Ghost May I Love You ?!

Ghost May I Love You ?!
Sudah empat puluh hari, akhirnya!



Setiap hari Rendy mencari makanan untuk nya di hutan ini, Rendy mulai terbiasa hidup di alam hutan dengan memakan apa yang ada .


Juga Rendy setia menunggu menemani Yura yang tengah tertidur pulas tapi tidak bangun bangun sudah tiga puluh hari ini.


Tinggal sepuluh hari, untuk menentukan akan seperti apa hubungan mereka ini, akankah bersama dengan Yura yang menjadi manusia. Atau kah masih menjadi hantu dan harus mengulangi lagi dengan cara yang lain.


''YUra sayang, Aku sudah gak sabar Yura. Ingin segera melihat kamu berubah wujud menjadi manusia, dan kita bersama selamanya.'' ucap Rendy dengan hanya bisa melihat hantu ini tanpa boleh menyentuhnya, selagi Yura tidur itu.


''Yura aku selalu berharap kali ini kita benar-benar bersama, dan tunjukkan lah kepada manusia kita bisa bersatu, bisa bersama Yuya.'' Rendy tidak sabar lagi menunggu momen bahagia mereka.


Kemudian Rendy jadi ingat pada Mama nya, ''Ma, Rendy harap ketika Rendy pulang dengan membawa Yura sebagai pasangan yang layak. Mama bisa merestui kami.'' begitu harapan Rendy


Malam pun tiba, Rendy bersiap untuk tidur. Tak lupa sebelum memejamkan matanya, Rendy menatap dulu pada makhluk yang amat cantik di sampingnya ini.


**


Beberapa hari kemudian. Lebih tepatnya, hari ke empat puluh sudah di lalui mereka.


Rendy merasa aneh, karena saat ia bangun dari tidurnya Rendy tak menemukan sosok wanita yang selalu menemani nya ketika bangun tidur. Tapi pagi ini sosok itu menghilang tidak ada di tempat selama empat puluh hari terakhir.


Rendy panik ia sangat khawatir juga bingung kemana Yura.


''Yura ... Yura di mana kamu Yura?'' teriak nya menggema


''Yura, jangan tinggalkan aku ku mohon Yura!''


''Yura kembali Yura!'' Rendy amat panik dan kebingungan harus mencari kemana lagi.


''Tidak Yura, tidak! Jangan pernah tinggalkan aku ...''


Rendy memutarkan tubuh nya mencari Yura, menengok ke arah kanan dan kiri.. Berlari ke sana dan kemari. Masih tak menemukan Yura juga.


''Tidak .... Yura! Tidak ... Kamu harus kembali Yura!'' nampak nya Rendy sudah putus asa.


Saat Rendy menunduk dengan tak bersemangat, tiba-tiba saja ada yang menepuk pundaknya Rendy. ''Yura!'' cepat-cepat Rendy berbalik dan ia berpikir itu mungkin Yura


Tapi ketika dilihatnya, rupanya bukan Yura melainkan Nenek tua. ''S-siapa Anda?'' Rendy kaget juga agak takut di tambah kini ia seorang diri di hutan yang jauh dari permukiman.


Nenek itu tersenyum pada Rendy, tapi kenapa bagi Rendy senyuman nya ini mengerikan sekali. Rendy sampai bergidik ngeriii.


''Ku tanya siapa kamu ini?'' kembali tanya Rendy


''Anak muda, apa kamu sedang mencari perempuan yang memakai baju putih juga rambutnya yang tergerai panjang hitam?'' ucapnya Nenek ini, dan seperti mengarah pada sosok Yura.


Dari mana Nenek tua ini bisa tahu, kalau Aku memang sedang mencari Yura. Dan dari ciri-ciri yang di sebutkan Nenek tadi itu seperti nya Yura. Ah Yura, di mana dia kenapa dengan dia. Apa mungkin Nenek ini tahu akan Yura. batin Rendy


Rendy pun bergegas bertanya, ''Maaf Nek, apa Nenek melihat perempuan yang nenek sebutkan tadi?'' ucap Rendy


Si Nenek itu tak langsung menjawab, dia lebih dulu menatap Rendy . Sangat menakutkan!


''Nek?''


Kemudian nenek tersebut akhirnya mengangguk, ''Ya Nenek melihat nya, dia ada di sebelah sana dan Sepertinya dia cukup lemah keadaan nya dan mungkin juga butuh air.'' jawabnya amat menghawatirkan Rendy takutnya itu benar Yura


''Nek, ada di sebelah mana ya?''


''Di sana , itu di belakang pohon besar itu .'' si nenek menunjuk pada satu pohon besar


''Oh itu ya Nek, yang ada pohon besar nya, baiklah nek terima kasih banyak Nek--'' Rendy mengucapkan terima kasih dan saat ingin menengok pada si Nenek tadi tapi rupanya Nenek tua itu sudah menghilang.''


''Ya ampun, itu ke mana lagi si nenek tadi ya. Nek ... Nek, Nenek di Mana Nek, kemana?'' teriak Rendy tapi sayang Nenek itu sudah menghilang tanpa jejak ataupun berpamitan pada Rendy.


''Ih aneh sekali, gue jadi ngeriii gini kan. Oh ya Yura.'' Rendy bergegas ia berlari pergi ke tempat pohon itu.


Kemudian ketika ia sudah mendekati pohon ini, dan semakin dekat Rendy akan sampai. Hingga kini Rendy sudah sampai, lalu Rendy kini ia dapat melihat di sana ada seseorang sedang menatapnya ...?!