
Setelah Adam membuat Pistol Besi sampai saat ini dia tidak pernah mencobanya.
Itu adalah pertama kalinya Adam menembak menggunakan Pistol Besi, dengan bantuan AI yang membantunya membidik, tidak ada luka fatal yang membuat para pembunuh menemui Ajalnya.
Ada banyak luka tembak yang ada di tubuh para pembunuh, dengan setiap tembakan mengenai organ vital, mereka saat ini telah lumpuh di tanah.
Dalam beberapa saat, suara deru kuda datang dengan banyak Penjaga Ibukota berpakaian lengkap. Mereka terkejut di tempat saat melihat kekacauan di sekitarnya.
Pemimpin Penjaga awalnya akan membawa para pembunuh, tetapi Adam menolaknya dengan tegas dan mengatakan kalau mereka adalah tahanan Keluarga Eshan.
Berita tentang rencana pembunuhan Adam segera menyebar ke seluruh Ibukota Kerajaan.
Raja lion yang telah selamat dari bencana Jenderal Jhonson Eshan, ketika mengetahui kalau Adam hampir terbunuh di Ibukota menjadi sangat marah, dia segera memerintahkan untuk menyelidiki Kasus pembunuhan itu secara menyeluruh.
Jika adam terbunuh di Ibukota Kerajaan, Raja tidak dapat membayangkan apa yang akan terjadi dengan Kerajaan Lion di masa depan.
Di Rumah Keluarga Eshan, Pelayan Tua dengan wajah marah menggunakan kekuatan Jiwa kepada para Pembunuh. Adam yang ada disana hanya bisa terdiam sambil melihat seluruh proses dengan takjub.
Setelah beberapa saat, sebuah cairan keluar dari dalam gigi para pembunuh. Itu adalah racun yang dapat di gunakan untuk bunuh diri.
Para pembunuh itu awalnya akan bunuh diri jika Pelayan Tua menggunakan Skill hipnotis, tetapi mereka tidak pernah membayangkan jika apa yang mereka temui adalah Seorang Ahli puncak.
Dengan kekuatan Jiwa dari seorang Ahli Puncak, mereka seperti semut yang masuk kedalam botol. Segala rahasia yang mereka miliki terbongkar dalam beberapa detik.
" Paman Tua, apakah kamu menemukan sesuatu ? " Adam bertanya setelah melihat para pembunuh itu mati.
" Mereka dari Organisasi Pembunuh Bayaran Black Flower. Tuan Muda. untuk saat ini tinggallah di rumah dan jangan pergi kemanapun. " Paman Tua menjawab dengan dingin dan melangkah keluar.
" Paman Tua. Kembalilah dengan aman. " Adam berkata dengan cemas.
Adam tau kalau Paman Tua akan pergi untuk membunuh, walaupun dia tau bahwa Paman Tua sangatlah kuat, dia tetap saja merasakan khawatir.
" Jangan Khawatir Tuan muda, bahkan jika itu adalah Sekte kelas 2 ataupun kelas 3, Aku akan baik-baik saja. " Jawab Paman Tua sambil tersenyum dan menghilangkan.
Organisasi Pembunuh Black Flower adalah Organisasi yang setara dengan sebuah Sekte kelas 1.
Untuk menjadi Sekte kelas 1, mereka harus memiliki minimal 1 orang yang memiliki kekuatan di tahap Ahli Seni Bela Diri Puncak.
Sekte kelas 2 harus memiliki minimal 10 orang di tahap Ahli Seni Bela Diri Puncak.
Sekte kelas 3 harus memiliki minimal 1 orang di tahap Ahli Seni Bela Diri Puncak tingkat 9, dan 100 Ahli Seni Bela Diri Puncak.
Sedangkan untuk Sekte kelas 4 mereka harus memiliki minimal 10 orang Ahli Seni Bela Diri Puncak tingkat 9, dan 1000 Ahli Seni Bela Diri Puncak.
Melihat Paman Tua telah pergi, Adam merasakan perasaan yang sangat rumit. Setelah Adam keluar dari ruangan, dia menyuruh penjaga untuk membersihkan mayat para pembunuh.
" Tuan Muda. Apakah kamu baik-baik saja ? Apakah ada luka ? " Kata seorang Pelayan Wanita.
