Me and You (our fate)

Me and You (our fate)
BAB 34 (Bunga Dari Penggemar Kecil 2)



Hari ini aku sedang bersantai di apartemen ku.Aku telah kembali ke negaraku sejak beberapa hari yang lalu.


Aku tengah duduk di kursi santai di kamarku sambil membuka media sosial dan di temani secangkir susu stroberi hangat.Aku membaca berbagai komentar di sebuah foto yang ku unggah beberapa hari yang lalu.Aku mengunggah fotoku bersama JK di backstage acara Award yang di selenggarakan beberapa hari yang lalu.


"Ah kau membuat ku iri,kau Fangirl yang sangat beruntung"."Aaaa JK,kami cemburu"."Aku ingin sekali menjadi rambut JK oppa agar selalu diperhatikan olehnya"."Nona Fiona,selamat datang di dunia bangtan yang penuh warna.Kau salah satu ARMY yang beruntung bisa berteman dan berfoto dengan member Bangtan".Dan masih banyak lagi komentar lainnya.Aku senang karena tidak ada komentar negatif.Dari dulu ARMY memang selalu baik,ramah,dan murah hati.Begitu juga dengan Flo,mereka mendukung pertemanan antara aku dan BTS.


Selesai bermain ponsel akupun mengambil gitar ku.Aku mencoba menyanyikan lagu sambil memainkannya.Aku mencoba memainkan lagu "Beautiful in White" milik Shane Filan.Liriknya penuh makna kebahagian.


Entah kenapa tiba-tiba aku berpikir aku butuh seseorang dalam hidupku yang lebih dari sekedar teman.Lagu ini membuat ku hanyut dalam suasana yang ia ciptakan.


Setelah lagunya selesai,akupun duduk di balkon sambil menikmatinya langit malam dan pemandangan khas perkotaan.


Aku menghirup udara dalam-dalam.Aku merasa kesepian sekarang.Apakah aku membutuhkan seorang kekasih sekarang?.Ah tidak-tidak! Ini agak gila


Ada suara orang menekan bell,aku bergegas menghampiri ke arah sumber suara.Ku lihat dari lubang pintu,tampaknya itu kurir paket yang biasa.Aku pun membuka pintu lalu menerima seikat bunga anyelir merah tua yang indah.Kurir bilang ini dari seseorang,orang itu berpesan agar aku membaca kartu ucapannya.


Setelah sang kurir berlalu,akupun masuk.Ku pandangi bunga ini.Anyelir merah tua yang sangat indah ini begitu cantik.Aku penasaran siapa yang mengirimkannya,karena bunga anyelir merah tua melambangkan cinta dan kasih sayang.


"Hai Nona,aku adalah ibu dari anak kecil yang waktu itu,selamat karena nona berhasil memenangkan Award.Anakku sangat ingin bertemu Nona dan memberikan bunga ini,tapi sayang Tuhan telah memanggilnya lebih dulu.Sehat selalu Nona dan semoga hari Nona menyenangkan."


Hatiku hancur membaca kartu ucapan itu dan air mataku mengalir begitu deras.Penggemar kecilku yang manis,sayang sekali kita tidak bisa bertemu.


Aku lalu menelpon Erald untuk mencari tahu di mana rumah anak manis itu.Aku berencana akan mengunjungi rumahnya diam-diam.Aku tidak mau ada media yang tahu.


Hari ini aku dan Erald mengunjungi rumah ibu dari penggemar kecil ku.


"Dia sangat mengidolakan Nona,dia sangat ingin sekali bertemu Nona,tapi sayang ia harus pulang kehadapan Tuhan terlebih dahulu.Vin ku sayang mengidap kanker stadium akhir dan kami terkendala biaya untuk mengobatinya."Ucap sang ibu sambil sesekali menyeka air matanya.


Aku memeluk ibu itu,aku tidak tega melihatnya bersedih.


"Sudah Bu,jangan bersedih lagi.Aku turut berduka cita Bu,Hatiku hancur mendengar kabar bahwa ia sudah tidak ada tapi setidaknya Vin sudah tidak merasakan sakit lagi dan aku yakin ia disana tidak ingin melihat ibunya bersedih.Sekarang ibu harus mengikhlaskan kepergiannya".Tutur Ku sambil terus memeluk ibu itu.Lalu aku minta di antarkan ke makan Vin.


Letak makam tak jauh dari rumahnya dan tak butuh waktu lama,kami tiba di area pemakaman tempat Vin di makamkan.Aku menaruh bunga Anyelir merah muda dan merah tua di atas makamnya.Aku juga menabur bunga mawar.


"Hi,Vin ku yang manis.Kakak datang menemui.Terimakasih karena telah mengidolakan aku,terimakasih juga atas bunganya.Kakak sangat suka dengan bunga pemberianmu.Vin aku yakin kau bahagia di sana"


Air mata ku terus mengalir.Meskipun aku baru sekali bertemu dengan Vin,tapi aku juga merasa kehilangan.Hatiku hancur saat tau penggemar kecilku pergi menghadap Tuhan bahkan sebelum keinginannya untuk bertemu kembali dengan ku,terwujud.Semoga saja para Flo di seluruh dunia sehat selalu.


Vin,aku janji akan sering mengunjungi mu jika waktuku sedang luang.Andai waktu itu aku tau bahwa kau sedang sakit kanker,aku akan mengajak mu ke rumah sakit dan mengobati mu sampai sembuh,mengajakmu bermain seharian dan aku akan sering mengunjungimu.Akan ku ajak kau ke taman bermain,makan di restoran,membeli ice cream.Vin ku sayang yang malang.


...****************...


Guys,Author mumet mau lanjut atau ngga😇😑tetep Borahae buat yang baca💜