
Seperti yang telah direncanakan, Daren dan Lisa pergi berdua saja menikmati hari terakhir mereka di daerah pantai tersebut, bisa dikatakan sebuah kencan yang dimana Arya dan Niya juga melakukan hal yang sama.
Sebenarnya, di daerah pantai tersebut ada sebuah pemukiman yang dimana, tempat tinggal beberapa warga asli dari daerah tersebut.
Dan penginapan milik keluarga Daren yang merupakan warisan dari kakek nya kepada ayah nya, merupakan satu-satu nya penginapan di daerah pantai tersebut.
Karena itu para karyawan yang bekerja di penginapan tersebut sebahagian merupakan para masyarakat yang tinggal disana, bisa dikatakan dengan kakek Daren membangun penginapan di daerah tersebut, membantu sekali para warga disana untuk mendapatkan pekerjaan hingga tidak perlu merantau sampai keluar kota.
Apa lagi, bisa dilihat banyak para turis yang berkunjung di pantai tersebut dengan bantuan kakek nya Daren, yang mengubah pantai di daerah tersebut menjadi memiliki sebuah nilai jual sebagai tepat liburan untuk para wisatawan.
Selain membangun penginapan, juga dibuat lah berbagai macam permainan air untuk para wisatawan, yang ingin mendapatkan sebuah hiburan melepaskan rasa jenuh dan lelah mereka dari kegiatan mereka lakukan.
Selain itu, juga ada stand makanan yang di buat oleh para masyarakat daerah tersebut karena karyawan yang diterima di penginapan cukup terbatas, dan juga stand kerajinan asli para warga di daerah pantai tersebut.
Yang dimana banyak para pengunjung/turis yang ingin mencoba makanan asli daerah tersebut, dan membawa oleh-oleh ketika akan pergi kembali pulang setelah liburan mereka.
Saat ini Daren membawa Lisa ke pinggiran pantai, bisa dilihat Lisa yang sedang mengumpul kan kerang yang terlihat menarik oleh nya, dengan Daren mengikuti di belakang nya.
" Ngapain kamu ambil kerang itu? padahal ada yang menjual aksesoris kerang, jadi kamu enggak perlu ngumpulin kerang-kerang itu Lisa. " Ucap Daren, yang heran dengan apa yang di lakukan pacar nya itu.
" Hm... aku hanya ingat dengan kenangan masa kecil ku bersama mama, saat papa membawa kami liburan ke Pantai. " Balas Lisa, yang membalikkan badan nya ke arah Daren.
" Cantik kan? " Tanya Lisa, yang menunjukkan pada Daren sebuah potongan kerang yang di satukan oleh nya menjadi bentuk love.
" Hm... cantik.. " Yang dimaksud oleh Daren adalah Lisa, yang dimana sinar matahari yang menerangi visual Lisa yang sedang memegang kerang bentuk love di tangan nya, ditambah lagi dengan angin yang menerbangkan pelan helaian rambut Lisa.
Perlahan Daren berjalan mendekati Lisa, dan langsung memeluk pacar nya itu dan berkata " Kamu cantik sayang... "
Lisa pun hanya tertawa menanggapi perkataan dari pacar nya itu, lalu balas memeluk Daren sambil menghirup aroma parfum yang ada pada pakaian Daren.
*
*
*
*
*
" Mbak.. " Panggil Lisa, dan perempuan yang terlihat lebih dewasa dari Lisa itu langsung mengalihkan perhatian nya kepada Lisa.
" Ya dek, ada apa? " Tanya mbak tersebut.
" Boleh minta tolong fotoin saya dengan pacar saya mbak? " Tanya Lisa, dan mbak tersebut pun setuju untuk memfotokan Lisa dengan Daren.
Lalu, Lisa dan Daren pun melakukan berbagai pose dengan pantai sebagai latar belakang foto mereka, setelah 6 foto baru Lisa mengambil handphone nya dari mbak tersebut, tidak lupa mengucapkan terima kasih pada mbak tersebut.
" Sayang, mana foto yang bagus untuk ku unggah nanti ke sosmed? " Tanya Lisa, yang menunjukkan foto mereka ke Daren.
" Bagus kok semuanya, seterah kamu yang pilih mana mau di unggah ke sosmed... atau enggak ke 6 nya juga enggak masalah " Jawab Daren, sambil mengelus pelan pucuk kepala Lisa.
