
Pagi telah tiba dikamar satu tampak Ayaka etto Akirra yang sudah terlihat rapi, ya dia bangun lebih awal agar bisa mandi duluan tanpa ketahuan oleh teman sekamarnya bahwa dia adalah perempuan. Sedangkan Eiji dan Ken masih bergelung dibawah selimutnya. Karena dia anggota baru yang baik maka ia memutuskan untuk membuat sarapan untuk anggota yang lain selagi mereka belum bangun.
Kini Akirra sudah berada di dapur dan mengecek persediaan bahan makanan di lemari es, melihat itu sepertinya ia akan membuat nasi goreng saja karena hanya ada sedikit bahan makanan disana. Ia pun mempersiapkan alat masak dan segera memulai aksinya.
Eiji mulai bangun dari tidurnya dan beranjak ke kamar mandi sedangkan Ken masih terlelap. Seusai mandi ia pun keluar dari kamar dan mencium bau yang harum dari arah dapur. Ia pun menuju dapur dan melihat Akirra yang sedang serius memasak. Akirra pun menyadari keberadaan Eiji dan menyapanya.
“Ah Yokoyama-san ohayou, kau sudah bangun ternyata” sapanya ramah.
“Hn”jawabnya singkat seperti biasanya.
“Baiklah kau mau makan duluan apa menunggu yang lain?” tanyanya.
“Aku akan menunggu”jawab Eiji.
“Kalau begitu aku akan membangunkan yang lain”ucapnya yang mulai beranjak pergi.
Kini Akirra mulai membangunkan Ken, setelah susah payah akhirnya Ken pun bangun, sedangkan di kamar kedua, Hirasaki, Hiro dan Satoru tampaknya sudah bangun tanpa dibangunkan Akirra. Sedangkan dikamar ketiga baru Isao yang bangun sedangkan Kano dan Kanaye masih terlelap hingga.
Puk
“Emmh bau apa ini?”tanya Kano yang terganggu dengan sesuatu yang tiba-tiba menyerang hidungnya dengan bau yang tidak enak.
“Apa nih berat” keluhnya.
“Gyaaaa Kanaye BAKA....” teriaknya kemudian saat tau apa yang membuat hidungnya mencium bau busuk.
“Hmm ada apa sih? Kenapa pagi-pagi sudah teriak-teriak” kata Kanaye tak ada rasa bersalah.
“Apa-apaan kau Kanaye bisa-bisanya kaki baumu menyentuh hidungku yang mancung ini, ah aku tak rela mana baunya sungguh terlalu”bentaknya pada pelaku yang menodai hidung mancungnya.
“Hidung mancung kau bilang? Hidung kayak begitu saja kau bangga-banggakan”balas Kanaye tak peduli.
“Dasar kau ya”mulailah peperangan antara Kano dan Kanaye, sedangkan Isao sudah meninggalkan kamar dari tadi.
Akirra pun datang untuk melerai, dan dengan berbagai cara akhirnya bisa memisahkan mereka. Kini mereka mulai sarapan dengan tenang, walau pun ada yang berwajah suram, siapa lagi kalau bukan Kano dan Kanaye. Ya walaupun pertengkaran mereka telah usai tapi hati mereka masih merasa dongkol.
Di karenakan hanya Kanaye dan Kano yang belum mandi, merekapun akhirnya pergi ke kamar setelah selesai sarapan. Kanaye sudah memasuki kamar mandi karena Kano sedang sibuk merapikan futonnya. Namun sudah terlalu lama menunggu Kanaye yang tak kunjung keluar dari kamar mandi, akhirnya pertengkaran pun terjadi lagi.
“Oi Kanaye lama amat dah mandinya, lu ngapain aja sih di didalem”teriak Kano dengan bahasa gaulnya.
“Ya sedang mandi lah” jawabnya tak berdosa karena membuat Kano menunggu lama.
“Cepetan napa woi, nanti kita bisa telat lo, ini sudah jam berapa.... bentar lagi Juro-san pasti sudah kemari menjemput kita”kata Kano tak sabar.
“Sabar kek, ntar lagi juga selesai gue” kini Kanaye yang menggunakan bahasa gaulnya.
“Alah lu lama macam ulet” ledek Kano.
“Bodo amat yang penting gue mandi dengan bersih dan wangi” balasnya cuek.