" Aku baik-baik saja, dengan para pengawal yang menjaga aku, tidak ada sama sekali luka. Lihatlah. " Adam merasa hangat melihat wajah khawatir mereka, diapun berkata dengan senyum sambil menunjukkan seluruh tubuhnya.
Para Penjaga yang sedang membersihkan mayat segera menggigil dengan wajah pucat.
4 penjaga yang mengawal Adam sudah menceritakan semua hal yang terjadi pada saat itu, dan 1000 penjaga yang ada di rumah keluarga Eshan telah mendengarnya. Yang melumpuhkan semua 6 pembunuh sebenarnya hanyalah Adam sendirian, bahkan tanpa bantuan pengawal, Adam bisa membunuh mereka semua dengan senjata ajaib.
" Syukurlah. Tuan Muda baik-baik saja. " Melihat tidak ada luka di tubuh Adam, mereka segera menghela nafas lega.
Kemudian para pelayan wanita itu segera kembali bekerja, hanya ada Adam dan Veela disana.
" Luar biasa ! Selamat Veela. Kamu sudah menjadi Ahli Dasar tingkat 1 ! " Adam berseru kagum melihat Veela telah memiliki Energi di tubuhnya, diapun mengusap kepala Veela dengan lembut.
Veela segera merasa malu setelah Adam memujinya, dan menikmati sentuhan lembut yang penuh kasih sayang di kepalanya.
" Bagaimana perasaanmu saat ini ? " Adam bertanya dengan lembut.
" Tuan. Semua orang sangat baik. Veela sangat bahagia tinggal di sini. " Jawab Veela dengan senang dan gembira.
" Senang mendengarnya. Veela. Kamu tidak perlu memanggil aku Tuan. " Adam menjawab dengan senyum kecut.
" Tidak. Tuan akan selalu menjadi Tuan Veela. " Jawab Veela dengan tegas.
Adam hanya bisa menggeleng kepala tak berdaya setelah mendengarnya, kemudian dia mengajak Veela berjalan-jalan bersama seperti seorang kakak dan adik.
Selama Veela berada di Rumah Keluarga Eshan, dia telah menjadi maskot baru di rumah hanya dalam 2 hari singkat. Orang-orang yang ada di rumah Keluarga Eshan sangat menyayanginya, dan bahkan Pelayan Tua sendiri membimbing Veela menjadi Ahli Dasar dalam semalam.
Sejak kecil Veela selalu membantu ibunya dalam banyak hal, karena itu ketika di rumah Eshan, Veela tanpa ada yang menyuruh segera membantu pekerjaan para pelayan, dan dengan sangat cepat dia dapat berbaur dengan orang-orang disana.
" Tuan. Veela akan menjadi sangat kuat, Veela akan melindungi Tuan seperti para penjaga. " Veela berkata dengan tegas ketika mereka berjalan.
" Tentu saja. Suatu saat, Veela akan bisa membantu dan menolong aku. " Adam menjawab dengan senyum santai.
Adam tidak menyadari, ketika berita tentang serangan pembunuh Adam tersebar di rumah. Veela yang mendengar segera mengeluarkan air mata darah, dia sangat sedih dan ketakutan saat itu, takut kehilangan Adam.
Seketika, sebuah Fenomenal aneh terjadi di dalam tubuh Veela. Jika Pelayan Tua ada disana, dia hanya akan Shock dan tak percaya.
Kebangkitan Tubuh Special !
Ketika seorang Ahli yang memiliki tubuh Special tanpa adanya kebangkitan, mereka hanya akan memiliki kecepatan berlatih 10 kali lipat.
Kebangkitan tubuh special adalah impian dari para Ahli yang memiliki tubuh Special, tetapi hal itu sangatlah sulit, memerlukan pertemuan keberuntungan agar dapat mengalami Kebangkitan.
Veela yang telah membangkitkan Tubuh Special, saat ini telah memiliki kecepatan berlatih 100 kali lipat lebih cepat. Tidak hanya kecepatan berlatih saja, kekuatan yang dia miliki juga akan 5 kali lebih kuat.
Veela yang berada di tahap Ahli dasar tingkat 1 seharusnya hanya memiliki kekuatan 10, tetapi karena kebangkitan sekarang dia memiliki kekuatan 50