
Pada saat ini, di sebuah pondok sepi di dalam gunung. Seorang wanita cantik dengan jubah biru sedang duduk di depan meja, dia dengan anggun menyesap teh di tangannya.
Tak perlu di katakan lagi, bahwa wanita cantik ini sangat memukau. Dia adalah jenis kecantikan yang bisa menyebabkan kehancuran kota! Namun, ada kesegaran dan rasa kemurnian tentang kecantikannya. Sulit membayangkan seseorang bisa mencampurkan aura yang berlawanan seperti itu. Itu adalah pemandangan yang menghangatkan hati dan menyenangkan mata.
Mungkin, karena perawatan diri yang baik, wanita cantik itu tidak memiliki kerutan di wajahnya. Udara anggun dan berwibawa menunjukkan kematangan usianya. Namun, rambut putihnya masih memperlihatkan usia aslinya. . .
“Ming’er, kau di sini untuk mengunjungi ku?”
Merasakan kehadiran di pintu, wanita cantik itu melengkungkan bibirnya menjadi senyuman saat dia mengangkat alisnya yang indah dan mengalihkan pandangannya, seperti air musim gugur yang jernih, ke arah area luar pondok.
Tapi ketika dia melihat gadis muda di sebelah Helian Ming, senyum di wajah wanita cantik itu membeku seketika. Dia segera bangkit dari kursi rotan dan menatap Xia Yueyin saat matanya berlinang air mata…
“Xun’er, Xun’er, kamu sudah kembali?”
Tangan wanita cantik itu di tekan dengan kuat ke atas meja, menyebabkan permukaan meja itu bergetar. Matanya tetap terpaku pada wajah yang dia rindukan setiap menit sepanjang hari… seolah-olah dia takut orang itu akan menghilang seperti halusinasi ketika dia berkedip.
Xia Yueyin tetap diam saat dia melihat ekspresi bersemangat dan gugup wanita cantik itu. Sesuatu yang menyesakkan memenuhi hatinya. Itu adalah jenis sensasi yang terasa seolah-olah ada seseorang yang terhubung dengannya, muncul di hadapannya. . .
“Ibu, dia bukan kakak laki-laki ku, lihatlah dia sangat kecil dan memakai gaun seorang perempuan. Kakak laki-laki sudah meninggal.” Ucap Helian Ming.
Emosi yang tak tertahankan melintas di wajah Helian Ming. Sejak berita kematian kakak laki-lakinya, sampai ke telinga Ibunya, ibu mereka mengunci diri di gunung dan menolak untuk pergi.
“Ya, benar, Xun’er telah meninggal… Bagaimana bisa orang mati bisa hidup kembali?” Ucap Wanita cantik itu.
Bugh!
Kaki wanita cantik itu melemah dan dia terduduk kembali ke kursi rotan. Tangannya yang halus dan seperti giok mencengkeram dadanya dengan erat, itu sangat menyakitkan sehingga dia hampir tidak bisa bernapas! Setelah bertahun-tahun, rasa sakit inilah yang telah menjadi pendampingnya, tidak pernah berhenti…
“Ming’er, gadis ini pasti putri Xun’er dan Jing’er? Siapa yang kau sebutkan pada ku? Xia Yueyin?” Wanita cantik itu menenangkan dirinya sendiri.
Mata wanita cantik itu, yang memikat menatap dengan bodoh ke arah fitur wajah Xia Yueyin yang sangat mirip dengan Helian Xun dan Xia Jingmi, lalu berkata, “Sama, terlalu mirip. Dia mungkin terlihat lebih feminime dari Xun’er, lebih polos seperti menantu ku, tapi dari garis besarnya, aku bisa melihat jejak Xun’er.”
Wanita cantik itu melambai ke arah Xia Yueyin “Nak, silakan datang ke sini dan biarkan aku melihat mu baik-baik. Aku telah mendengar tentang kesulitan mu dari Ming’er. Cucu kecil ku yang malang, kamu telah melalui banyak hal selama bertahun-tahun…“
Saat berhadapan dengan wanita berambut putih di hadapannya, Xia Yueyin tidak sekeras saat dia bertemu dengan Master Helian. Nama wanita cantik itu adalah Lan Yuyue, Istri dari Master Helian, itu berarti dia adalah Nenek dari pihak Ayahnya.