Sedangkan dari arah ruang santai terdengar teriakan Isao yang mengatakan kalau Juro sudah datang dan menjemput mereka untuk pergi ke gedung Entertainment untuk melaksanakan variety show.
“Oi Kanaye, Kano cepetan Juro-san sudah menunggu nih” teriak Isao.
“Iya iya ini juga gue dah selesai mandinya” kata Kanaye yang akhirnya keluar dari kamar mandi.
“lama banget dah dasar ulet ijo”ejek Kano.
“Dah cepetan sana mandi atau nanti ditinggal lo” kata Kanaye tak tau diri.
Ctak Ctak
Perempatan siku-siku muncul di dahi Kano.
“Semua itu salah siapa jika aku nanti ditinggal, tak sadar diri” gumam Kano yang segera beranjak untuk mandi.
Setelah beberapa menit menunggu kedua anggota somplak mereka, akhirnya mereka bisa mulai berangkat menuju gedung Entertainment untuk mengikuti variety show yang akan memperkenalkan anggota baru mereka. Perjalanan kesana cukup singkat karena letak apartemen dan gedung Entertainment terbilang cukup dekat. Dan kini mereka mulai dirias dan didandani oleh make up artis disana, dan setelah mereka selesai dirias mereka memulai briefing sebelum akhirnya show dimulai.
“Ok Akirra kau akan masuk setelah ada aba-aba dariku” kata produser.
“Baik pak” jawab Akirra aka Ayaka.
Kini acara sudah dimulai dengan perbincangan singkat antara pembawa acara dengan anggota FB, bermacam pertanyaan dilontarkan pembawa acara yang kadang diselingi dengan humor yang membuat mereka tertawa. Kini giliran Akirra aka Ayaka yang mulai memasuki acara tersebut.
“Baiklah seperti yang kita tunggu-tunggu anggota baru FB kita panggil Fuyu Kyuu” teriak pembawa acara mempersilahkan Akirra masuk.
Akirra pun masuk dengan tersenyum walau dihati agak gugup, dan mulai duduk bersama dengan anggota FB yang lain. Pertanyaan mulai dilontarkan pembawa acara kepada Akirra.
“Baiklah Fuyu Kyuu, bagaimana perasaanmu menjadi anggota baru FB?”pertanyaan pembuka mulai dilontarkan.
“Ah aku sangat terharu dan senang karena akhirnya aku bisa segera meraih impianku” jawabnya bahagia.
“Impian? Jadi apa impianmu itu?” pertanyaan kedua pun berlanjut.
“Tentu saja menjadi Idol terkenal dattebane” katanya girang hingga mengeluarkan kata andalannya.
“Eh dattebane?” heran pembawa acara.
“Ah maaf secara spontan aku kelepasan melakukan kebiasaanku ini, hehe gomen” tawanya.
“Ah jadi itu sudah jadi kebiasaan ya?”
“Iya” jawabnya mengiyakan.
“Kau itu orang yang ramah dan ceria ya, pasti akan banyak fans wanita yang akan tergila-gila dengan pesonamu” puji sang pembawa acara.
“Ah sebenarnya aku agak cuek kalau menyangkut gadis hehe” aku Akirra aka Ayaka, ya karena ia menghindari adanya gadis yang menyukainya jadi itulah yang dilakukannya, tau sendiri kan kalau dia sebenarnya juga seorang gadis.
“Eh tak ku sangka jika kau malah cuek dengan gadis”kejut sang pembawa acara.
Pertanyaan demi pertanyaan pun dilontarkan hingga jam acara berakhir, kini mereka telah selesai dari acara variety show tersebut, dan memutuskan untuk kembali ke apartemen. Sampai di apartemen sepertinya mereka merasa lapar, karena persediaan bahan makanan menipis akhirnya mereka memutuskan untuk berbelanja.
Tentunya dengan menyamar, kalau tidak pasti akan banyak fans mereka yang berdatangan dan malah akan mengacaukan acara belanja mereka.
Tapi sepertinya hanya beberapa anggota yang mau belanja, mungkin mereka merasa malas dan lelah setelah mengisi acara tadi. Jadi kini hanya Satoru, Hiro dan juga Akirra yang sebagai anggota baru yang mencoba mengakrabkan diri yang akan pergi berbelanja. Mereka mulai menuruni lift dan menuju parkiran mobil. Segera setelah sampai parkiran ia mulai tancap gas setelah berada di mobil menuju supermarket terdekat.