![Isekai [My Game Character'S Body Brings Me Back To Life]](https://pub-2e531bea8d9e487cb3404fa20db89ccb.r2.dev/isekai--my-game-character-s-body-brings-me-back-to-life-.webp)
Chapter 3
Akhirnya Rei melihat wajah dari sang budak tersebut. "Ehh... Viona?" Dan saat itu Rei mengingat wajah adik nya yang meninggal 10 tahun lalu karna perampokan rumah, dia saat itu Rei tidak bisa menyelamatkan kan adik nya yang di sandra oleh Perampok, dan akhirnya terbunuh. Dan saat itu Rei terus menyendiri di kamar nya, 1bulan lebih dia mengurung diri di kamarnya. Di saat dia mulai menyerah saat itu sebuah iklan muncul, itu adalah foresham game yang menyediakan player dapat menjadi siapa saja dan apa saja. Saat itu dia bertekad untuk menjadi yang terkuat di dalam game, sambil melampiaskan kemarahan nya di dalem game. Saat melihat wajah yang mirip dengan adik nya, meskipun rambut dan warna matanya berbeda , tapi wajah nya sangat mirip.
"Akhggg He, hentikan " Budak tersebut memohon untuk berhenti sabil mengeluarkan air mata.
"Berisik" (Plakkk) sambil menampar nya
Saat itu Rei tersadar... Dan para bandit yang ada di sekitar Rei telah menyulut kan kemarahan yang selama ini dia pendam sendiri. tiba-tiba tubuh Rei mengeluarkan aura hitam kemerahan. sampai pohon dan dedaunan yang ada di sekeliling Rei terbang dengan kecepatan tinggi, dengan wajah yang penuh kemarahan. Langit yang ada di sekeliling menjadi gelap, cahaya hanya ada di sekitar tubuh Rei.
Dengan wajah tercengang dan di kelilingi teror yang luar biasa,bos bandit terjatuh sambil mengompol.
"A,a,apa i,i,itu" Rei langsung melesat keara bos bandit dan mencengkram kepalanya ke atas, dan menghancurkannya. Rei berbalik dan dan melihat gadis demi human yang pingsan,di sekujur tubuh nya penuh luka dengan pakaian compang-camping Rei menengelus gadis tersebut dan berkata.
"Viona.. Kali ini kakak berjanji akan selalu menjagamu dan selalu mengabulkan apapun yang Viona minta ya? Saat ini kakak sedang ada urusan jadi tunggu sebentar ya"
Rei melepas jubah nya dan menaruh gadis tersebut, Rei berjalan kearah mayat Sang bos bandit mengambil pedang nya "hmm.bukan pedang yang buruk " Sambil menatap pedang yang dipegang nya. Dengan energi Rei yang meluap-meluap di sekeliling Rei,dan sebagian energi tersebut masuk kedalam pedang yang di pegang Rei. Pedang tersebut berubah warna menjadi hitam legam dengan garis bewarna merah menyala, pada saat pedang nya berubah Rei sedikit terkejut, tapi Rei langsung membuang pikiran nya tersebut karna di depan ada yang harus dia lakukan terlebih dahulu, Rei mulai melangkah.
***************************************
Beberapa menit sebelum kejadian
Para bandit sedang membawa kereta pertama ke tempat agak jauh dari kereta kedua, sambil memeriksa barang bawaan yang di bawa pedagang tersebut. Para bandit mulai senang karna mendapat uang di tas Sang pedagang.
"Hei apa kau menemukan yang lain nya "
"Tunggu sebentar sedang ku cari "
"Wakil ketua aku menemukan bahan makanan disini"
"Sungguh? " Wakil ketua langsung berlari ke anak buah nya, wakil ketua langsung membuka kotak yang ada di depan nya. "Wuaahhhh daging sapi, daging babi dan dua kotak roti. Persedian ini bisa bertahan selama seminggu "
"Benarkah, jadi kita tidak perlu berburu babi lagi di hutan? "
"Tentu saja harus berburu sesekali " Sabil menyeringai, sedang kan anak buah nya langsung menjadi lesu.
