
*Hah? Apakah aku terlahir kembali menjadi bayi?* Tang Xu mengingat-ingat kenangan di kehidupan sebelumnya. *Tapi dimana tempat ini* Tang Xu melihat sekeliling lagi tanpa mengucapkan apapun.
*Tunggu kenapa aku sangat mengantuk?* Tang Xu perlahan-lahan menutup matanya dan tertidur.
.....
"Hah hah hah!!" Seorang bocah terbangun dari mimpinya dan melihat hutan di sekelilingnya dengan seksama lalu bergumam "Sepertinya cuman mimpi! tapi kenapa harus kejadian itu?" Bocah itu bernama Tang Xu, matanya melihat ke arah Tang San dengan rumit.
"Sebaiknya aku tidak memberitahunya sekarang! walaupun dia juga sama denganku tapi biarlah ini menjadi rahasia sampai dia mengetahui sendiri hal itu" Tang Xu memegang kepalanya dan merasa sakit, dia melihat Tang San sedang mengutak-atik kayu menjadi alat tembak.
Tang Xu mendesis kesakitan namun dia tidak ingin teriak takut adiknya Tang San khawatir kepadanya.
[Ding proses pemasangan selesai]
[Selamat telah terhubung ke system]
*Hmm? System?* Tang Xu merasa cerah walaupun dia juga tidak terlalu membutuhkan System tapi jika ada kenapa tidak?.
Tentang cara penggunaannya Tang Xu sudah mengetahuinya dari pengetahuan tiba-tiba yang membuat kepalanya pusing.
*Sepertinya system ini bukanlah system kecerdasan?* Batin Tang Xu.
*Baiklah buka Status"
[Nama: Tang Xu
Roh: Devour Hand (Belum Terbangun) {Roh Bawaan dari dunia sebelumnya}
Lv: 0 (-----)
Skill: Metode Penyerapan Energi (Common)
Koin: -----]
*Cukup simpel* Batin Tang Xu, Sebenarnya penggunaan System ini cukup simpel yakni dapat membeli barang di shop menggunakan koin, di shop akan ada 10 barang berbeda yang akan di ubah setelah seminggu.
*Tunggu apa ini?* Tang Xu mengalihkan pandangannya kearah Rohnya, *Hah tidak mungkinkah?* tak berselang lama Tang Xu terkekeh dan bergumam
"Tentu saja diriku yang seorang monster tidak layak hidup dengan manusia biasa namun berbeda jika aku hidup dengan monster lainnya" Tang Xu tersenyum dia sudah menduga kutukan ini akan datang bersamanya dimanapun itu, dia tidak mengetahui dari mana asalnya namun ini cukup bagus untuk dirinya.
Tang Xu mengalihkan pandangannya ke metode penyerapan energi dan mulai mencobanya, di sisi lain Tang San juga mulai bermeditasi dan mempelajari ilmu sekte Tang, dia bepergian agak jauh dari Tang Xu agar Tang Xu tidak melihat rahasianya walaupun Tang Xu tahu semuanya.
Tang Xu mencoba Metode Penyerapan Energi dengan bantuan system dan pada akhirnya dia bisa menjalankan dan memulai meditasi, setengah jam kemudian Tang Xu merasa kelelahan. Walaupun begitu usahanya membuahkan hasil walaupun kecil.
[1 Spirit Power telah di kumpulkan, Kapasitas Spirit Power: 1]
Melihat ini Tang Xu tersenyum dan setelah melihat panel statusnya, sebuah kata Spirit Power muncul di bawah Rohnya.
"Sepertinya membuahkan hasil!" Tang Xu mengambil tumpukan kayu bakar di sampingnya dan berteriak kearah Tang San yang agak jauh "Tang San ayo pulang sudah mau gelap".
Tak lama kemudian Tang San muncul dengan lincah dia datang ke sisi Tang Xu, Tang Xu yang melihat ini tidak iri sama sekali karena potensi pertumbuhannya lebih besar dibandingkan Tang San.
Keduanya bisa dibilang cukup mirip, namun yang membedakan adalah rambut Tang San bewarna biru sementara Tang Xu bewarna hitam pekat lalu mata Tang San bewarna biru maka Tang Xu bewarna hitam pekat, keduanya cukup mirip namun entah karena kenangan di kehidupan sebelumnya Tang Xu jauh lebih tampan daripada Tang San karena di matanya terdapat momentum unik yang hanya dimiliki orang orang berkuasa.
Mereka berdua kembali ke rumah tanpa ada masalah apapun