
...lanjut...
...•○●happy reading●○•...
setelah memakan semua kue, kini aletta sedang berjalan jalan di pasar bersama dengan yugana.
saat berjalan jalan mereka malah sampai ke daerah kumuh. "kenapa di sini sangat kumuh? apakah raja axer tak pernah membiayai daerah ini??" tanya aletta yang melihat ke sekitarnya, banyak sekali anak anak yang duduk di depan rumahnya yang sangat rapuh.
"kurasa karena daerah ini adalah perbatasan antara negara xavier dan chaiden," jawab yugana yang berada di sebelah aletta.
tiba tiba saja ada seseorang yang menepuk nepuk punggung aletta yang membuatnys kaget dan menoleh ke belakang, "kakak," ujarnya sembari mengulurkan kedua tangannya, memberi isyarat bahwa dia ingin di beri sesuatu.
"em... sebentar ya dek," ucap aletta lalu mencari sesuatu di dalam tasnya, beberapa saat kemudian aletta menyerahkan sebungkus donat kepada anak tersebut dan banyak anak lain yang mendekat ke arah aletta.
"anak anak sebentar ya, kakak mau beli makanannya dulu," ujar aletta menenangkan semua anak anak yang ada di sana.
"baik kak!!" jawab mereka serempak dan antusias. aletta dan yugsna pun pergi untuk membeli makanan di pasar.
…
beberapa menit pun berlalu, aletta dan yugana kembali ke daerah kumuh tersebut dengan membawa banyak sekali makanan, "semua, kalau kalian mau ambil saja ya," ujar aletta yang di sambut senang oleh para warga di sana.
"makyashih kakyak(makasih kakak)" ujar salah satu anak dengan mulut penuh dan banyak sekali remah remah makanan di mulutnya. aletta pun menjajarkan tinggi dengan anak tersebut dan membersihkan remah makanan di mulut anak tersebut.
"kami pergi dulu yah, lain kali kami pasti akan kembali," ujar yugana dengan senyum lebar, yugana mengatakan hal tersebut karena ini sudah siang. aletta bilang bahwa dia harus pulang saat siang.
"baik kak!! kembali lagi ke sini ya!!" ujar para anak anak serempak. aletta dan yugana pun akhirnya pergi dari daerah kumuh tersebut dan yugana mengantarkan aletta ke istana spice.
setelah sampai aletta pun ingin masuk namun tangannya di genggam oleh yugana,"sampai jumpa yah sayang~" ujar yugana sembari mengedipkan satu matanya.
"dah," ujar aletta singkat sembari melepas genggaman tangan yugana dan langsung masuk ke istana.
yugana yang melihat aletta sudah masuk ke istana pun akhirnya memutuskan untuk kembali ke kediamannya.
di sisi aletta, dia sedang berjalan menuju kamarnya. sesampainya di kamar dia langsung membanting dirinya di ranjang dan menatap langit langit kamarnya.
"haah~~ andai di sini ada hp pasti hidupku sempurna," ujar aletta yang berharap akan ada handphone di dunia novel.
"dah lah jangan halu, mendingan ke perpustakaan saja, siapa tau ada novel novel atau buku seru gitu," aletta pun bangkit dari tidurnya dan berjalan menuju perpustakaan.
di perpustakaan tak ada siapapun, hening dan sepi, "sepi cihuy!! harusnya aku sering ke perpustakaan saja!!" ujar aletta dengan senang lalu melihat beberapa buku dan mengambil buku yang menarik lalu membacanya.
"huh? pahlawan dunia cristalball??" aletta mengambil salah satu buku yang membuatnya tertarik, buku tersebut sangat berdebu yang menandakan tidak ada seorang pun yang membacanya. karena penasaran aletta akhirnya memutuskan membacanya di meja yang di sediakan di sana.
"dunia cristalball adalah nama dunia yang kita injak sampai saat ini," aletta membaca baris pertama dalam buku tersebut.
"hee, jadi nama dunia ini adalah cristalball kah~ aku baru tau," aletta yang penasaran pun kembali membaca lanjutannya.
