
Celestia Wolf Knight, adalah seorang wanita yang terlahir dengan kecerdasan dan kecantikan yang diatas rata-rata. ia adalah anak dari seorang Grand Duke yang telah berjasa selama 100 tahun lamanya, ia adalah satu-satunya putri yang dimiliki oleh sang Grand Duke.
Celestia sangat terkenal bahkan dia menjadi salah satu dari 4 calon pengantin wanita idaman yang ada di seluruh kerajaan dan dia nomor 1 diantara keempat calon tersebut.
namun, ada satu sifat minus darinya, selain terkenal dengan kecantikan nya ia juga dikenal sebagai satu-satunya wanita yang sangat gila akan pria tampan. setiap hari ia selalu mencari para pria tampan yang ada di kerajaan nya bahkan sekarang sudah berani mencarinya di kerajaan tetangga.
walau sang kakak dan sang ayahnya mengetahui bahwa hal tersebut tidak bagus untuk reputasi keluarga nya tapi mereka tidak perduli dan membiarkan Celestia melakukan apapun yang dia mau asalkan dia bahagia.
satu demi satu koleksi pria tampan nya mulai bertambah, karena sangat mencintai para pria tampan ia bahkan rela membuatkan Paviliun yang besar untuk mereka tinggali.
bagi Celestia mencintai satu pria saja tidak cukup, ia benar-benar tidak rela jika ia harus mencintai satu pria dan melepaskan semua pria tampan yang ada di dunia.
prinsip Celestia adalah aku akan mencintai semua pria tampan yang ada di dunia dan memiliki nya. namun, aku tidak tertarik dengan milik orang lain.
selama bertahun-tahun ia memegang prinsip nya namun, pada suatu kejadian ia melanggar prinsipnya. ia mencintai milik orang lain, bahkan ia rela melakukan hal yang tidak wajar untuk mendapatkan pria tersebut sehingga ia menjadi tokoh antagonis yang kejam di Novel yang berjudul "I Have To Love Him. "
hidup Celestia mulai hancur ketika ia bertemu dengan sang tokoh utama pria yang tampan dan seorang panglima perang yang baru. karena hal tersebut Celestia jadi tertarik dengan nya ia berusaha mendapatkan nya namun, ketika ia hampir mendapatkan nya sang Pria malah memilih sang tokoh utama yang merupakan seorang Saintess.
Amarah dan kebencian mulai menyelimuti nya, Celestia benar-benar sudah terbuta kan oleh cinta yang terlarang. ia tak lagi perduli dengan prinsip nya dan mulai melakukan hal-hal yang buruk pada sang tokoh utama wanita, hingga akhirnya ia mati dengan mengenaskan ditangan pria yang ia cintai.
" aku tidak menyangka bahwa Dewi akan mengirimku kesini.. " batinnya sembari memakan sarapan.
disaat Celestia sibuk melamun tiba-tiba sebuah tangan menempel di dahinya dengan lembut hingga ia tersadarkan dari lamunannya dan segera menoleh ke arah pemilik tangan tersebut.
" jika sakit bagaimana kalau kau istirahat sepenuhnya hari ini? " tanya nya lembut.
" ... "
" Hem.. Terimakasih sudah mengawatirkan saya kak. namun, saya baik-baik saja, saya hanya sedang banyak pikiran saja. " jawab celestia sambil menunjukkan senyuman nya.
" Celestia. "
" Ya ayah? "
" jangan terlalu dipikirkan. masih banyak pria yang lebih baik darinya. " ucap Aska yang menurut nya Celestia masih terlihat sedih.
" Hem.. saya juga tahu akan hal itu ayah. ayah tak perlu khawatir karena saya masih punya banyak incaran. lagipula siapa sih yang tidak mau menjadi pasangan dari bunga mawar kerajaan Athena? " ucap celestia dengan percaya diri.
" percaya diri sekali diriku ini.. padahal sebentar lagi aku bakal mati. " batin nya keringat dingin.
" Hem, itu baru putri ku. mari kita lanjut makan. " ucap Aska puas dengan jawaban Celestia.
" baik. "
Benar. aku yang dulu nya seorang wanita karir yang hampir berjaya lalu mati ditikam orang kini berenkarnasi sebagai Celestia.
Celestia Wolf Knight adalah Seorang putri dari Grand Duke yang telah berjasa untuk kerajaan Athena selama 100 tahun lamanya. tidak hanya cantik Celestia juga terkenal akan kecerdasan nya yang mirip seperti ayahnya. Celestia sang bunga mawar kerajaan Athena, itu adalah julukannya karena memiliki kecantikan yang luar biasa.
namun semua nya menjadi sia-sia dan dia pun menjadi seorang antagonis wanita yang mati mengenaskan ditangan pria yang dia cintai dengan begitu dalamnya.
" dipikir-pikir kenapa juga dia harus mencintai pria yang tidak mencintai nya padahal dia sendiri sudah memiliki banyak pria tampan. aku tidak mengerti jalan pikirnya.."batin nya merasa aneh.
setelah selesai sarapan bersama, Celestia langsung pamit ke kamar nya. sesampainya di kamar ia langsung menjatuhkan tubuhnya keranjang seolah ia baru saja mengalami hal yang sangat berat.
" ah.. lelahnya berakting.. "
" fyuh.. untung nya tadi pagi pelayan itu tidak curiga, hampir saja ketahuan.. " ucapnya sembari mengingat kejadian tadi pagi.
sebelum waktu sarapan bersama..
