
Kepulan asap muncul dari sisa-sisa kubus itu. Asap itu bergerak bebas di udara.
Masih belum nampak apakah fiend tersebut masih ada di dalam atau sudah menghilang menjadi abu. Perlahan-lahan kumpulan Asap mulai menghilang.
Terlihat wujud bayangan sedang duduk dengan santainya seolah tidak terjadi apapun.
“Apa kau terkejut ? aku berharap kau terkejut. Tadi kau mengeluarkan sihir perangkap dan serangan tingkat
tinggi kan ? mungkin jika lawanmu fiend tingkat rendah, sihir itu bakal menghancurkannya”
Jade tidak bereaksi apapun. Di dalam pikirannya ia hanya ingin pulang dan bermalas-malasan. Acara favoritnya sudah dimulai dari lima menit yang lalu. Ia ingin segera menyelesaikannya dan menyaksikan acara itu.
“Ya ya ya silahkan mengoceh sepuasnya”
“Perkenankan diriku untuk menyerangmu sekarang peny- sial! Ternyata Kau licik juga manusia!”
Tiba-tiba tombak berwarna hitam melesat dari belakang fiend itu lalu menusuk bahu kirinya. Sebuah sihir perangkap yang Jade pasang saat serangan pertamanya diluncurukan. Tetapi serangan itu tidak terlalu berdampak pada fiend, justru ia semakin kesal karena merasa sudah dibodohi oleh seorang manusia. Tanpa menunggu lama fiend itu mengeluarkan serangan balasan.
“Jade!! Awas… di kakimu”
Latte berteriak. Ia ingin menolongnya namun tenaganya masih belum pulih. Kubangan
lumpur muncul di bawah kaki Jade. Lumpur yang berwarna hitam dan keunguan menarik tubuh Jade.
“Kyahahhahaa sepertinya sudah tamat, sekali kau terperangkap di dalamnya kau tidak akan bisa lepas
- Teknik Pemakan Bulan - Penjara Kesunyian”
Fiend itu tertawa bahagia. Ia merasa serangannya
“Tenang saja manis, aku akan segera mengirimmu ke tempat penyihir itu”
Fiend itu bersiap mengeluarkan serangan berikutnya kepada Latte, Tetapi Latte hanya terdiam. Ia berdiri sembari sempoyongan, lalu berkata.
“Kau ingin mengirimku ke tempat yang sama ? perhatikan belakangmu”
Wajah Latte tersenyum seolah kondisi ini sudah diperkirakan olehnya. Sebelum Fiend itu menoleh ke belakang, kepalanya sudah terpisah dari tubuhnya.
“Alinea #366-espada asesina de sonido”
Jade berdiri dibelakang tubuh fiend yang sudah terpisah dari kepalanya.
“Sihir manipulasi tubuh tingkat tinggi alinea #540 muneca falsa. Ya setidaknya untuk fiend di level sepertmu sihir pengganti tubuh masih sangat efektif”
“Kurang ajar!! Kau kira kau sudah membunuhku manusia ?”
Walaupun kepala dan tubuhnya telah terpisah fiend itu masih dapat berbicara.
“aku akan ingat kalian berdua, akan kubalas perbuatan kalian ini, dan aku akan memotong-motong tubuh kalian menjadi bagian terkecil sampai kuhancurkan kalian dari dalam, sam-”
“Enyahlah fiend!”
Latte mengeluarkan sihir bola api lalu menghancurkan kepala fiend tanpa tersisa.
“Kita pulang Jade.”