
Tengah malam, benar benar gelap, namun di pegunungan yang tak terbatas itu tidak sepi.
Gemuruh-gemuruh mengguncang gunung, hutan bergetar, daun pohon berdesir ke bawah.
Raungan binatang buas lainnya, ****Shouyu**** menarik lehernya. Menyapu dedaunan yang jatuh ke tubuhnya, memandangi gugusan bintang yang gelap dan mendesah dalam hatinya.
"Tempat ini benar-benar jauh berbeda dari bumi".
Dia duduk dibawah pohon melamun. Tanpa ia sadari, serigala perlahan mendekati tepat di belakangnya.
[Ding!]
[Sistem telah berhasil terikat kepada host, silakan buka hadiah pemula]
Dia tertegun, dan seketika berdiri tegak. Ia sangat menantikan jari emasnya. Ia merasa bahwa hidupnya akan sangat hebat, penantiannya tidak sia-sia.
"Grrrrr..!" suara serigala menderu.
Shouyu melompat mundur, dia merasa kakinya menjadi lemah. Di saat seperti itu, dia tidak sengaja membuka hadiah pemula.
[Selamat host telah membuka hadiah pemula]
Shouyu seketika tersadar, rasa takutnya berkurang banyak. Di dalam hatinya dia meyakinkan dirinya sendiri.
[Hadiah pemula: memperoleh level dasar Qi murid level 6. perubahan bakat dan kemampuan Host dalam memahami. mendapatkan manual teknik Rahasia Matahari, dan pil penyelamat hidup x5.]
Shouyu tertegun, perasaan hangat mengalir ke seluruh tubuhnya. Hal itu dengan cepat melepaskan titik saraf tersembunyi ditubuhnya.
Tubuh menyembunyikan 12 titik saraf penting.
Pembudidaya tahap murid qi, perlahan-lahan akan membuka 12 titik saraf itu. Dengan setiap titik saraf dilepaskan, energi spritual akan dikonversi menjadi mana.
Saat ini Shouyu merasakan arus hangat mengalir melalui tubuhnya, langsung membuka 6 titik saraf sebelum menghilang.
Mencoba bernafas, ia merasakan energi dunia dengan cepat tersedot ke tubuhnya, berputar-putar melalui sirkulasi jantung miliknya lalu diedarkan dengan 6 titik saraf yang telah terbuka.
Setiap saraf seperti bintang gugusan yang terus berputar. Energi spritual terus menerus diubah menjadi mananya sendiri, seolah-olah itu seperti ketika alam semesta pertama kali diciptakan, mengembangkan semua kehidupan di alam semesta.
Ia merasa seluruh tubuhnya menjadi lebih ringan.
Tidak menunggu dia terbiasa dengan kekuatannya yang baru, serigala telah menerkamnya.
Shouyu dengan cepat menghindar dari gigitan dan membalas dengan pukulan di kepala serigala.
Tanah dibawah memiliki sedikit retakan, tangannya berdarah, tengkorak serigala retak karena kekuatan tinjunya. Dia bersorak didalam hati karena memperoleh kekuatan untuk perlindungan diri.
"Auuuuuuuuuuwww!! "
" Grrrrrrr"
Terdengar suara serigala yang datang dari kegelapan hutan. Ia segera waspada dan mengambil posisi bertahan.
Seekor serigala keluar dari hutan dan menerkam ke depan, Shouyu terkejut karena serigala ini lebih cepat dari yang barusan dia bunuh.
Pertarungan antara serigala dan manusia cukup intens. Serigala berusaha mati-matian membunuh manusia, sedangkan manusia berusaha untuk membiasakan dengan kekuatan yang diperolehnya.
"Akhirnya.. "
"SIUUUUU... BUUUUM!!" suara bantingan cukup keras, serigala jatuh.
"Huufh, hampir saja" dia menghela nafas lega.
"GRRRR... AWUUUU!! " suara-suara datang mendekat. Ia mendesah frustasi karena serigala yang datang ini jumlahnya lebih dari 10!!
Meski dia sangat ingin bertarung, dia tahu dia tidak bisa. Shouyu curiga, setelah membunuh sekelompok kawanan ini, maka yang lebih besar akan datang.
"Sial, sangat merepotkan! " dia mengutuk semua serigala ini.
" AWUUUUUUUWW ! " seolah dapat memahami, serigala alfa memimpin kawanannya menyerbu dia.
Tanpa diragukan lagi, manusia yang menyedihkan lari tergesa-gesa dari pengejaran sekelompok serigala pemarah.
2 Jam kemudian...
_____
Shouyu melihat tempat persembunyiannya yang sangat sunyi dan gelap, segera dia duduk, dan menenangkan hatinya yang cemas.
"Aku akan bersembunyi untuk sementara waktu sampai semua serigala tidak masuk akal itu pergi." ucap Shouyu di dalam hatinya.
Saat bertarung dengan serigala tadi, sistem telah berdering, saat itu Shouyu mengabaikannya karena ia fokus pada pertempuran pertamanya.