"beberapa ribu tahun lalu dunia cristalball adalah dunia tempat dimana berbagai ras berkumpul dan menjalin hubungan bersama," lanjut aletta membaca buku tersebut dengan serius.
"semua pendahulu dari berbagai ras mulai dari manusia, elf, goblin, dan lain lain membuat persekutuan bersama dan membuat dunia cristalball terasa damai,"
"seratus tahun telah berlalu dengan damai, tapi... karena kelicikan salah satu ras, kedamaian yang di ciptakan para pendahulu pun hancur, ras tersebut mengadu domba ras lain dan menyebabkan perang dunia,"
"perang tersebut kemudian di akhiri oleh kelompok pahlawan yang beranggotakan 5 orang, kelompok tersebut di pimpin oleh seorang manusia, dan anggota lain beranggotakan manusia, elf, dan seorang ouray,"
"nama nama para pahlawan tersebut yaitu mike sebagai pemimpin, anggota elf yaitu aurora dan allura yang masih merupakan saudara, anggota manusia lain yaitu astrid dan anggota terakhir merupakan seorang ouray yaitu kathrine chloe,"
"au ah aku ga ingat, bodo amat lah," setelah mengatakan itu aletta pun lanjut membaca buku tadi.
"setelah perang berakhir, para ras lain selain manusia pindah ke tempat yang jauh dan tak dapat di gapai manusia, sedangkan ouray tersebut kembali ke dunia asalnya,"
"hm... kalau begitu ouray itu bukan dari dunia ini dong," pikir aletta sembari membalik halaman lain yang ternyata kosong. dia membalik semua halaman sampai ke halaman terakhir dan di halaman itu terlihatlah foto foto dengan nama para pahlawan tersebut di bawahnya.
(mike)
(aurora)
(allura)
(astrid)
setelah di lihat lihat lagi di buku tersebut tak ada satupun foto yang berkaitan dengan kathrine dan itu membuat aletta kesal karena dia sangat penasaran dengan kathrine.
"huh! sudahlah, aku baca buku lain saja lah, oh ya aku ingin tau apa arti sebenarnya dari auray," aletta meletakkan buku yang barusan ia baca kembali ke asalnya dan mencari buku yang berkaitan dengan auray namun tak ada.
"haish!! kenapa tidak ada?!" kesal aletta karena informasi yang paling ia perlukan tak ada di perpustakaan itu.
"sudahlah!!" ucapnya kesal lalu segera pergi dari perpustakaan tersebut dan duduk di bangku taman.
"salam tuan putri aletta, apakah anda sedang kesal?" tanya tukang kebun yang tengah menyiram tanaman di dekat aletta, karena melihat aletta kesal tukang kebun itu berhenti menyiram tanaman dan menanyai aletta.
"iya nih paman!! semua informasi yang aku mau malah tidak ada!!" jawab aletta sembari mendegus kesal.
"ahaha, memangnya tuan putri butuh informasi tentang apa??" tanya tukang kebun tersebut dengan ramah.
"aku cuma penasaran tentang ouray, apa paman tau??" tanya aletta yang nampak sangat kebingungan.
"aduh, kalau itu saya tidak tau kalau soal itu," jawab tukang kebun tersebut, "bahkan saya tidak tau ouray itu apa," lanjutnya lagi.
"yaudah deh paman, nanti aku akan mencari informasi lagi, ngomong ngomong tadi paman menyiram bunga apa?"
"saya sedang menyiram bunga mawar, bunganya sebentar lagi akan mekar lho,"
"hee.. kalau sudah mekar beri tau aku ya!!" aletta kembali bersemangat ketika mendengar tentang bunga.
"baiklah, apapun untuk tuan putri," jawab tukang kebun itu ramah.
"kalau begitu sampai jumpa lagi ya paman!!" ujar aletta sembari berlari menuju ke kamarnya.
...bersambung...
mohon maaf ya, author cuma bisa up 1 hari 1 eps, itu juga kalau ada idenya kalau ga ada yah.. rip