
Tang Xu melempar Elf ini ke dinding pohon, mendekatinya dan menghantam salah satu tangannya ke pohon dengan kuat. Posenya sekarang mirip seperti MC anime yang menembak cewek namun ini beda.
Gadis Elf itu sangat ketakutan dan melihat Tang Xu seperti melihat iblis, Tatapan Tang Xu sekarang sangat dingin dia mengeluarkan semua aura pembunuhannya dan berkata "Siapa kalian!" Tang Xu mengatakan hal itu dengan tenang namun Gadis Elf yang mendengar itu sangat ketakutan.
"A-apa mak maksudmu tu tuan" Gadis Elf itu berkata dengan takut takut yang sangat imut namun Tang Xu tidak memperdulikan keimutan di saat-saat yang begini.
"Sepertinya kau memiliki kemauan yang kuat yah, Elf" Tang Xu berkata dengan seringai di wajahnya, kata kata ini membuat mata Gadis Elf itu bergetar dia ingin segera mengeluarkan Rohnya dan melawan Tang Xu namun situasi berbalik, Tang Xu mengaktifkan Fallen Angel dan langsung membaca ingatan Elf itu, Elf yang ingatannya secara paksa telah di baca terkejut dan mati.
Tang Xu melihat ingatan - ingatan gadis itu dengan wajah yang di dingin...
"Baiklah sekarang namamu ada Elcia, kau di tugaskan untuk menetap di Nouding City dan memantau si Iblis itu. Beritahu informasinya kepada kami setelah 5 tahun sekali" Tang Xu melihat ada seseorang yang memanggil gadis ini, orang itu tidak terlihat wajahnya, karena keseluruhan terlihat gelap kecuali mata dan mulutnya. Setelah itu Tang Xu melihat beberapa ingatan yang tidak berguna dan berguna.
"Orang itu.." Tang Xu memandang gadis itu dengan tatapan kebencian, dia tidak menyangka akan ada dalang yang mengetahui dirinya dan mencoba untuk membunuhnya. "Bukan dari dunia ini" Berkata dengan tajam Tang Xu membuka Roh Devour Handnya dan menyerap gadis Elf itu. Lalu Tang Xu mematikan Roh Fallen Angel miliknya karena terlalu menarik perhatian, Qian Renxue.
Tang Xu saat ini bisa merasakan beberapa orang mendekat kearahnya, mereka adalah kelompok pria gendut tadi. Tak Lama kemudian banyak orang mengepung Tang Xu dan mengeluarkan Rohnya masing-masing.
"Ceh bocah nakal berani-beraninya kamu mengambil gadis itu dariku" Pria gendut itu berkata dengan sombong lalu berteriak "Bunuh dia" Sekelompok orang dengan level 10 keatas mengelilinginya dan menyerangnya secara bersamaan.
"Hahah tikus bodoh" Tang Xu tertawa lalu dia mengeluarkan Shishui dan....
Tang Xu berada di atas gedung menatap panel di depan sambil duduk di sana.
[Selamat pengguna mendapatkan:
•2500 Koin
•3000 Koin Emas
•150 Spirit Power Tier I]
[Selamat pengguna mendapatkan:
[Membuka Upgrade Box]
[Selamat pengguna mendapatkan:
•1300 Koin
•Rokok Modifikasi]
[Koin: 8800]
[Uang: 4000 Koin Emas]
Tang Xu menatap hadiah berubah rokok modifikasi dengan bingung dan membuka penjelasannya.
[Rokok Modifikasi (Common)]
Rokok ini tidak memberikan efek negatif kepada tubuh melainkan positif karena dapat sedikit meningkatkan kapasitas paru-paru, Bonus Korek Api
Amount: 30
Melihat ini Tang Xu terkejut "Apa apaan ini? bagaimana bisa rokok menyehatkan?" Tang Xu menggelengkan kepalanya seakan tidak percaya tapi bagaimanapun kenyataan ada di depannya dan Tang Xu harus menerimanya lagipula tidak ada ruginya juga, di kehidupan sebelumnya dia juga perokok tiba di dunia yang memiliki produksi rokok yang sangat masuk ini Tang Xu mau tidak mau merasa sedih.
Untungnya rokok modifikasi ada di depannya. Tang Xu mengambil sebatang dan membakarnya, dia biasanya merokok setelah membunuh seseorang untuk menghilangkan emosi negatif yang ada di pikirannya.
Berjalan-jalan di jalan raya, Tang Xu menjadi perhatian banyak wanita, bagaimana pun pula dengan pakaian jas dan wajah yang tampan apalagi rokok yang harum itu menyempurnakan penampilannya.