Dark Relationship

Dark Relationship
improvisasi dalam berakting



"Kau !!" tunjuk Ameera dengan wajah marah pada Alif saat dia dan Alif sampai di dalam kamar.


"Kau jangan marah- marah Ameera! Bagaimana kalau nanti ada yang dengar!" Seru Alif sambil berbisik.


"Aku tidak peduli!" Balas Ameera. Dia benar- benar marah karena Alif mencium nya tadi. Padahal di dalam perjanjian mereka tidak ada yang nama nya kontak fisik kecuali pegangan tangan. Itu pun hanya di lakukan untuk membuat Abimanyu atau pun Soraya cemburu.


Dan apa yang telah Alif lakukan tadi? Dia bahkan mencium pipi Ameera. INI JELAS- JELAS ADALAH SEBUAH PELANGGARAN KONTRAK!! Jadi wajar jika Ameraa protes!


"Itu hanya improvisasi Ameera. Kau jalan terlalu kaku. Para aktor dan aktris saja sering melakuakn improvisasi saat mereka beradu akting. Mereka tidak terikat seratus persen dengan naskah yang ada di tangan mereka. Dan improvisasi itu kadang- kadang memang di perlukan. So, berhenti lah marah pada ku. Apa kau tidak lihat seperti apa wajah Abimanyu saat melihat kemesraan kita tadi? Dia juga langsung meninggalkan tempat itu tidak lama setelah aku mencium pipi mu. Dan itu arti nya improvisasi ku bekerja dengan baik." Papar Alif panjang kali lebar agar Ameera percaya pada nya dan tidak lagi marah pada nya. Karena bahaya kalau Ameera terus- terusan marah. ALif bisa- bisa mencium Ameera sekali lagi karena saking gemas nya pada Ameera.


"Aku ini seorang aktris Alif! Kau tidak perlu mengajari ku tentang improvisasi dalam beradu akting! Permasalahan nya bukan di situ!! Aku tidak suka kau mencium ku tanpa pemberitahuan sebelum nya! Apa lagi kita sudah sama- sama sepakat tidak ada kontak fisik!" berang Ameera.


"Oke! oke! oke! kalau begitu aku minta maaf. Aku berjanji ke depan nya hal seperti ini tidak akan terjadi lagi. Tapi kalau seandainya aku sudah minta izin untuk mencium mu, apa itu arti nya aku tidak melanggar kontrak kerja sama kita?" Tanya Alif sambil bergurau. Seperti nya pria ini memang sengaja menggoda Ameera. Amarah Ameera seperti mainan baru untuk nya.


Alif yang di pukuli oleh Ameera malah ketawa senang. Dia sangat menikmati momen bersama nya dengan Ameera saat ini.


Ameera yang tadi nya marah kini malah ikut- ikutan tertawa dengan Alif. Suara ribut mereka seperti nya sampai terdengar keluar. Karena tidak beberapa lama tiba- tiba Abimanyu dan Rita masuk ke kamar Ameera dan Alif.


"Apa yang sedang kalian lakukan? Dan kenapa kalian berada dalam satu kamar?!" berang nya sambil menatap AMeera tajam.


Ameera langsung membuang muka nya. Dia malas melihat tatapan tajam Abimanyiu pada nya. Menurut nya memang nya salah dia tidur di kamar yang sama dengan Alif? Secara Abimanyu kan tidur sekamar dengan Soraya? So letak kesalahan nya di mana???


"Dan kau SOraya? Bukan kah aku sudah mengatakan pada mu kalau mereka ini tidak boleh tidur dalam satu kamar yang sama? kenapa saat in mereka malah sekamar?" sentak nya marah pada Soraya yang sedari tadi malah terus melihat ke arah Alif.  Seperti nya Soraya benar- benar tidak menyangka kalau Alif bisa secepat ini move on dari nya.


"Ternyata yang nama nya kucing di kasih ikan sama saja!" rutuk nya dalam hati. "Kau bilang kau hanya mencintai ku Alif! Tapi lihat lah sekarang? Secepat itu kau malah jatuh cinta pada Ameera!!" Marah Soraya dalam hati. Tatapan nya pada Alif menyiratkan betapa besar amarah nya saat ini.