[Rincian Quest: bahkan gelandangan pun akan memiliki tempat yang ia tinggali, carilah gunung yujing,dan jadikan tempat tinggal host]
[Batas waktu : 3 tahun, jika tidak selesai sebelum batas waktu hofrustasi.mati ]
"Ini omong kosong! " Shouyu mengeluh. Dia adalah noob yang datang dari luar angkasa, sekarang dengan sabit di atas kepalanya ia merasa tidak aman sepanjang waktu.
"Sistem kakak, aku baru saja ingin sombong, dan kau memberi sabit padaku." katanya frustasi.
Dia lebih memahami sistemnya. Sistem ini akan memberikan main quest secara bertahap, setelah host menyelesaikannya dan sejumlah quest sampingan yang dipicu karena kondisi tertentu.
" Sistem memiliki kemampuan melihat informasi suatu benda dalam jarak dekat." ia mengelus dagunya, memikirkan cara yang sempurna untuk menggunakan kemampuan ini.
"Selain itu sistem juga memiliki toko. Yang berisikan berbagai hal, seperti obat mujarab, senjata ajaib, manual, teknik. Tidak ada yang tidak ada di sana, hanya apa yang tidak dapat anda pikirkan."
Masalahnya adalah setiap barang membutuhkan poin perdagangan untuk berdagang, dan saat ini Shouyu tidak memiliki titik perdagangan tunggal, hanya dapat menatap sistem dan memutar matanya.
Dia berada di tengah bersumpah pada sistem, ketika suara seseorang terdengar.
"Gadis ini benar-benar keras kepala, jika kita tidak membuat penyergapan maka gadis ini akan cukup cepat berlari dari pengejaran."
"Jika kita tidak menahan kekuatan , gadis ini tidak akan dapat melakukan apa-apa." ucap orang berjubah hitam dengan suara yang agak serak.
"Kau benar, tapi nyawa kita akan hilang jika kita melakukan itu. " balas orang yang berpakaian sama tanpa tudung dengan seringai di wajahnya.
"Keberatan jika aku ikut serta dalam hal ini?" Shouyu keluar dari tempat persembunyiannya tepat di samping gadis itu, dengan gagah berani menegakkan punggungnya.
Kedua orang berjubah mengerutkan kening. salah satu diantaranya yang memiliki emosi tinggi segera meledak.
" Ini bukan urusanmu nak, pergi jika kau tidak ingin mati!! " Kata orang berjubah hitam dengan amarah.
'Mengusirku?kita lihat apakah kau bisa? ' mencibir dalam hati.
" Tinju Matahari !! "
Shouyu meraung, melepaskan kekuatan ledakan dari tangan kanannya.
Kedua orang berjubah terpesona, mereka menahan kekuatan ledakan dengan tubuh mereka.
"sisss, sangat menyakitkan"
"kekuatan bocah ini tidak dapat diremehkan. "
Mereka segera bangkit, dan menyerang Shouyu dengan kekuatan penuh.
" Tebasan kematian!! "
" Tinju Matahari!!"
Mereka bertukar pukulan beberapa kali, sebelum keduanya ingat sesuatu yang penting.
"Apakah kau murid salah satu sekte besar itu?! "
Mereka berdua mundur, dan bertanya dengan serius. pasalnya, kekuatan mereka lebih tinggi, dan seni kultivasi yang mereka praktekkan tidak rendah.
Satu-satunya kemungkinan bocah yang mereka lawan adalah murid dari sekte besar dan statusnya tidak boleh rendah.
"Kau tidak perlu tahu." Shouyu kembali menyerang mereka kekuatan yang lebih terkonsentrasi.
" Tinju matahari, naga surga !! " naga merah meraung, dan menabrak Kedua orang berjubah hitam. Ekspresi mereka sangat berubah, mereka ingin berlari tapi terlalu lambat. Naga merah telah menabrak mereka dan ledakan beserta api membakar daerah sekitarnya.
"Luar biasa" gadis itu berseru pelan merasakan kekuatan yang dilepaskan remaja ini.
Shouyu sekarang berdiri dengan kobaran api disekelilingnya, ia berdiri tegak dan melihat mayat kedua musuhnya.
Dalam hatinya Shouyu berseru kagum dengan teknik baru yang telah ia ciptakan saat pertarungan.
'Naga surga'
Dengan memusatkan semua energi matahari ditangannya, ia dapat melepaskan kekuatan penghancur yang kuat yang jauh dari levelnya saat ini, tapi tidak sesederhana itu. Meski teknik ini dikeluarkan hanya dengan menahan sejumlah kekuatan, tapi salah satu pil kesehatan yang diperolehnya telah digunakan.
Bagaimanapun teknik ini belum sempurna, perlu banyak latihan dan peningkatan fisik dirinya sendiri untuk dapat menahan kekuatan yang besar. Bukannya tanpa kelemahan.
Setelah ia melepaskan 'Naga surga' maka Shouyu akan menjadi lemah untuk sementara waktu.
"Terimakasih senior telah menyelamatkanku. " Gadis itu berdiri dengan lemah membentuk salam dengan tangannya.
...T/N: Terimakasih bagi pembaca Noveltoon yang telah membaca novel saya ini, jika ada kesalahan atau ada kritik, saya akan menerima dengan senang hati, tinggalkan komentar kalian di kolom komentar ya. Terimakasih....