"Ayolah wakil ketua jangan begitu...huhhhh"
Wakil ketua tertawa terbahak-bahak "hahaha"
"A,a apa yang terjadi kenapa tiba-tiba tubuh ku tidak bisa di gerakkan seakan tidak punya kekuatan untuk di gerakan" Di balik gelap nya pandangan disekitar, seorang pria muda yang diselimuti dengan aura yang sangat mengerikan muncul dengan berjalan perlahan lahan. Dengan warna mata merah menyala, yang memandang sekelompok di depan nya dengan tatapan menjijikkan. Sebagian orang mulai ada yang pingsan dengan mulut berbusa, tapi Sang wakil masih mempertahan kan kesadaran nya dan berteriak kepada sosok yang ada di depan nya "hii"
"Si,si siapa kamu?"
"Aku?, aku hanyalah seorang pejalan kaki yang kebetulan melihat apa yang kalian lakukan"
"Seorang pejalan kaki?, jika benar begitu ti,ti,tidak usah ikut campur urusan kam,mi"
Rei menyeringai menyeramkan "tidak, tidak tentu saja aku harus ikut campur masalah kalian, karna kalian sudah menghidupkan emosi yang telah kusimpan bertahun-tahun, jadi sebagai gantinya akan kuberi sedikit hadiah kepada kalian"
"Hiii" Wajah penuh ketakutan tidak bisa di hilang kan dari wakil ketua.
"Hm, aku suka wajah itu, sebagai hadiah karna berbicara duluan ke pada ku akan ku simpan kau untuk yang terakhir" Rei langsung menebas pria yang sedang tidak sadarkan diri satu persatu. [Splaaat] ada yang di penggal, di injak sampai hancur dan di potong menjadi dua.
"Waktunya hidangan utama " Rei menarik rambut wakil kapten tersebut dan mengangkat nya ke atas, Rei kepikiran magic yang di hapus oleh developer karna terlalu over kill.
"nightmare of the death circle"
"Uaarrghh" Wakil kapten menggeliat di tanah karna tidak bisa menahan rasa sakit yang luar biasa, seperti namanya efek magic itu adalah memberikan mimpi buruk dengan cara membunuh seseorang yang terkena berkali-kali , sampai tubuh nya tidak mampu menahannya dan mati dengan sendirinya.
Karna di dalam game ada batasan, jadi di dunia batasan itu hilang.
Selesai Rei mengurus kelompok bandit Rei segera menuju kereta kuda dan memeriksa barang yang akan dia bawa nanti sesampainya di kota, Rei membuka kantung yang kemungkinan isi nya adalah uang. "Pertama-tama aku butuh uang untuk sampai di kota, coba kita lihat..Hm?"
"bukankah ini koin yang ada di foresham?, tapi ini terbuat dari perak dan tembaga"
saat mencari-cari Rei menemukan koin yang terbuat dari emas. "Nah benar kan ini koin yang ada di foresham dengan gambar pentagram sihir nya sama, apakah dunia ini mirip dengan dunia game foresham? "
"tidak, kita simpan dlu pemikiran itu nanti untuk sekarang aku harus cepat memilah milah barang yang tahun ku ambil"
"hmm, kotak apa ini? "
"daging? ... Ini daging sapi, ama babi kan.... Ah bodo amat yang penting dapet makanan untuk sementara "selesai memilah dan di simpan di dalam item box Re segera menemui gadis yang mirip Viona.
setelah sampai, Rei melihat seorang gadis kecil yang kira-kira berumur 10 tahun sedang pingsan, tubuh nya di selimuti jubah nya Rei dan juga jubah itu memiliki pertahan terhadap physical attack dan magic attack yang tinggi jadi serangan biasa tidak akan berefek kepada si pengguna. Melihat tubuhnya yang kecil dan penuh luka, Rei memikirkan sihir yang dapat menyembuhkan goresan dan sayatan, karna Rei tidak memiliki atribut suci jadi Rei hanya bisa menyembuhkan luka fisik. Tidak dengan efek abnormal, jadi jika seseorang terkena penyakit itu tidak bisa di sembuh kan oleh Rei.
"cure"ini adalah magic yang bisa menyembuhkan luka fisik dengan atribut air. Sesaat tubuh gadis itu tidak memiliki luka sedikit pun, meskipun tubuh nya penuh debu dan kotoran, itu bisa di bersihkan saat dia bangun nanti.