“Hah….” Lan Yuyue menarik gadis itu ke pelukannya dan berseru dengan air mata yang merembes di sudut matanya, “Yueyin, cucu ku yang baik. Tahun-tahun ini, pasti menyusahkan mu. Itu semua salah kami, kakek dan nenek dari pihak Ayah mu sangat tidak berguna, kami bahkan tidak bisa membantu mu dan membuat mu menderita kepahitan seperti itu. Pasti tidak mudah bagi mu untuk melakukan perjalanan sejauh ini. “
Saat dia berbicara, Lan Yuyue merasakan sakit yang pedih dan meyesakkan dadanya. Anak ini baru berusia 18 tahun, tapi dia sudah harus menjelajahi dunia sendirian, menanggung bahaya yang tidak akan bisa di hadapi banyak orang. Wanita muda seusianya seharusnya di manja oleh orang tuanya. Namun, dia telah kehilangan kedua orang tuanya di usia yang begitu muda…
“Ibu, aku akan meninggalkan mu dan Yueyin untuk mengobrol. Aku akan pergi.” Ucap Helian Ming tersenyum.
Melihat bahwa Xia Yueyin tidak menolak Lan Yuyue, Helian Ming merasakan beban berat dari hatinya sedikit terangkat. Dia ingin memberikan ruang untuk dua orang itu berbicara . Dia berbalik dan meninggalkan pondok kecil yang sepi itu. . .
Setelah Helian Ming pergi, pondok itu menjadi sunyi….
Xia Yueyin berbaring dengan tenang di pelukan Lan Yuyue. Di saat itulah, dia merasakan hatinya rileks dan perlahan dia menutup matanya saat menikmati kehangatan dari wanita cantik itu.
Lan Yuyue mengelus punggung Xia Yueyin, dan berkata dengan lemah, “Yueyin, apakah kamu menyalahkan kakek dan nenek? Kami telah meninggalkan mu di Kerajaan Fengshi selama bertahun-tahun dan bahkan tidak pernah datang untuk menemui mu.”
Menyalahkan mereka? Xia Yueyin tersenyum. Sebenarnya, dia bukan lagi Xia Yueyin yang asli. Tetapi jika Xia Yueyin yang sebelumnya telah mengetahui bahwa dia sebenarnya adalah cucu dari Keluarga Helian, setelah kematiannya, dia mungkin akan menyalahkan mereka, kan? Karena orang-orang ini tidak pernah datang menemuinya ketika dia masih hidup, tidak sekali pun….
“Hah….” Lan Yuyue menghela nafas lembut, “Aku tahu jauh di lubuk hati mu, kamu pasti menyalahkan kami. Aku yakin kamu sudah bertemu kakek mu juga kemarin tapi aku tidak tahu apakah dia telah memberitahu mu alasan sebenarnya mengapa Keluarga Helian telah memutuskan hubungan kami dengan Xun’er. ”
Alasan sebenarnya? Xia Yueyin mengangkat alisnya saat dia bertanya, “Mungkinkah itu ada hubungannya dengan kejadian bertahun-tahun yang lalu?”
“Hmm~ Yueyin, kakek mu selalu memiliki kepribadian yang terlalu terus terang. Dia suka menyimpan segalanya di dalam hatinya untuk di tanggung sendirian. Aku tahu bahwa kamu menyalahkannya, menyalahkannya karena tidak melindungi orangtua mu dan menyalahkannya karena tidak melindungi kamu dan Saudara mu. Sebenarnya, aku juga menyalahkannya. Tapi aku paling menyalahkan diriku sendiri.” Ucap Lan Yuyue dengan sedih, dia menatap Xia Yueyin dengan penuh penyesalan.
Melihat bahwa gadis itu tetap tenang, Lan Yuyue melanjutkan, “Keluarga Helian kami memiliki terlalu banyak musuh. Tahun itu, banyak pasukan ingin membentuk aliansi untuk mengepung Keluarga Helian. Kebetulan, ibu dan ayah mu telah jatuh cinta dan pergi ke tempat yang jauh. Jadi, kakek mu harus melakukannya diam-diam, dan tidak meemberitahu Ayah mu tentang ini, terutama karena banyak kekuatan kuat yang ingin menemukan keberadaan Ayah mu. Jadi kakek mu sengaja mendorong Ayah mu pergi.”
“Tapi… siapa yang tahu bahwa nasib berkata lain? Kami meneriman berita kematian Ayah mu beberapa tahun kemudian. Untuk melindungi Ibu mu dan kedua cucunya. Sejujurnya, masalah Keluarga Zhu hanyalah alasan agar ibu mu mengubah identitasnya dan memutuskan hubungannya dengan Keluarga Helian. Itu semua hanya alasan. Kakek mu berpikir bahwa ini akan memberi Ibu mu kehidupan yang lebih damai. “ Ucap Lan Yuyue
zz zz zz zz zz zz zzz zzz zz zz zz zz zz zz zz zz zz zz
Jangan Lupa yah teman-teman!!
Kalian harus klik Like, Vote, dan Komentar di sini yahh😊😊 Kasih TIP juga boleh xixi Author sangat mengharap kan dukungan kalian semua supaya author jadi lebih semangat nulis nya nih😁 Semoga kita semua selalu sehat yah! Ingat jaga kesehatan loh😊
See you in the next chapter ya readers🤗