
Sementara itu Tang Xu telah pergi jauh dari mereka, dia menjauhi mereka karena ingin mencoba berburu sendiri, lagipula dia masih Lv1 dan perlu banyak SP agar levelnya naik. {Spirit Power \= SP}.
Dia tidak ingin keduanya mencampuri urusannya dalam bertarung dia sangat tidak menyukai itu, setelah berkeliling dan mencari Spirit Beast, Tang Xu menemukan 1 Spirit Beast berumur 1000 Tahun.
"Hmm Badak Besi, Melihat culanya yang sudah mencapai batas dan mulai menumbuhkan cula baru sepertinya umurnya sekitar 1000 tahun lebih" Tang Xu mengidentifikasi badak di depannya dan mulai mengeluarkan Martial Spiritnya, Namun dia tidak membangunkan Fallen Angel karena sangat beresiko terpapar oleh Qian Renxue.
Jika Tang Xu secara bebas menggunakan Fallen Angel, dia akan di paksa masuk Aula Roh dan menjadi penerus seperti Qian Renxue, karena Martial Spirit tipe Malaikat sangat langkah apalagi Malaikat Jatuh.
Tang Xu mengeluarkan Shishui dan memakai Devour Hand di tangannya, Devour Hand memainkan peran besar saat melawan musuh musuh yang ulet atau regenerasinya tidak masuk akal.
Kali ini Tang Xu tidak menahan kekuatannya karena lawannya juga bukan sembarang lawan. Tang Xu menyalurkan Spirit Powernya, walaupun itu akan mengkonsumsi banyak Spirit Power Tang Xu tidak takut.
Sekarang Spirit Powernya telah menjadi Tier I, dan kekuatannya meningkat drastis setelah memakainya. Aura biru muncul di tubuh pedang dan tangan serta kakinya, Aura biru itu bewarna biru langit, menyelimuti pedang, tangan dan kakinya seperti api.
"Baiklah mari kita bertarung"
...****************...
Tang San melihat Poison Sword didepannya dengan ngeri, Yu Xiaogang langsung memasuki keadaan tempat dan berkata "Tang San pergilah cari Tang Xu, guru akan menangani ini" Walaupun tidak pasti Yu Xiaogang bisa mengalahkannya.
Namun dalam sekejap Lou San Pao digigit dan Yu Xiaogang memasukkan kembali secara paksa yang membuat tubuhnya juga mengalami dampaknya. Tang San yang saat ini bersikeras tidak ingin pergi langsung membawa Yu Xiaogang jauh jauh dari Ular ini. Tang San memberikan obat penalar racun untuk Yu Xiaogang yang sudah di siapkan lalu mulai bertarung dengan Ular Romanti seperti di ceritanya jelas Tang San menang apalagi kalo ini dirinya telah tumbuh lebih kuat namun sebagian besar kemenangannya di akibatkan dengan senjata rahasia jika dia maju sendiri dia tidak yakin bisa menang dengan itu.
Setelah mengalahkan Ular Romanti, Tang San langsung menyerap cincin rohnya karena sesuai dengan keinginan yaitu rumput yang fleksibel dan beracun, Ular Romanti memilikinya penyerapan berlangsung.
Sementara di sisi lain.
Setelah mengucapkan kata itu Tang Xu langsung bergegas ke arah Badak Besi dan menebas sela sela mulut badak tersebut, namun tentu saja tidak semudah kelihatannya, Badak itu meringankan kepalanya dan mengarahkan cuman ke arahnya lalu dengan kecepatan yang sangat cepat dia menusuk Tang Xu.
Tang Xu berhasil menghindar serangan itu sepenuhnya karena Dash, lalu menggunakan pedangnya untuk menebas leher badak yang terbuka lebar, percikan besi terdengar saat pedang menyentuh kulit badak besi yang seluruh tubuhnya terbuat dari besi.
Dengan kekuatan Tang Xu saat ini memotong besi sangat sulit baginya bahkan dengan bantuan Spirit Power, tubuh badak hanya memiliki sedikit goresan di kulitnya. Tang Xu terkejut sepertinya dia bertemu musuh yang cukup merepotkan, ilmu pedang Tang Xu berbeda dengan yang lainnya karena ilmu pedangnya hanya untuk pembunuhan cepat tidak untuk kekuatan serangan ofensif yang besar, saat melawan yang memiliki pertahanan mengerikan seperti badak di depannya Tang Xu sungguh kesulitan.