" Nanti aja aku pilih, lebih baik kita pergi ke kios makanan yuk! aku lapar, dan juga cari spot yang bagus untuk foto kita selanjutnya " Ucap Lisa, dan menarik tangan Daren menuju ke kios makanan berada, yang tidak terlalu jauh dari tempat mereka sebelum nya.
Terlihat berbagai macam makanan terlihat oleh kedua sepasang kekasih tersebut, yang membuat bingung mereka berdua untuk memilih makanan yang mana dulu mereka coba terlebih dahulu.
" Bagaimana kalau makanan yang pedas dulu, setelah itu baru makanan yang manis sebagai pencuci mulut? " Tanya Daren, untuk mendengar pendapat dari pacar nya tersebut.
" Okey, ayok! " Langsung saja mereka memesan makanan pedas, setelah itu baru makanan manis tidak lupa mereka juga memfoto makanan yang mereka beli, yang dimana Lisa ingin mengunggah di sosmed nanti.
*
*
*
*
*
" Lebih baik kita ke penginapan sekarang, Arya dan Niya udah di penginapan.... dan juga besok kita harus pulang pagi-pagi sekali, jangan sampai kita kurang tidur nanti nya " Ucap Daren, yang melihat pesan yang di kirim oleh Arya baru beberapa menit yang lalu.
" Okehh.. tapi aku mau beli oleh-oleh untuk orang tua ku, dan juga untuk ketiga teman kita karena mereka enggak bisa ikut ke sini bersama kita " Ujar Lisa, yang sedikit merapikan make up nya.
" Hm... yaudah, aku juga mau beli untuk orang rumah " Mereka berdua pun langsung menuju ke salah satu stand kerajinan disana.
Terlihat ada berbagai macam suvenir dari kayu, batu, kerang dan bahan alam lainnya yang merupakan hasil kerajinan tangan, bisa dikatakan membuat suvenir tersebut unik dengan ukiran khas daerah tersebut.
" Aku mau lihat kesana dulu ya.. " Lisa langsung pergi ke belakang, yang dimana terdapat berbagai macam tas di sana.
Daren pun memilih untuk melihat yang lain dulu, untuk melihat apa yang bagus untuk di berikan kepada orang rumah nya.
...DAREN POV...
Sebenarnya aku bingung untuk memilih yang mana di berikan kepada orang rumah, terutama untuk bang Zaki dan ayah.
Kalau bunda mungkin tas atau topi pantai aja, kalu bang Zaki....
Lalu aku melihat gantungan kunci yang menarik perhatian ku, mungkin ini cocok untuk bang Zaki... terutama dia yang sering melupakan kunci motor nya, gantungan kunci yang mencolok ini bisa membantu nya untuk tidak melupakan kunci motor nya lagi.
Dan kalau untuk ayah, mungkin aku berikan penanda buku saja untuk nya... karena dia yang sering membaca buku terutama buku medis, sebab pekerjaan nya sebagai dokter.
Setelah mendapatkan oleh-oleh untuk orang rumah, aku pun pergi menuju ke tempat Lisa berada yang sekarang berada di bagian perhiasan berada.
Pelinghatan ku langsung tertuju pada sebuah sepasang anting jepit bewarna hitam silver, entah kenapa Revi langsung muncul dalam pikiran ku.
Langsung saja aku mengambil anting tersebut, mungkin aku bisa memberikan ini pada Revi sebagai oleh-oleh dari ku dan tentunya akan cocok untuk nya, apa lagi dengan dia berpakaian pakaian seperti di arena balapan pertama kali aku melihat nya.
" Daren... " Panggil Lisa, langsung saja aku menggenggam erat sepasang anting tersebut supaya Lisa tidak bisa melihat nya.
" Hm? udah dapat oleh-oleh nya? " Tanya ku, dan di balas sebuah anggukan oleh Lisa sambil, menunjukkan suvenir yang telah di pilih oleh nya.
Dan Kami langsung membayar barang yang kami beli ke pemilik stand, tapi saat ingin membayar anting yang masih di genggaman tangan ku, aku.....
" Kamu tunggu sebentar di sini ya, aku lupa dengan penanda buku ayah ku " Ucap ku, dan Lisa pun tidak mempersalahkan nya.
Langsung aku mengambil penanda buku untuk ayah yang sengaja aku tinggal kan, dan langsung aku memberikan uang untuk penanda buku tersebut sekalian dengan anting Revi, tidak lupa aku memasukkan anting tersebut ke dalam tas bunda supaya Lisa tidak curiga.
