My "D"

My "D"
Episode 14 : A day with BFF



Setelah mengisi perut mereka sampai kenyang, kini Efy mengajak teman-teman nya untuk jalan-jalan. Ya mumpung lagi di Jerman ya kan, mereka berencana foto-foto lalu upload di Instagram, dengan hastag #lagi_jalan² dan #walk_inJerman, #hamburg_city.


Suara tawa terdengar dari ke enam sahabat itu. Mereka bercanda ria di saat berjalan. Berhenti untuk sekedar mengambil foto, dan membeli makanan juga minuman. Tanpa sadar hari sudah sore.


"Eh, guys, udah sore nih, pulang yuk!" ajak Lovely saat melihat jam di ponsel nya menunjuk kan pukul 16.35 waktu setempat.


Arti nya, sudah pukul setengah lima sore.


"Yah.. padahal masih mau keliling," Anastasya memasang wajah cemberut nya.


"Ya, mau gimana lagi, nanti kalau udah jam enam kereta gak ada lagi," ucap Efy memasukkan ponsel nya ke tas nya dan merapikan pakaian nya.


Asrama Efy memang dekat dengan stasiun kereta, jadi mereka memilih pergi naik kereta. Karena memang jika naik taksi atau bus, akan lebih jauh dari asrama.


"Hahaha,"


Tawa ke enam sahabat itu kembali terdengar saat mereka berada di dalam kereta. Bahkan mereka sempat di tegur oleh petugas kereta.


Tak terasa, kereta telah sampai di stasiun.


Efy dkk turun dari kereta.


"Oke, kita jalan kaki dari sini," ucap Efy.


Mereka pun berjalan menuju asrama. Rencananya mereka akan menemani Efy mengambil tas dan beberapa pasang pakaian nya kemudian bermalam di rumah keluarga Lovely. Kebetulan, rumah Lovely memang terdapat beberapa kamar kosong tak berpenghuni karena penghuni nya pergi merantau.


Efy permisi pada Bu Nayra untuk menginap selama beberapa hari di rumah Lovely. Beberapa saat kemudian Efy dan kawan-kawan telah sampai di kediaman Lovely.


Mereka di sambut dengan ramah oleh keluarga Lovely.


Ibu Lovely mengajak mereka makan malam.


Di tengah-tengah acara makan malam, Ibu Lovely membuka obrolan.


"Bagaimana makanan nya?" tanya Ibu Lovely.


Ibu Lovely terkekeh.


"Ayo, makan, banyak makan ya, soalnya sebentar lagi di Hamburg musim dingin," ucap Ibu Lovely seraya tersenyum.


*


*


*


Malam hari,


"Kalian yakin mau tidur di sini rame-rame?" tanya Ibu Lovely. Karena di dalam kamar yang tidak terlalu luas itu, mereka tidur beramai-ramai.


"Gapapa kok aunty, kan gak terlalu sempit di sini, ada dua kasur kok, sofa juga ada, lagipula kita emang mau pajamas party!!" seru Alexa.


Chika mengangguk.


"Oh, ya sudah, kalau butuh selimut atau bantal ada di lemari ya, cemilan juga udah Tante sediain di laci," ujar Ibu Lovely.


Sungguh ibu yang sangat perhatian.


"Oke aunty," jawab mereka berenam serempak.


Ibu Lovely pun pergi keluar dan menutup pintu.


Pajamas Party pun di mulai.


[Fyi, Pajamas Party atau pesta piyama, semacam pesta kecil-kecilan yang di adakan oleh anak-anak remaja, terutama para gadis pada malam hari menjelang tidur. Biasanya, mereka akan berkumpul di salah satu rumah dari mereka pada malam hari, lalu memakai piyama/baju tidur, kemudian mengobrol dengan topik random sambil mengemil. Ada juga yang bermain games, bermain permainan di mana yang menang akan dapat hadiah dan yang kalah akan mendapatkan hukuman. Begitu mereka mengisi malam mereka. Lalu setelah Pajamas Party usai, mereka pun tertidur sampai hari pagi.


Pajamas Party biasanya di adakan setelah ujian sekolah selesai, atau untuk merayakan suatu pencapaian teman mereka, intinya untuk bersenang-senang]


To be continued..