.
Dalam perjalanan, putri qingyu bercerita tentang pedang legendaris yang memiliki kesadaran.
"Sebuah pedang dapat dikatakan sebagai yang terbaik dimana pedang tersebut telah memiliki kesadarannya sendiri."
"Seperti pedang penghakiman surgawi ditangan Lena sang malaikat."
"Lena sang malaikat?! salah satu dari 5 pahlawan yang melawan penguasa neraka di barat?!" seru Shouyu.
Meski dia tidak tahu banyak tempat, tetapi sistemnya yang luar biasa mengidentifikasi banyak tokoh besar di dunia.seperti saat dia bertemu putri qingyu.
Sistem mendeksripsikan Lena sebagai berikut:
*Lena, sang malaikat*
Seorang manusia yang membangkitkan kekuatan malaikat.salah satu dari 5 manusia yang pernah melawan penguasa neraka.
Shouyu mencoba mencari penjelasan penguasa neraka di kartu dekripsi sistem, tapi itu tidak ada.
'Apakah aku tidak bisa melihat dekripsinya karena berbeda alam? atau apakah ada sesuatu yang lain? ' Shouyu memikirkannya sebentar, lalu membuang itu semua ke dalam istana memorinya.
"Pedang Lena memiliki roh.pedangnya sendiri dapat berwujud menjadi humonoid dan menyerang sendiri tanpa campur tangan Lena.tapi, kekuatannya pasti akan berkurang karena bagaimanapun pedang adalah alat untuk digunakan.
"Roh? apakah itu benar-benar ada? tanya Shouyu dengan rasa ingin tahu pada gadis didepannya.
"Ya, itu benar-benar ada.aku bahkan melihatnya dengan mataku sendiri." katanya sambil tersenyum.
Shouyu melihat senyumnya dan tidak bisa tidak berpikir senyum itu sangat manis.
Terdiam sejenak, Shouyu kemudian membalas.
"Yah, itu tidak mengejutkan.karena putri memiliki ibu ksatria terkuat."
"Ksatria Scarlet Erza" adalah ksatria terkuat dibagian timur benua penglai.ketenarannya menyaingi "Lena sang malaikat" yang berasal dari kerajaan Salen di utara.
Perlu diketahui, disetiap bagian benua akan ada sebuah gelar yang menamai seseorang.gelar bahkan itu diakui oleh makhluk cerdas di benua penglai.
Untuk mendapatkan gelarnya, seseorang harus sangat kuat atau memiliki keterampilan yang sangat unik yang tidak dapat ditiru oleh orang lain.
Di benua selatan gelar yang paling bergengsi adalah 10 ksatria Agung dan 5 abadi emas yang masing-masing dari mereka adalah keberadaan puncak benua.
Ibu dari putri qingyu adalah salah satu dari 10 ksatria agung yang mendapatkan namanya melawan penguasa lautan darah.
*Erza scarlet*
"Prajurit wanita berambut merah api yang memiliki sikap tegas dan kekuatan yang hebat dalam dirinya."
Selain itu, 5 abadi emas salah satunya adalah ayah putri qingyu.dari sini kita tahu bahwa qingyu dilahirkan dengan sendok emas dimulutnya.