" apakah ada yang salah Nona muda? " tanya pelayan itu bingung.
" a-ah.. Tidak. tidak ada. ngomong-ngomong siapa tadi nama mu? " ucap gadis itu gugup.
" oh ya, Enny. Enny bisakah kau memberitahu ku apa yang terjadi? a-aku merasa sedikit sakit jadi susah bagiku untuk mengingat sesuatu. " ucap gadis itu sambil tersenyum canggung.
" tentu nona. semalam anda menghadiri pesta dansa kerajaan dan anda minum sangat banyak wine karena anda ditolak oleh pria tampan yang membuat anda tertarik. lalu langsung berbaring di ranjang setelah menangis histeris di pelukan tuan William sepulang dari pesta. " ucap pelayan itu panjang lebar.
mendengar penjelasan itu seketika wajah nya kembali pucat dan rasa malu langsung menjalar ke sekujur tubuhnya atas tindakan yang tidak dia lakukan.
" ahhh!!! kenapa aku melakukan nya?!! kenapa aku mempermalukan diri ku sendiri?!! kenapa?!! Kenapa?!! Kenapa..?!! " ucapnya sembari menarik rambut nya dengan kencang.
melihat hal itu pelayan itu sangat terkejut dan langsung berusaha menenangkan gadis itu agar ia tidak benar-benar menarik semua rambutnya.
" te-tenanglah Nona! anda tidak mempermalukan diri anda! tolong jangan seperti ini rambut anda bisa tercabut semua jika anda menariknya dengan keras..!!* ucap pelayan itu sambil berusaha untuk melepaskan tangan gadis itu dari rambutnya.
" ah.. bisa gila aku rasanya.. cepat, pergi ambilkan aku segelas minuman apapun. " ucapnya mulai tenang.
" a-apapun nona? "
" Ya, Cepat!! " ucap nya tegas.
" ba-baik nona! saya akan segera kembali. " ucap pelayan itu pergi meninggalkan nya.
setelah kepergian sang pelayan, gadis itu pun berusaha untuk mencerna situasi yang dihadapi nya..
" hah.. tidak ku sangka aku berenkarnasi menjadi tokoh antagonis yang aku maki dikehidupan sebelumnya.. "
" dan lagi kenapa harus Celestia Wolf Knight sang antagonis yang akan segera Mati?!!! akhh!!! Dewi Athena....!!! " teriaknya sangat kesal.
setelah kerusuhan itu akhirnya dia beradaptasi dengan baik dan mengikuti alur nya..
" sesaat aku membenci Dewi Athena.. hah.. " ucapnya lelah.
" ngomong-ngomong kalau nggak salah Celestia itu sudah memiliki sekitar 8 orang selir kan? ah.. aku benar-benar membenci Celestia.. " ucapnya sembari menenggelamkan wajahnya ke bantal.
I Have To Love Him adalah sebuah Novel Romansa fantasi yang baru saja rilis. Novel itu menceritakan tentang kehidupan sang tokoh utama pria yang mati-matian bertahan hidup di lembah monster setelah di khianati oleh para rekan seperjalanan nya. setelah berhasil bertahan hidup dia pun pergi ke kerajaan Athena dan mendaftar sebagai seorang Kesatria lantas berperan aktif dalam berbagai perang hingga pada akhirnya ia mendapatkan gelar panglima perang yang baru sekaligus Sword Master yang baru.
sang tokoh utama pria tersebut memiliki wajah yang rupawan dan tubuh yang bagus hingga banyak sekali para lady yang terpesona padanya termasuk Celestia Wolf Knight.
Celestia Wolf Knight mulai tertarik padanya saat ia diberi gelar oleh sang raja, menurut nya pada saat itu sang tokoh utama pria terlihat amat sangat tampan sehingga ia begitu berambisi untuk mendapatkan nya. namun, siapa sangka sang tokoh utama pria malah jatuh cinta kepada seorang Saintess yang ada di kerajaan nya? betapa geramnya ia saat mengetahui hal tersebut.
tokoh utama wanita dalam novel tersebut adalah seorang Saintess Agung dia merupakan putri dari Marquess Zennet. ia sangat dihormati oleh seluruh penduduk yang ada di kerajaan Athena karena ia memiliki kekuatan suci dan ia juga sering berpartisipasi dalam berbagai perang ia pun diutus sebagai Saintess atas jasanya dan Karena kekuatan suci nya semakin membesar.
" ah.. aku hanya mengetahuinya sampai situ.. aku bahkan tidak tahu nama tokoh utama wanita nya karena aku belum sempat membacanya sampai habis.. "
" keburu mati sih.. " ucapnya pasrah.
saat Celestia sedang mengingat-ingat isi cerita Novel tersebut tiba-tiba ada seseorang yang mengetuk pintu kamarnya.
tok, tok.
" siapa? " tanya Celestia.
" Master.. " ucap seorang pria dengan nada yang lembut.
mendengar suara itu Celestia langsung bangun dari posisi nya dan segera bertanya siapakah pria tersebut.
" Master ini saya Henry. apakah saya boleh masuk Master? " ucap pria itu lagi.
seketika keringat dingin mulai membasahinya. ia langsung tahu siapa pria tersebut ketika pria itu menyebutkan namanya..
" kenapa.. kenapa selir Celestia datang kemari??!! " batinnya panik bukan kepalang.
bersambung..