Aku tau, jika hubungan Lisa dan Revi tidak baik-baik saja.... dan apa yang terjadi jika Lisa melihat aku membelikan oleh-oleh untuk Revi? tentu saja dia akan marah dan ngambek, ditambah lagi jika mengadu pada om Dio... bisa-bisa urusan nya akan panjang dan aku tidak mau hal merepotkan tersebut terjadi.
Karena itu aku lebih memilih, untuk tidak memberi tau Lisa tentang oleh-oleh yang ku belikan untuk Revi... biar saja hanya aku yang tau tentang hal ini.
*
*
*
*
*
Setelah aku selesai mandi, langsung saja aku pergi keluar dari kamar mandi menuju ke pakaian ku yang aku letakkan di atas kasur, dimana barang yang ku beli sebelum nya juga di atas kasur tersebut.
...DAREN POV END...
Lalu Daren langsung beranjak dari tempat tidur, dan berjalan ke tempat handphone nya yang sedang di cas.
Di carilah oleh Daren di whatsapp nomor Revi, setelah menemukan nya langsung Daren menghubungi Revi.
📱" Halo... "
^^^" Selamat malam Revi.. "^^^
" Ada apa nelpon? "
^^^" Balas dulu, ucapan selamat malam ku Rev "^^^
" Haah....selamat malam juga Daren.. udahkan? "
^^^" Hehehe..gitu dong "^^^
" Jadi ? kenapa kau menelpon ku ? "
^^^" Emang nya harus ada alasan untuk menghubungi mu Rev ? "^^^
" ....Kalau memang tidak ada yang ingin di sampaikan, aku tutup panggilan nya "
^^^" Eh! TUNGGU!! "^^^
Langsung saja Daren berteriak, karena dia yang belum menyampaikan apa yang ingin di sampaikan kepada Revi.
" Bisa enggak kamu tidak berteriak seperti tadi bocah nakal, emang kamu ingin telinga saya jadi tuli ha! "
Bisa di dengar nada suara Revi yang marah, karena Daren yang tiba-tiba saja berteriak seperti tadi.
^^^" Eh, maaf Rev...jangan dimatikan dulu telfon nya, aku... ingin nanya... apa besok malam kau bisa menemani ku untuk mengikuti balapan mobil? "^^^
" Hm... aku akan pergi... hanya itu saja? "
^^^" Iya, kalau begitu selamat tidur Rev.. maaf mengganggu waktu tidur mu "📱^^^
Tuuuut...tut.. tut..
" Huuf.... enggak sabar menunggu besok malam " Gumam Daren, yang melihat ke arah sepasang anting di tangan nya tersebut.
Langsung saja Daren pergi tidur, tidak lupa memasukkan anting tersebut ke saku jaket nya, karena takut nya jika di letakkan ke tas bunda nya yang ada Daren lupa besok, karena ke asikan memberi oleh-oleh ke keluarga nya dan lupa dimana dia letakkan anting milik Revi.
*
*
*
*
*
Pagi hari pun datang, seperti yang telah di rencanakan, Daren dan pacar serta kedua teman nya pun pergi pulang ke rumah mereka.
Tentu nya tidak lupa, dengan oleh-oleh untuk orang rumah dan ketiga teman mereka yang tidak ikut pergi belibur bersama mereka.
Serta, Lisa dan Niya yang mengunggah foto liburan mereka berempat di sosmed, yang bisa dilihat banyak orang-orang yang telah melihat foto-foto mereka, serta mengomentari nya.
Bisa dikatakan, ini merupakan liburan terbaik mereka di tambah dengan pasangan mereka masing-masing tentu nya.
...💟 BERSAMBUNG 🖤...
Jangan lupa dengan :
Vote ❤
Like 👍
Komentar 💬
...INSTAGRAM...
...----------------...
@Lisacutepurr Memposting ///
@Lisacutepurr says.....
Liburan sama pacar dan my BFF 💖💖💖
................................................
2.6 rb Likes ❤
246 comments 💬
................................................
@Lisacutepurr Memposting ///
@Lisacutepurr says.....
Holidey dengan pacar ku tercinta, I ❤ U @Dragend134
................................................
3.5 rb Likes ❤
358 comments 💬
................................................
@Niya__ Memposting ///
@Niya__ says....
Liburan sama pacar dong! masak, masih jomblo 😏😏😏 @Jay__Prince
................................................
4 rb Likes ❤
512 comments 💬
................................................